Haryanti, Roaita Mustika (2017) Pengaruh Aplikasi Metarhizium anisopliae Metch. (Moniliales: Moniliaceae) Pada Berbagai Volume Penyiraman Air Dan Persentase Aplikasi Pupuk Kompos Terhadap Mortalitas Larva Lepidiota stigma F. (Coleoptera: Scarabaeidae) Hama Tanaman Nanas. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Nanas (Ananas comosus (L.) Merr.) merupakan salah satu jenis buah tropis andalan Indonesia yang memiliki potensi ekspor, sehingga kegiatan budidaya nanas perlu untuk dioptimalkan yaitu dengan meminimalisir kehilangan hasil akibat adanya serangan organisme pengganggu tanaman. Salah satu OPT tersebut yaitu larva Lepidiota stigma F. (Coleoptera: Scarabaeidae) yang menyerang perakaran tanaman nanas. Cara untuk mengendalikan serangan larva L. stigma dapat memanfaatkan jamur entomopatogen Metarhizium anisopliae Metch. (Moniliales: Moniliaceae) sebagai biopestisida. Keefektifan aplikasi biopestisida di lapang sering menjadi pertanyaan di kalangan petani karena tingkat keberhasilannya sangat berbeda dengan hasil penelitian yang dilakukan di laboratorium. Keefektifan biopestisida di lapang dapat ditingkatkan dengan memperhatikan faktor lingkungan seperti peningkatan kelembaban tanah yang dilakukan dengan pengaturan volume penyiraman dan peningkatan bahan organik yang dilakukan dengan aplikasi pupuk kompos. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh aplikasi M. anisopliae dengan volume penyiraman air dan persentase aplikasi pupuk kompos terbaik dalam meningkatkan mortalitas larva L. stigma. Penelitian dilaksanakan di Rumah Kaca Laboratorium Terpadu Universitas Brawijaya dan Laboratorium Jurusan Hama dan Penyakit Tanaman Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya Malang pada bulan Maret sampai dengan bulan Mei 2017. Penelitian disusun menggunakan Rancangan Acak Lengkap Faktorial yang terdiri dari dua faktor, faktor pertama adalah volume penyiraman air dan faktor kedua adalah persentase aplikasi pupuk kompos. Penelitian terdiri dari 12 kombinasi perlakuan dan 3 kali ulangan. Setiap pot percobaan diaplikasikan suspensi M. anisopliae dengan kerapatan 5,5×108 konidia/ml sebanyak 60 ml, diinvestasikan 10 ekor larva L. stigma instar 3, dan ditanamani bibit nanas 1 batang. Variabel pengamatan meliputi bobot basah akar tanaman, jumlah kematian larva L. stigma, dan kelembaban media tanam. Data pengamatan yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis ragam (uji F) pada taraf 5%. Bila hasil pengujian diperoleh perbedaaan yang nyata antar perlakuan maka dilanjutkan dengan uji perbandingan antar perlakuan dengan menggunakan Uji Jarak Duncan dengan taraf nyata 5%. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh interaksi antara volume penyiraman air dan persentase aplikasi pupuk kompos tidak berbeda nyata terhadap persentase mortalitas larva L. stigma. Namun, pada masing-masing faktor yaitu faktor volume penyiraman dan persentase aplikasi pupuk kompos berbeda nyata terhadap persentase mortalitas larva L. stigma. Volume penyiraman air terbaik yaitu volume penyiraman 1½ kapasitas lapang dan persentase aplikasi pupuk kompos 25%.
English Abstract
Pineapple (Ananas comosus (L.) Merr.) is one type of fruit mainstay of Indonesia which has export potential, so that cultivation activity need to be optimized with minimizing result loss caused by attack of plant pest organism. One of the pest is the larvae Lepidiota stigma F. (Coleoptera: Scarabaeidae) that attack the roots of pineapple plants. Method to control larvae L. stigma attacks can use entomopathogenic fungi Metarhizium anisopliae Metch. (Moniliales: Moniliaceae) as a biopesticide. The effectiveness of biopesticide applications in the field is often being a question among farmers because the success rate is very different from the results of research conducted in the laboratory. The effectiveness of biopesticides in the field can be increased by taking environmental factors such as increasing of the soil moisture with regulation the volume of watering and the increasing of organic matter with application of compos fertilizer. The purpose of this research is to know the effect of application M. anisopliae with volume of watering and application percentage of compost fertilizer which the best in increasing mortality of larvae L. stigma. This research was conducted at Greenhouse Integrated Laboratory of Brawijaya University and laboratory of Pest and Plant Desease of The Faculty of Agriculture Brawijaya University on March until May 2017. The research arranged use Completely Randomized Factorial Design with two factors which consists of the first factor was the volume of watering and the second factor was the percentage of compost application. The research consists of 12 combination treatment and 3 times replications. Every pot experiment applied suspension M. anisopliae with the density 5,5×108 conidia/ml as many as 60 ml, 10 of larvae L. stigma 3rd instar was invested, and planted by 1 rod of pineapple. Observations variable covering weights wet plant roots, the number of mortality the larvae L. stigma, and the moisture of planting media. The observed data obtained were analyzed by using variance analysis (F test) on level 5%. If the test result showed the distinction from each treatment then a comparison test by using Duncan Multiple Range Test in level 5% was needed. The result of this research showed that the interaction influence between volume of watering and percentage of compost application there was no significant differences to the mortality of larvae L. stigma percentage. But, on each factors i.e volume of watering and percentage of compost application was significant with the mortality of larvae L. stigma. The best volume of watering was 1½ field capacity and the percentage of compost fertilizer application was 25%.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FP/2017/838/051711055 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 632 Plant injuries, diseases, pests > 632.7 Insect pests > 632.76 Beetles, Coleoptera |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Hama dan Penyakit Tanaman |
Depositing User: | Yusuf Dwi N. |
Date Deposited: | 18 Dec 2017 01:48 |
Last Modified: | 05 Oct 2020 10:44 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/7134 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |