Seleksi Ketahanan Tanaman Bligo (Benincasa hispida (Thunb.) Cogn.) Terhadap Begomovirus

Fitriya, Sriwilujeng (2017) Seleksi Ketahanan Tanaman Bligo (Benincasa hispida (Thunb.) Cogn.) Terhadap Begomovirus. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Begomovirus merupakan virus penting yang menyerang tanaman Curcubitaceae karena menurunkan hasil secara ekonomi. Begomovirus adalah salah satu genus dari famili geminivirus dengan tanaman inang dikotil, ditularkan oleh vektor kutu kebul memiliki genom bipartit atau monopartit. Begomovirus dapat ditularkan secara efektif melalui penyambungan dan serangga vektor kutu kebul (Bemisia tabaci). Salah satu famili Cucurbitaceae yang menjadi inang Begomovirus adalah tanaman bligo. Bligo (Benincasa hispida (Thunb.) Cogn.) merupakan tanaman anggota famili Cucurbitaceae dan tergolong tanaman herbal berumur satu tahun atau lebih. Salah satu upaya untuk menurunkan infeksi Begomovirus adalah dengan menggunakan varietas tahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketahanan 12 varietas bligo terhadap infeksi Begomovirus serta untuk mengetahui pengaruh infeksi Begomovirus terhadap hasil produksi tanaman bligo. Penelitian dilakukan di Green House dan Laboratorium PT. BISI INTERNASIONAL Tbk. Sumberagung, Kediri. Penelitian dimulai bulan April-Juli 2017. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 12 perlakuan dengan 4 kali ulangan, setiap perlakuan menggunakan 5 tanaman, sehingga didapatkan 240 tanaman. Penelitian ini menggunakan vektor kutu kebul sebagai media penularan virus. Data pengamatan yang diperoleh dianalisis menggunakan uji F pada taraf 5%. Kemudian data yang signifikan dilanjutkan dengan uji Duncan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan nilai intensitas serangan tertinggi terdapat pada perlakuan P3 yaitu 46,97%, begitu juga dengan nilai kejadian penyakit yaitu sebesar 58,80%. Didapatkan empat kategori ketahanan dari 12 perlakuan. Pertama kategori rentan dari perlakuan P3 dengan nilai serangan 46,97%. Kedua moderat rentan dari perlakuan P5 dengan nilai intensitas serangan 16,19%. Ketiga tahan dari perlakuan P4, P6, P7 dan P12 yang memiliki nilai intensitas serangan antara 0-10%. Keempat sangat tahan atau tidak terinfeksi didapatkan dari perlakuan P1, P2, P8, P9, P10 dan P11. Hasil analisis ragam semua pengamatan pada hasil produksi tanaman mununjukkan bahwa tidak ada perbedaan nyata antara infeksi virus dengan hasil produksi.

English Abstract

Begomovirus is considered as an important virus damaging Cucurbitaceae plants as it poses great economic injury. Begomovirus is a genus from the family geminivirus with a dicotyledonous host, whitefly-transmitted, having a monopartite or bipartite genome. Begomovirus can effectively be transmitted from grafting activities and whitefly (Bemisia tabaci) vector. One of the Cucurbitaceae family which becomes the host for Begomovirus is winter melon. Winter melon (Benincasa hispida (Thunb.) Cogn.) belongs to Cucurbitaceae family and is classified as an annual plant. Resistant plant variety is one of the efforts to decrease Begomovirus infection. This research aimed to examine the Begomovirus resistance of 12 winter melon varieties and to determine the effect of Begomovirus infection on winter melon yield. This research was conducted in the Greenhouse and Laboratory of PT. BISI INTERNASIONAL Tbk. Sumberagung, Kediri, from April to July 2017. Completely Randomized Design of 12 treatments and 4 repetitions was used in this research, with 5 plants for each treatment, and hence there were 240 plants tested. Whitefly was used in this research as a disease vector. The obtained data were then analyzed with F test of 5 % margin of error. Significantly different data were further analyzed with Duncan test. Results of this research indicated that the highest attack intensity and incidence rate occurred in treatment P3 with the percentage of 46,97% and 58,80% respectively. Four categories of resistance were obtained from the 12 treatments. The first category was prone, showed in treatment P3 with 46,7% incidence rate. Second, categorized as moderately prone was treatment P5 with 16,19% incidence rate.T Third, categorized as resistant were treatments P4, P6, P7, and P12 with the incidence rate of 0-10%. Finally, the fourth category was very resistant or uninfected, obtained from treatments P1, P2, P8, P9, P10, and P11. Variance analysis results showed there was no significant difference between virus infection and production yield.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2017/911/051711484
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 632 Plant injuries, diseases, pests > 632.8 Virus diseases
Divisions: Fakultas Pertanian > Hama dan Penyakit Tanaman
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 21 Dec 2017 06:53
Last Modified: 05 Oct 2020 10:25
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/7386
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item