Peran Prasangka Agama terhadap Konflik Agama pada Anggota Front Pembela Islam (FPI) Jawa Timur

Rahmadiah, Annisa Hayyu (2017) Peran Prasangka Agama terhadap Konflik Agama pada Anggota Front Pembela Islam (FPI) Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran prasangka agama terhadap konflik agama pada anggota FPI Jawa Timur. Subjek penelitian ini adalah anggota FPI Jawa Timur yang berjumlah 113 orang dan diambil menggunakan teknik accidental sampling. Alat ukur yang digunakan adalah skala prasangka agama yang dirancang menggunakan teori Ahmadi (1991) dan skala konflik agama yang dirancang menggunakan teori Galtung (1975). Reliabilitas alat ukur prasangka agama sebesar 0.93 dan konflik agama sebesar 0.88. Data diolah dengan menggunakan analisis regresi sederhana. Hasil analisis menunjukkan bahwa nilai signifikansi (p) adalah 0.000 dimana p ≤ 0.05. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat peran prasangka agama terhadap konflik agama pada anggota FPI Jawa Timur.

English Abstract

This research is purpose to find out the role of religious prejudice to religious conflict in members of FPI East Java. The sample in this research is part of East Java FPI member which is 113 people and using accidental sampling method. Instrument used is a scale of religious prejudice designed using Ahmadi theory (1991) and the scale of religious conflict design by Galtung theory (1975). Reliability of religious prejudice measure of 0.93 and religious conflict of 0.88. The data were processed by using simple regression analysis. The result of the analysis shows that the significance value (p) is 0.000 where p ≤ 0.05. Based on the results of this study can be concluded that there is a role of religious prejudice against religious conflict in members of FPI East Java.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIS/2017/1189/051801718
Uncontrolled Keywords: Prasangka Agama, Konflik Agama, Front Pembela Islam
Subjects: 300 Social sciences > 306 Culture and institutions > 306.6 Religious institutions
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Psikologi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 09 Feb 2018 07:53
Last Modified: 18 Nov 2024 02:04
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/8861
[thumbnail of Annisa Hayyu Rahmadiah.pdf] Text
Annisa Hayyu Rahmadiah.pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item