Pengaruh Kinerja Guru Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Tokoh Kenji Sakuragi Dalam Drama Dragon Zakura Karya Sutradara Renpei Tsukamoto

Asyrafiyani, Rizka (2017) Pengaruh Kinerja Guru Terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Tokoh Kenji Sakuragi Dalam Drama Dragon Zakura Karya Sutradara Renpei Tsukamoto. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kinerja guru merupakan bagian terpenting di dalam proses pembelajaran agar siswa dapat berinteraksi secara aktif dalam menerima materi yang diberikan oleh guru. Hal itu menuntut guru untuk dapat melakukan kinerja yang maksimal dalam menjalankan tugasnya agar dapat meningkatkan motivasi belajar siswa, terlebih lagi apabila guru harus ditempatkan di sekolah dengan presentase nilai yang rendah. Berdasarkan hal tersebut, peneliti mengadakan studi tentang pengaruh kinerja guru terhadap motivasi belajar siswa pada tokoh Kenji Sakuragi dalam drama Dragon Zakura karya Sutradara Renpei Tsukamoto yang menceritakan tentang sosok guru yang bernama Sakuragi-sensei dapat membuat siswa yang sebelumnya kurang semangat dalam belajar menjadi lebih meningkat motivasi belajarnya. Adapun penelitian ini bertujuan untuk membahas 3 fokus penelitian yaitu 1) Bagaimana kinerja guru terhadap siswa yang tergambar pada tokoh Sakuragi-sensei dalam drama Dragon Zakura, 2) Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja guru yang tergambar pada tokoh Sakuragi-sensei dalam drama Dragon Zakura, 3) Pengaruh kinerja guru terhadap motivasi belajar siswa yang tergambar pada tokoh Sakuragi-sensei dalam drama Dragon Zakura. Teori yang peneliti jadikan acuan adalah 1) Teori Hamzah dan Nina, Suprihatiningrum, Rusman, Abd. Wahab, Majid, A.M Sardiman, Uzer Usman mengenai kinerja guru, 2) Teori Abd. Wahab mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja guru dan 3) Teori Majid, Suprihatiningrum, Wahab, dan A.M Sardiman mengenai pengaruh kinerja guru terhadap motivasi belajar siswa. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dan metode pengumpulan data observasi. Hasil studi menunjukkan bahwa : 1) Kinerja guru yang dimiliki oleh Sakuragi-sensei meliputi mengelola proses belajar mengajar, memimpin kelas, mengelola interaksi belajar mengajar, melakukan penilaian hasil belajar siswa dan menggunakan berbagai metode dalam pembelajaran. 2) Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja guru meliputi kepribadian dan dedikasi, serta kemampuan mengajar. 3) Kinerja guru yang ditemukan memberikan pengaruh terhadap motivasi belajar siswa yang ditunjukkan oleh ciri-ciri motivasi belajar meliputi tekun menghadapi tugas, ulet menghadapi kesulitan, menunjukkan minat terhadap bermacam-macam masalah, senang mencari dan memecahkan soal-soal, dan dapat mempertahankan pendapatnya.

English Abstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FBS/2017/784/051800025
Uncontrolled Keywords: Pengaruh Kinerja Guru, Motivasi Belajar, Drama Jepang
Subjects: 800 Literature (Belles-letters) amd rhetorics > 808 Rhetoric and collections of literary texts from more than two literatures > 808.8 Collections of literary texts from more than two literatures > 808.83 Collections of fiction > 808.830 952 Collections of fiction (Japan)
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Bahasa dan Sastra Jepang
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 16 Jan 2018 01:31
Last Modified: 07 Dec 2020 07:40
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/8063
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item