Pengaruh Konsentrasi Bahan Pengisi Dan Bahan Pembusa Terhadap Kualitas Serbuk Nata De Coco Sebagai Suplemen Serat Pangan

Rachmawati, Farelia (2017) Pengaruh Konsentrasi Bahan Pengisi Dan Bahan Pembusa Terhadap Kualitas Serbuk Nata De Coco Sebagai Suplemen Serat Pangan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan dilaksanakannya penelitian ini yaitu untuk mendapatkan konsentrasi maltodekstrin dan tween 80 yang tepat terhadap kualitas yang baik dari serbuk Nata de Coco, yang nantinya akan digunakan sebagai suplemen serat pangan. Rancangan percobaan penelitian ini yaitu Rancangan Acak Kelompok dengan 2 faktor yaitu konsentrasi maltodekstrin (3%, 6%, 9%) dan konsentrasi Tween 80 (0,3%, 0,6%, 0,9%) yang dilakukan sebanyak 3 kali ulangan. Parameter yang diuji meliputi rendemen, kadar air, pH, dan kadar serat kasar. Hasil penelitian didapatkan bahwa semakin tinggi konsentrasi maltodekstrin dan konsentrasi tween 80 maka hasil rendemen dan kadar serat kasar mengalami kenaikan, akan tetapi semakin tinggi konsentrasi maltodekstrin dan konsentrasi tween 80 menyebabkan hasil kadar air dan pH mengalami penurunan. Hasil perlakuan terbaik didapatkan pada perlakuan konsentrasi maltodekstrin 9% dan konsentrasi tween 80 0,9% dengan nilai rendemen sebesar 10,39%, kadar air sebesar 6,48%, pH 3,8, dan kadar serat kasar sebesar 18,26%. Kombinasi konsentrasi maltodekstrin 9% dan konsentrasi tween 80 0,9% dapat menghasilkan serbuk Nata de Coco dengan kualitas yang baik. Adapun saran untuk penelitian ini yaitu perlu dilakukan perbaikan pada proses pemanenan Nata de Coco yang perlu pengukuran pH terlebih dahulu hingga berada pada sifat netral. Hal ini dilakukan agar produk akhir tidak terlalu asam dan berbau.

English Abstract

The aim of this research is to get the right concentration of maltodextrin and tween 80 to the good quality of Nata de Coco powder, which will be used as food fiber supplement. The experimental design of this study was Randomized Block Design with 2 factors: maltodextrin concentration (3%, 6%, 9%) and Tween 80 concentration (0.3%, 0.6%, 0.9%) performed 3 replications . The parameters tested included rendement, moisture content, pH, and crude fiber content. The results showed that the higher concentration of maltodextrin and the concentration of tween 80 then the yield of rendement and the crude fiber content increased, but the higher concentration of maltodextrin and the concentration of tween 80 caused the result of water content and pH decreased. The best treatment result was obtained by treatment of maltodextrin concentration 9% and concentration tween 80 0,9% with yield value equal to 10,39%, water content 6,48%, pH 3,8 and crude fiber content 18,26%. The combination of the concentration of maltodextrin 9% and the concentration of tween 80 0,9% can produce Nata de Coco powder with good quality. As for suggestion for this research that need to do improvement on process of harvesting Nata de Coco which need pH measurement first to be on neutral nature. This is done so that the final product is not too acidic and smelly.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2017/650/051711553
Uncontrolled Keywords: Maltodekstrin, Nata de Coco, Serbuk Nata de Coco, Suplemen, Tween 80
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 634 Orchards, fruits, forestry > 634.4 Other fruits
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 25 Jan 2018 06:48
Last Modified: 24 Nov 2020 04:10
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/8411
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item