Sultona, Ghaniyya (2017) Eco Climate Village: Aspek Sosial, Budaya dan Ekologi Masyarakat Gili Air dalam Program Pembangunan Delta Api. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini menjelaskan bagaimana proses pembangunan Masterplan Delta Api di Dusun Gili Air, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara. Hal ini dilatarbelakangi oleh adanya pembuatan Delta Api (Desa Ekologis Tangguh dan Adaptif Terhadap Perubahan Iklim) yang merupakan hasil rumusan program pada Konferensi Daerah Kepulauan dan Pulau-pulau Kecil oleh Santiri Foundation bersama dengan beberapa NGO (Non Government Organization) lainnya yang didukung oleh Ford Foundation, Partnership, Samdhana Institute, dan Pemerintah Daerah Nusa Tenggara Barat pada tanggal 20-24 Mei 2010 di Mataram, Lombok. Tujuan penelitian ini yaitu berusaha mendeskripsikan bagaimana implementasi konsep Eco Climate Village dalam upaya membangun dan membentuk masyarakat yang tangguh dan adaptif dalam menanggapi perubahan iklim di Dusun Gili Air Desa Gili Indah Kecamatan Pemenang Kabupaten Lombok Utara. Selain mendeskripsikan bagaimana proses implementasi Konsep ECV dalam penelitian ini juga berusaha menggambarkan aspek-aspek yang terlibat dalam konsep ECV pada masyarakat pesisir dan bagaimana keterlibatan aspek-aspek tersebut dalam wacana perubahan iklim. Penelitian ini menggunakan teori modal dari Pierre Bourdieu sebagai kerangka analisisnya. Bourdieu menyebut beberapa jenis modal yang jadi pertaruhan dalam arena, diantaranya adalah modal ekonomi, modal sosial, modal budaya dan modal simbolis. Modal-modal ini bergerak dinamis, menandakan bahwa modal dapat berkurang ataupun bertambah. Modal juga dapat dipertukarkan, semakin besar seseorang mengakumulasi modal tertentu,maka semakin besar pula peluang untuk mengkonversi antar modal. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Hasil dari penelitian didapatkan bahwa masyarakat Gili Air memiliki aspek sosial, budaya, ekologi yang terintegrasikan dalam konsep Eco Climate Village yang akan diimplementasikan untuk membangun Masterplan Delta Api di Gili Air. Kemudian terjadinya pergulatan modal-modal yang dimiliki oleh aktor (masyarakat Gili Air, fasilitator dan pemerintah daerah setempat) dalam merealisasikan pembangunan Delta Api di Dusun Gili Air, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara.
English Abstract
This research explains how the development process of Masterplan of Delta Api in Gili Air Hamlet, District Pemenang, District of North Lombok. It was motivated by the existance of making Delta Api (Rural Ecological Resilient and Adaptive Climate Change), which was the formulation of a program at the Conference of Cantonal Islands and Small Island by Santiri Foundation together with some NGOs (Non Government Organization) others are supported by the Ford Foundation , Partnership, Samdhana Institute, and the Regional Government of West Nusa Tenggara on 20-24 May 2010 in Mataram, Lombok. The aim of this research was trying to describe the implementation of Eco Climate Village concept in an effort to build and form a resilient and adaptive in response to climate change in Dusun Gili Air Gili Indah Village Pemenang North Lombok regency. In addition to describe how the implementation process of the ECV Concept in this study also attempts to describe the aspects involved in the ECV concept on coastal communities and how to engage those aspects in climate change discourse. This study uses the capital theory of Pierre Bourdieu as its analytical framework. Bourdieu mentions several types of capital that are betting in the arena, such as economic capital, social capital, cultural capital and symbolic capital. These modalities move dynamically, indicating that capital can be reduced or increased. Capital can also be exchanged, the greater a person accumulates a certain capital, the greater opportunity to convert between the capital. The capital possessed by the actor will be embraced in the realm to determine their position. With the capital possessed by the Gili Air community how did they use that capital to build the Delta Api in Gili Air. The research used qualitative method with case study approach. Results of the study showed that people Gili Air has a social, cultural, ecological integrated with the concept of Climate Eco Village that will be implemented in building a masterplan Delta Apiin Gili Air. Then the struggle of capital owned by the actors (Gili Air community, facilitator and local government) in realizing the development of the Delta Api in Gili Air Hamlet, District Pemenang, District of North Lombok.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIS/2017/543/051706102 |
Uncontrolled Keywords: | Modal, ECV, Delta Api, Perubahan Iklim |
Subjects: | 300 Social sciences > 302 Social interaction > 302.4 Social interaction between groups |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi |
Depositing User: | Yusuf Dwi N. |
Date Deposited: | 03 Aug 2017 08:45 |
Last Modified: | 13 Dec 2020 09:42 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/999 |
![]() |
Text
Bagian Depan.pdf Restricted to Repository staff only Download (136kB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Restricted to Repository staff only Download (431kB) |
![]() |
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (339kB) |
![]() |
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (130kB) |
![]() |
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (288kB) |
![]() |
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (207kB) |
![]() |
Text
BAB VI.pdf Restricted to Repository staff only Download (136kB) |
![]() |
Text
Daftar Pustaka.pdf Restricted to Repository staff only Download (857kB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |