Pengaruh GA3 Terhadap Pertumbuhan dan Waktu Muncul Kuncup Bunga Kaca Piring (Gardenia augusta Merr.)

nisa, Uswatun (2017) Pengaruh GA3 Terhadap Pertumbuhan dan Waktu Muncul Kuncup Bunga Kaca Piring (Gardenia augusta Merr.). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kaca piring (Gardenia augusta Merr.) merupakan salah satu tanaman dari Cina yang tidak hanya berfungsi sebagai tanaman hias atau penghasil bunga potong saja, tetapi juga berfungsi sebagai tanaman obat, bahan baku industri kosmetik, makanan, serta tekstil. Keunikan tanaman kaca piring menjadikan tanaman ini cukup diminati oleh konsumen. Penggunaan tanaman sebagai tanaman hias pot dalam rumah akan memberi nilai tambah saat tanaman berbunga. Aroma wangi yang dihasilkan bunga membuat tanaman kaca piring dapat berfungsi sebagai pengharum alami ruangan. Kobayashi dan Kaufman (2006) menyebutkan bahwa kaca piring membutuhkan waktu 2 – 3 tahun untuk berbunga saat ditanam dari biji dan kurang dari 1 tahun saat ditanam lewat penyetekan. Waktu muncul kuncup bunga yang cukup lama ini membuat produksi bunga belum sepenuhnya dapat memenuhi kebutuhan konsumen. Terdapat beberapa cara yang dilakukan untuk memacu waktu muncul kuncup bunga pada tanaman, salah satunya ialah dengan pengaplikasian asam giberelat. Chailakhian (1961) dalam Kusumo (1990) menjelaskan bahwa asam giberelat merupakan salah satu hormon yang dapat menginduksi pembungaan tanaman sehingga dikenal sebagai florigen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh GA3 sebagai bentuk asam giberelat yang paling umum digunakan pada kegiatan budidaya dalam memacu tanaman kaca piring untuk lebih cepat memunculkan kuncup bunga. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri atas 7 perlakuan yang diulang sebanyak 3 kali. Perlakuan dilakukan dengan penyemprotan larutan GA3 pada konsentrasi 0 ppm (P0), 10 ppm (P1), 20 ppm (P2), 30 ppm (P3), 40 ppm (P4), 50 ppm (P5) dan 60 ppm (P6). Parameter pengamatan terbagi menjadi parameter vegetatif dan generatif. Parameter vegetatif meliputi pengamatan pertambahan tinggi tanaman, jumlah daun, luas daun, dan jumlah tunas. Parameter generatif meliputi waktu muncul kuncup bunga dan jumlah kuncup per tanaman. Data pengamatan yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis ragam uji F dan apabila perlakuan berpengaruh nyata terhadap parameter yang diamati maka dilakukan uji lanjutan menggunakan uji BNT pada taraf 5%. Penelitian dilaksanakan di Kecamatan Manyaran, Kabupaten Kediri dengan ketinggian ±300 mdpl pada bulan November 2016 – Februari 2017. Hasil penelitian menunjukkan bahwa GA3 tidak memberikan pengaruh terhadap tinggi tanaman, jumlah daun serta luas daun kaca piring (Gardenia augusta Merr.). GA3 hanya memberikan pengaruh terhadap waktu muncul kuncup bunga dan jumlah kuncup bunga. Aplikasi GA3 40 ppm akan mempercepat waktu muncul kuncup bunga 10 hari lebih cepat dan meningkatkan jumlah kuncup bunga per tanaman 40% lebih banyak dibandingkan tanpa perlakuan GA3, akan tetapi konsentrasi optimum penggunaan GA3 dalam mempercepat munculnya kuncup bunga adalah sebesar 37 ppm, sementara konsentrasi optimum untuk menghasilkan jumlah kuncup lebih banyak adalah 31 ppm.

English Abstract

Kaca piring (Gardenia augusta Merr.) is an origin plant from China which has function not only as ornamental plant and cut flower, but also as a medical herbs and basic material of cosmetic, food and textile industry. The uniquenesses of kaca piring makes this plant quite attractive. Kaca piring often uses as decorative plant in house and get more aesthetic when the flower bloomed and produces a fragrant aroma that can be used as natural air freshener. Kobayashi and Kaufman (2006) stated that kaca piring needs 2 – 3 years to flowering when it was cultivated from the seed and less than 1 year when it was cultivated by cutting or occulation. A long time of flower bud appereance makes the production of kaca piring could not meet the needs of consumer. There are some ways to be done to increase time of flower bud appear and one of them is applying gibberellic acid. Chailakhian (1961) in Kusumo (1990) stated that gibberellic acid is one of plant hormone which could induct plant’s flowering which known as florigen. The purpose of this research is to study the effect of applying GA3 (as the common uses of gibberelic acid) in cultivation of kaca piring to make time of flower bud appearance coming faster. This research is using randomized block design (RBD) that consist 7 treatment which is sprayed by GA3 0 ppm as P0, sprayed by GA3 10 ppm as P1, sprayed by GA3 20 ppm as P2, sprayed by GA3 30 ppm as P3, sprayed by GA3 40 ppm as P4, sprayed by GA3 50 ppm as P5 and sprayed by GA3 60 ppm as P6. Each treatment have 3 replication, so there are 21 p lots. Observation parameters in this research divided into vegetative parameters and generative parameters. Vegetative parameters are increased number of plant height, increased number of leaves, increased number of leaf area and number of plant bud. Generative parameters are time of flower bud appearance and number of flower bud. The observed data analyzed using analysis of variance (F test) at the 5% and the significant result was continued with Least Significant Different (LSD) at 5%. The research was conducted in Manyaran village, Kediri, East Java with elevation ±300 meters above sea level at November 2016 – February 2017. The research result showed that GA3 had not an effect on plant growth such as plant height, number of leaves and number of leaf area. GA3 had an effect only on time of flower buds appear and number of bud of kaca piring. GA3 40 ppm make time of flower buds 10 days faster and increase the number of flower buds per plant 40% more than without GA3, but the optimum concentration are 37 ppm for time of flower bud appear and 31 ppm for number of flower bud.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2017/770/051710987
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 635 Garden crops (Horticulture) > 635.9 Flowers and ornamental plants
Divisions: Fakultas Pertanian > Budidaya Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 22 Dec 2017 00:38
Last Modified: 20 Oct 2020 02:15
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/7419
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item