Kebijakan Luar Negeri Indonesia Bergabung sebagai Associated Member dalam Organisasi Melanesian Sparehead Group (MSG) Tahun 2015

Maulidiyah, Elyna (2017) Kebijakan Luar Negeri Indonesia Bergabung sebagai Associated Member dalam Organisasi Melanesian Sparehead Group (MSG) Tahun 2015. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini ditulis berdasarkan kebijakan luar negeri Indonesia di kawasan khususnya kawasan Pasifik Selatan yang sebelumnya bukan fokus utama kebijakan luar negeri Indonesia. Indonesia melakukan kerjasama di bidang ekonomi, pembangunan, keamanan, dan bidang sosial lainnya baik secara bilateral maupun multilateral. Kemudian muncul keinginan Indonesia bergabung dalam Melanesian Spearhead Group atau MSG sebuah organisasi yang terbentuk berdasarkan ras Melanesia dan beranggotakan negara – negara dengan Ras Melanesia pula. Indonesia mendaftar pada tahun 2011 sebagai observer dan baru resmi diterima sebagai associated member pada tahun 2015 tentu dengan rintangan yaitu adanya kelompok separatis Papua, ULMWP yang juga mencari dukungan dalam MSG. Berdasarkan latar belakang tersebut kemudian muncul pertanyaan mengenai bagaimana proses pembuatan kebijakan luar negeri Indonesia bergabung sebagai associated member dalam MSG. Dalam penelitian ini, penulis melihat bahwa peran Presiden sebagai Kepala Pemerintahan sangat terlihat dalam hal ini dua presiden Indonesia, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden Joko Widodo karena kenaikan status keanggotaan Indonesia ditempuh saat periode pergantian Presiden. Peran Presiden yang besar kemudian membuat penelitian ini dijelaskan dengan Rational Actor Model dari konsep Foreign Policy milik Graham T. Allison yang menjelaskan perumusan kebijakan dari tahapan variabel yaitu problems bagaimana permasalahan yang muncul, kemudian goals, option, consequence, cost and benefit, dimana Prersiden melihat keuntungan dan kerugian yang didapat dari bergabungnya Indonesia dalam MSG, dan yang terakhir choice sebagai pilihan dari Presiden sebagai rational actor yang memiliki kewenangan dalam memutuskan kebijakan.

English Abstract

This research was written based on Indonesia's foreign policy in the region especially the South Pacific region which previously was not the main focus of Indonesian foreign policy. Indonesia cooperates in economic, development, security and other social fields both bilaterally and multilaterally. Then came the desire of Indonesia to join the Melanesian Spearhead Group or MSG an organization formed on the basis of the Melanesian race and members of the countries with the race Melanesia as well. Indonesia enrolled in 2011 as an observer and was officially accepted as an associated member by 2015, of course with the obstacle of a Papuan separatist group, ULMWP also seeking support in MSG. Based on these backgrounds then the question arises about how the decision making process of Indonesia’s foreign policy joined as an associated member in MSG. The author sees that the role of the President as Head of Government is very visible in this case the two presidents of Indonesia, President Susilo Bambang Yudhoyono and President Joko Widodo because of the increase in membership status of Indonesia taken during the period of the turn of the President. The substantial role of President then made this research described by Rational Actor Model from Graham T. Allison's Foreign Policy concept which explains the policy formulation of the variables stages: problems of how problems arise, then goals, options, consequences, costs and benefits, where the President sees advantages and disadvantages gained from joining Indonesia in the MSG, and the latter choice as the choice of the President as a rational actor who has authority in deciding policy.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIS/2017/1177/051801376
Uncontrolled Keywords: Kebijakan luar negeri, proses perumusan kebijakan, Indonesia, Melanesia Spearhead Group.
Subjects: 300 Social sciences > 327 International relations > 327.1 Foreign policy and specific topics in international relations > 327.109 598 Foreign policy and specific topics in international relations (Indonesia)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 07 Feb 2018 02:19
Last Modified: 06 Nov 2020 06:15
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/8752
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item