Ferdyansah, Rizal (2017) Hubungan Keanekaragaman Plankton Dengan Parameter Kualitas Air Di Perairan Mayangan Dan Pantai Puger Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Indonesia membentang dari 6°LU sampai 11°LS dan 92° sampai 141°BT, terdiri dari pulau – pulau besar dan kecil yang jumlahnya kurang lebih 17.504 pulau. Indonesia sebagai negara tropis, kaya akan sumberdaya hayati yang tinggi. Terdapat sekitar 7000 spesies ikan di dunia dan kurang lebih sekitar 2000 jenis diantaranya berada di Indonesia, salah satunya adalah sumberdaya ikan pelagis (Lasabuda, 2013). Ikan pelagis kecil sering tertangkap di daerah yang subur (kaya nutrien), memiliki suhu optimum, berada pada kedalaman <6 meter dan juga daerah pertemuan front dan puncak upwelling, kondisi tersebut bisa diindikasikan sebagai daerah penangkapan ikan bagi ikan pelagis kecil. Sumber makanan bagi ikan pelagis kecil adalah plankton baik fitoplankton maupun zooplankton. Plankton merupakan organisme yang keberadaanya sangat berhubungan dengan nilai parameter lingkungan. Penelitian ini dilaksanakan pada dua perairan dengan empat titik di daerah penangkapan bagi ikan pelagis kecil. Pengambilan sampel di lapang berupa sampel plankton dan sampel air untuk nitrat dan fosfat. Pengambilan data parameter kualitas air (suhu, kekeruhan, salinitas, DO dan pH) menggunakan AAQ. Secara keseluruhan, pengukuran parameter fisika dan kimia di empat titik lokasi penelitian masih tergolong optimal untuk pertumbuhan dan perkembangbiakkan plankton baik fitoplankton dan zooplankton. Hasil identifikasi fitoplankton pada empat titik lokasi penelitian di daerah tangkapan ikan pelagis kecil banyak ditemukan kelas Bacillariophyceae, sedangkan kelas zooplankton yang paling banyak ditemukan adalah Crustacea.Terdapat beberapa parameter yang berkorelasi cukup kuat terhadap nilai keanekaragaman plankton pada perairan. Parameter yang memiliki nilai korelasi sedang pada nilai keanekaragaman zooplankton perairan adalah salinitas. Parameter yang memiliki nilai korelasi cukup kuat pada nilai keanekaragaman fitoplankton perairan adalah fosfat.
English Abstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPR/2017/1178/051800225 |
Uncontrolled Keywords: | - |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 592 Invertebrates |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 22 Jan 2018 07:11 |
Last Modified: | 28 Nov 2020 04:24 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/8275 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |