Dampak Permainan Kartu Vanguard Sebagai Budaya Populer Terhadap Penggemar di Universitas Brawijaya Malang

Pradivta, FirdhaNur (2015) Dampak Permainan Kartu Vanguard Sebagai Budaya Populer Terhadap Penggemar di Universitas Brawijaya Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Jepang memiliki berbagai macam budaya populer, salah satunya adalah Vanguard. Vanguard merupakan Trading Cards Game atau permainan kartu yang populer tidak hanya di Jepang saja, termasuk di Indonesia. Kepopuleran Vanguard memberikan dampak baik positif maupun negatif bagi para penggemarnya. Untuk mengetahui dampak positif dan negatif pada penggemar Vanguard, penulis tertarik untuk membuat penelitian dengan judul dampak permainan kartu Vanguard sebagai budaya populer terhadap penggemar di Universitas Brawijaya Malang. Dalam menganalisis data yang ada, penulis tidak hanya akan menggunakan teori budaya populer namun juga teori budaya penggemar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif-deskriptif, dengan teknik purposive sampling. Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa permainan kartu Vanguard memiliki dampak positif dan dampak negatif bagi penggemarnya. Adapun dampak positifnya yaitu permainan ini menjadi sarana bersosialisasi, sarana untuk menambah uang saku, sarana belajar bahasa, sarana liburan, sarana pengisi waktu luang dan penghilang stress. Sedangkan dampak negatifnya adalah pemakaian waktu yang berlebihan untuk bermain kartu, dampak pengeluaran baik untuk penggemar perempuan maupun penggemar laki-laki, dan dampak pergaulan yang hanya terbatas pada komunitas penggemar permaian kartu.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2016/58/0051601193
Subjects: 400 Language > 420 English and Old English (Anglo-Saxon)
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Inggris
Depositing User: Indah Nurul Afifah
Date Deposited: 14 Mar 2016 09:59
Last Modified: 20 Oct 2021 11:55
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/102483
[thumbnail of 3-Lembar_Pengesahan.pdf]
Preview
Text
3-Lembar_Pengesahan.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 3-Pernyataan_Keaslian.pdf]
Preview
Text
3-Pernyataan_Keaslian.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 3-Lembar_Pengujian.pdf]
Preview
Text
3-Lembar_Pengujian.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 5-Berita_Acara.pdf]
Preview
Text
5-Berita_Acara.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of 4-SKRIPSI_BAB_1-4_.pdf]
Preview
Text
4-SKRIPSI_BAB_1-4_.pdf

Download (11MB) | Preview
[thumbnail of 1-COVER_DEPAN_HARDCOVER.pdf]
Preview
Text
1-COVER_DEPAN_HARDCOVER.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 2-COVER-HAL_PENGESAHAN-ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
2-COVER-HAL_PENGESAHAN-ABSTRAK.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item