Pengaruh Atribut Produk Benih Padi Tani Makmur terhadap Kepuasan Petani Desa Triwungan Kecamatan Kotaanyar Kabupaten Probolingggo.

Karimah, Alfiatul (2017) Pengaruh Atribut Produk Benih Padi Tani Makmur terhadap Kepuasan Petani Desa Triwungan Kecamatan Kotaanyar Kabupaten Probolingggo. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Atribut produk merupakan keunggulan dan keunikan yang dimiliki oleh produk sebagai pembeda dengan produk yang sejenis yang ditawarkan oleh perusahaan lain (Sudrajad dan Andriani, 2015). Sebuah perusahaan dituntut untuk menciptakan produk yang terbaik dalam menghadapi persaingan bisnis yang semakin ketat serta selera konsumen yang beragam. Upaya pengembangan produk tak lain bertujuan untuk memuaskan konsumen. Kepuasan konsumen merupakan perasaan senang atau kecewa seseorang setelah membandingkan antara kinerja produk yang dipikirkan terhadap kinerja produk yang diharapkan (Kotler dan Amstrong, 2008). Jika produk yang telah diterima dan memenuhi harapan konsumen maka hal tersebut akan menimbulkan rasa puas. Oleh sebab itu, unsur yang melekat pada produk hendaknya sesuai dengan apa yang dijanjikan sehingga dapat memenuhi bahkan melebihi harapan konsumen. Kepuasan dan ketidakpuasan pelanggan atas produk akan berpengaruh kepada pola pikir selanjutnya. Sehingga, sebuah perusahaan diharapkan dapat memahami faktor-faktor apa saja yang diinginkan oleh konsumen karena akan berdampak pada perilaku selanjutnya. UD Tani Makmur adalah salah satu perusahaan yang bergerak di bidang produksi benih padi. UD Tani Makmur menawarkan benih padi unggul dan bersertifikat sebagai jaminan atas mutu benih. Perusahaan ini berada di wilayah Probolinggo yang memiliki sasaran pokok terwujudnya potensi lokal yang berdaya saing, hal tersebut tercantum pada sasaran pokok Bappeda Kabupaten Probolinggo. Berdasarkan survey dilapang, salah satu kendala yang dihadapi UD Tani Makmur adalah ditemukan masih banyaknya petani yang memilih benih padi merek yang berasal dari luar wilayah Probolinggo. Keberadaan konsumen menjadi faktor penting yang harus diupayakan mengingat persaingan dalam wilayah probolinggo semakin ketat. Mempertimbangkan fenomena yang terjadi maka peneliti tertarik untuk meneliti pengaruh atribut produk terhadap kepuasan konsumen benih padi Tani makmur. Penelitian bertujuan untuk mengetahui keinginan dan kebutuhan kosumen terhadap benih padi Tani Makmur sehingga dapat menjadi bahan evaluasi bagi strategi permasaran perusahaan. Penelitian ini dilakukan di Desa Triwungan kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo, hal ini berdasarkan permasalahan yang terjadi yaitu kurangnya minat petani terhadap benih padi Tani Makmur. Responden pada penelitian ini adalah anggota kelompok tani Sumber Rejeki yang masih aktif berjumlah 45 orang. Sesuai dengan tujuan penelitian yaitu menganalis pengaruh atribut produk benih terhadap kepuasan petani maka penelitian ini menggunakan metode analisis regresi berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa secara bersama-sama atribut meliputi tepat kualitas, jumlah, lokasi dan harga secara simultan mempengaruhi kepuasan petani. Atribut tepat mutu, jumlah dan waktu ii berpengaruh terhadap kepuasan petani. Atribut tepat kualitas memberikan pengaruh terbesar terhadap kepuasan petani. Melalui identifikasi determinan, diketahui bahwa nilai R square adalah sekitar 95,7% yang berarti atribut produk dapat menjelaskan variabel bebas (kepuasan petani) sekitar 95,7%.

English Abstract

Product attributes are the advantages and uniqueness of the product as differentiator with similar products offered by other companies (Sudrajad and Andriani, 2015). A company is required to create the best products in the face of increasingly fierce business competition and diverse consumer tastes. The product development effort is aimed at satisfying the consumers. Consumer satisfaction is the feeling of pleasure or disappointment of a person after comparing between the perceived product performance on the expected product performance (Kotler and Armstrong, 2008). If the product has been accepted and meet the expectations of consumers then it will cause a sense of satisfaction. Therefore, the inherent elements of the product should be in accordance with what is promised so that it can meet even exceed consumer expectations. Satisfaction and customer dissatisfaction over the product will affect the next mindset (perspective). Thus, a company is expected to understand what factors are desired by consumers because it will impact on the next behavior. UD Tani Makmur is one of the companies engaged in the production of rice seed. UD Tani Makmur offers superior and certified rice seeds as a guarantee for seed quality. The company is located in Probolinggo area with the main target of competitive local potency, it is stated on the main target of Bappeda Probolinggo regency. Based on the survey, one of the obstacles faced by UD Tani Makmur is that there are still many farmers who choose brand rice seed from outside Probolinggo. The existence of consumers becomes an important factor to be pursued considering the competition within the probolinggo region which is getting tighter. Considering the phenomenon that occurs then the researchers are interested to examine the effect of product attributes on consumer satisfaction of rice seeds Tani makmur. The study aims to determine the wants and needs of consumers of rice seed Tani Makmur so it can be an evaluation material for the company's strategy. This research was conducted in Triwungan village, Kotaanyar sub-district, Probolinggo regency, it was based on the problem that happened, which was the lack of interest of farmer to rice seed of Tani Makmur. Respondents in this study are members of Sumber Rejeki farmer group that is still active amounted to 45 people. In accordance with the purpose of research is to analyze the effect of seed product attribute on farmer satisfaction hence this research use multiple regression analysis method. The results of the analysis show that all attributes include appropriate quality, quantity, location and price simultaneously affect farmer satisfaction. Proper attribute of quality, quantity and time influence to farmer satisfaction. Proper attribute of quality gives the greatest influence to farmer's satisfaction. By identifying determinant, it is known that R square value is about 95,7% which means product attribute can explain free variable (farmer's satisfaction) about 95,7%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2017/792/051711009
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies > 630.92 Farmers
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 22 Dec 2017 01:23
Last Modified: 04 Nov 2024 03:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/7431
[thumbnail of Alfiatul Karimah.pdf] Text
Alfiatul Karimah.pdf

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item