Wahyudi, Firly (2017) Pengembangan Permainan Edukasi Simulasi Astronomi Menggunakan Teknologi Mobile Virtual Reality. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Teknologi komputer yang berkembang pesat saat ini dapat diterapkan pada bidang Pendidikan. Realitas maya adalah salah satu dari teknologi komputer tersebut yang dapat membantu manusia pada bidang Pendidikan. Penerapan teknologi realitas maya pada bidang edukasi bertujuan untuk meningkatkan daya serap informasi yang diterima pelajar. Dengan menggunakan realitas maya sebagai sarana Pendidikan berbasis digital, maka akan didapatkan manfaat-manfaat seperti mengurangi biaya dan sebagainya. Penerapan realitas maya pada bidang Pendidikan dapat dilakukan dengan menggunakan sarana video game. Dengan menggunakan penggabungan antara realitas maya dan permainan digital sebagai sarana Pendidikan, pemain dapat berinteraksi langsung dengan objek-objek virtual yang ada di dalamnya. Dimana objek-objek tersebut telah dirancang sesuai dengan karakteristik objek-objek pada lingkungan aslinya sehingga dapat menyampaikan informasi pada pelajar dengan baik. Pada penelitian ini, materi edukasi yang akan disampaikan adalah materi astronomi dasar yang biasa didapatkan pelajar pada jenjang sekolah menengah pertama. Materi yang akan direpresentasikan berupa objek-objek yang tersusun pada sistem tata surya seperti planet-planet beserta satelit alaminya. Setelah melakukan pengembangan tersebut, maka akan dilakukan pengujian untuk mengetahui kualitas dari sistem yang telah diciptakan. Dari hasil pengujian tersebut akan didapatkan tingkat kelayakan dari sistem yang telah dikembangkan.
English Abstract
Computer technology that developing in this era could be implemented in educational field. Virtual Reality is among those technology that could help human in their daily educational field. Implementation of virtual reality technology in the field of education aims to improve the absorption of information received by students. By using virtual reality as a means of digital-based education, it will get benefits such as reducing costs and so on. Implementation of virtual reality in the field of education can be done by using the means of video games. By using a merger between virtual reality and digital games as an educational tool, players can interact directly with the virtual objects that are in it. Where the objects have been designed in accordance with the characteristics of objects in the original environment so as to convey information to the students well. In this study, the educational material to be delivered is the basic astronomical material commonly obtained by students at the junior high school level. The material will be represented in the form of objects arranged in the solar system like planets and their satellites. After doing the development, it will be tested to determine the quality of the system that has been created. From the test results, it will be obtained the level of feasibility of the system that has been developed.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FTIK/2017/281/051705247 |
Uncontrolled Keywords: | Head Mounted Display, Realitas Maya, Android, Permainan Edukasi |
Subjects: | 000 Computer science, information and general works > 006 Special computer methods > 006.8 Augmented and virtual reality |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika |
Depositing User: | Yusuf Dwi N. |
Date Deposited: | 27 Jul 2017 08:40 |
Last Modified: | 01 Oct 2020 14:37 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/740 |
Preview |
Text
Firly Wahyudi .pdf Download (1MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |