Perbandingan Karakteristik Teknis Alat Tangkap Purse Seine Di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Prigi, Trenggalek Dengan Unit Pelaksana Teknis Pelabuhan Dan Pengelolaan Sumberdaya Kelautan Dan Perikanan (UPT P2SKP) Tamperan, Pacitan

Putra, Didik Pratama (2017) Perbandingan Karakteristik Teknis Alat Tangkap Purse Seine Di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Prigi, Trenggalek Dengan Unit Pelaksana Teknis Pelabuhan Dan Pengelolaan Sumberdaya Kelautan Dan Perikanan (UPT P2SKP) Tamperan, Pacitan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Purse seine merupakan salah satu alat tangkap yang banyak digunakan di dunia. Hal ini dikarenakan dalam sekali proses penangkapan (setting dan hauling) dapat menghasilkan tangkapan ikan yang begitu banyak. Alat tangkap ini produktif dan efektif untuk menangkap ikan-ikan pelagis yang berkelompok dalam jumlah besar, baik di daerah perairan pantai maupun laut lepas. Target utamanya adalah ikan yang mempunyai nilai ekonomis tinggi dan menguntungkan bagi nelayan. Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Prigi, Trenggalek dan UPT P2SKP Tamperan, Pacitan merupakan dua dari beberapa pelabuhan yang berada di Perairan Selatan Jawa sehingga menjadi fishing base potensial bagi kapal-kapal perikanan purse seine. Rancang bangun dan konstuksi alat tangkap purse seine akan menentukan produktivitas kinerjanya secara teknis (kecepatan tenggelam badan jaring), disamping faktor eksternal lain seperti cara pengoperasian (kecepatan melingkarkan jaring dan kecepatan penarikan tali kerut), ketrampilan nelayan serta kondisi daerah penangkapan. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik alat tangkap purse seine dan pengaruhnya terhadap kapasitas penangkapan. Penelitian ini dilaksanakan pada dua pelabuhan di perairan Selatan Jawa Timur yaitu, Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Prigi, Trenggalek dan Unit Pelaksana Teknis Pelabuhan dan Pengelolaan Sumberdaya Kelautan dan Perikanan (UPT P2SKP) Tamperan, Pacitan pada bulan Mei 2017. Maksud dan tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui perbandingan karakteristik purse seine, konstruksi purse seine serta pengaruhnya terhadap hasil tangkapan di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Prigi, Trenggalek dengan Unit Pelaksana Teknis Pelabuhan dan Pengelolaan Sumberdaya Kelautan dan Perikanan (UPT P2SKP) Tamperan, Pacitan. Dalam penelitian ini dilakukan survei dengan menggunakan metode deskriptif, yaitu suatu pendekatan yang bertujuan untuk menggambarkan secara tepat, sistematik dan akurat karakteristik populasi mengenai suatu keadaan tertentu. Pengambilan data meliputi data primer dan data sekunder, sedangkan pengumpulan data dilakukan dengan melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah purse seine di Prigi mempunyai panjang dan lebar 361,52 m dan 76 m, berat 2233,19 kg, daya apung 892,01 kgf dan daya tenggelam 594,07 kgf (terapung), extra buoyancy 33%, hanging ratio atas 71% dan bawah 80%, serta GT kapal 22. Sedangkan purse seine di Tamperan mempunyai panjang dan lebar 282,21 m dan 123,61 m, berat jaring 2399,19 kg, daya apung 1491,84 kgf dan daya tenggelam 776,48 kgf (terapung), extra buoyancy 48%, hanging ratio atas 71% dan bawah 80%, serta GT kapal 33. Purse seine di Prigi dan Tamperan mempunyai konstruksi jaring tipe Amerika dengan posisi kantong disamping. Target tangkapan purse seine di Prigi adalah ikan pelagis kecil, sedangkan purse seine di Tamperan adalah ikan pelagis besar. Sistem pengoperasian purse seine di Prigi menggunakan two boat system, sedangkan purse seine di Tamperan menggunakan one boat system.

English Abstract

Purse seine is one of the most widely used fishing gear in the world. This is because in one process of catching (setting and hauling) can produce a lot of fish catch. Archipelago Fishing Port Prigi, Trenggalek and Port Technical Engineering Unit and Management of Marine Resources and Fishery Tamperan, Pacitan are two of several harbors located in the Southern waters of Java to become potential fishing base for purse seine fishing vessels. The design and construction of purse seine will determine the productivity of its performance technically, in addition to other external factors such as way of operation, fisherman skill and condition of catching area. This study was conducted to determine the characteristics of purse seine and its effect on fishing capacity. This research was conducted on two ports in South waters of East Java namely, PPN Prigi, Trenggalek and UPT P2SKP Tamperan, Pacitan in May-June 2017. This research was conducted by survey using descriptive method of purse seine fleet based in PPN Prigi, Trenggalek and UPT P2SKP Tamperan, Pacitan. Data collection includes specifications and construction of purse seine from the two ports. Purse seine in Prigi and Tamperan has an American type net construction with pockets on the side. The purse seine catch target in Prigi is a small pelagic fish, while the purse seine in Tamperan is a large pelagic fish. Purse seine operating system in Prigi used two boat system, while purse seine in Tamperan using one boat system.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2017/873/051711948
Uncontrolled Keywords: Purse Seine, Karakteristik Teknik, PPN Prigi, UPT P2SKP Tamperan
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.2 Commercial fishing, whaling, sealing
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 19 Dec 2017 02:29
Last Modified: 02 Dec 2020 01:35
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/7198
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item