Pengaruh Pemberian Ekstrak Ikan Gabus (Channa striata) terhadap Kadar MDA Serum Tikus Rattus Norvegicus Jantan Strain Wistar Model Diabetes Melitus Sub Kronis.

Wijaya, NeviVilanti (2014) Pengaruh Pemberian Ekstrak Ikan Gabus (Channa striata) terhadap Kadar MDA Serum Tikus Rattus Norvegicus Jantan Strain Wistar Model Diabetes Melitus Sub Kronis. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Diabetes Melitus merupakan sindrom yang ditandai oleh kadar glukosa darah yang tinggi (hiperglikemia) yang berlangsung menahun. Hiperglikemia yang tidak terkontrol menyebabkan terjadinya stress oksidatif, yang disebabkan oleh hiperproduksi Reactive Oxyigen Species (ROS) dan penurunan pertahanan antioksidan. Stress oksidatif akan memicu peroksidasi lipid dengan MDA sebagai salah satu produknya. Ekstrak Channa striata sebagai sumber albumin berperan sebagai antioksidan eksogen untuk memperbaiki kapasitas antioksidan. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pemberian Ekstrak Channa striata (ECS) sebagai makanan dapat mencegah peningkatan kadar MDA serum pada tikus DM sub kronis hasil induksi STZ. Penelitian ini merupakan studi eksperimental dengan menggunakan desain rancangan acak lengkap pada Rattus norvegicus strain wistar jantan dan terdapat 10 kelompok perlakuan: (kelompok normal (K-1) (K-2), kelompok DM tanpa perlakuan (K+1) (K+2), kelompok DM + ECS 0,36 gr/kgBB/hari (P11) (P12), kelompok DM + ECS 0,72 gr/kgBB/hari (P21) (P22) dan kelompok DM + ECS 1,08 gr/kgBB/hari (P31) (P32)). Pemberian ECS dilakukan selama 4 dan 8 hari. Hasil penelitian menunjukkan kadar MDA serum tikus Diabetes sub kronis antarkelompok tidak signifikan berbeda (p=0,216) (p=0,616), tetapi terdapat kecenderungan MDA serum tikus Diabetes tanpa perlakuan (K+) lebih tinggi dibandingkan tikus normal (K-), pemberian ECS tidak terbukti mencegah peningkatan kadar MDA serum pada tikus Diabetes sub kronis, dan tidak ada hubungan antara dosis pemberian ECS terhadap kadar MDA serum tikus Diabetes sub kronis baik pada 4 hari perlakuan (p=0,705) tetapi juga pada 8 hari perlakuan (p=0,165).

English Abstract

Diabetes mellitus is a syndrome characterised by persistent increasing concentrations of blood glucose called hyperglycemia. Uncontrolled of hyperglycemia causes oxidative stress due to hyperproduction of Reactive Oxygen Species (ROS) and decreasing antioxidant defenses. Lipid peroxidation is process caused by oxidative stress and forms MDA as end product. Channa striata extract is a source of albumin and functions as exogenous antioxidants to fix antioxidant capacity in plasma. The aim of this research was to show that Channa striata extract (CSE) as food may stop the increasing of MDA serum levels in sub chronic diabetic rats resulted from STZ induction. This research was an experimental study with complete random design on male Rattus norvegicus strain wistar rats and there were 10 treatments group : (Normal group (K-1) (K-2), DM group without treatment (K+1) (K+2), the DM group + CSE 0,36 gr/kgBW/day (P11) (P12), the DM group + CSE 0,72 gr/kgBW/day (P21) (P22) and DM group + CSE 1,08 gr/kgBW/day (P31) (P32)). Extract was given for 4 and 8 days. This research showed that MDA serum levels between group was not significantly different at 4 days treatment (p=0,216) and at 8 days treatment (p=0,616) but there is a tendency on MDA serum levels in DM groups without treatment (K+) were higher than normal groups (K-), by giving CSE couldn’t stop an increase in MDA serum levels in subchronic DM groups, and there was no correlation between MDA serum levels and dose of CSE not only at 4 days treatment (p=0,705) but also at 8 days treatment (p=0,165).

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/ FK/2014/172/051402162
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 613 Personal health and safety > 613.2 Dietetics
Divisions: Fakultas Kedokteran > Ilmu Gizi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 27 Mar 2014 10:57
Last Modified: 27 Mar 2014 10:57
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/100005
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item