Permatasari, Denia Intan (2017) Pengaruh Perbedaan Rasio N Dan P Terhadap Struktur Komunitas Fitoplankton. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Fitoplankton merupakan pakan alami yang mutlak dibutuhkan pada kegiatan budidaya, terutama pada tahap pembenihan. Hal ini karena ukuran fitoplankton yang sesuai dengan bukaan mulut ikan dan udang. Pertumbuhan fitoplankton pada kolam budidaya air tawar dipengaruhi oleh ketersediaan nutrien, yaitu nitrogen dan fosfor yang diserap dalam bentuk Nitrat dan Orthofosfat. Dalam mencukupi ketersediaan nutrien tersebut maka dilakukan pemupukan. Pupuk yang biasa digunakan dalam menumbuhkan fitoplankton berupa pupuk anorganik, yaitu urea dengan presentase nitrogen 45% dan Triple Superfosfat (TSP) dengan kandungan fosfor (P2O5) sebesar 46%. Pemberian pupuk pada kolam budidaya harus memperhatikan rasio antara nitrogen dan fosfor karena perbedaan rasio N/P akan mempengaruhi struktur komunitas fitoplankton yang tumbuh, sedangkan tidak semua jenis fitoplankton dapat dicerna oleh ikan. Ikan dan udang umumnya menyukai fitoplankton dari divisi Chlorophyta dan Chrysophyta. Oleh karena itu, dilakukan penelitian mengenai pengaruh perbedaan rasio N dan P terhadap struktur komunitas fitoplankton dengan tujuan untuk mendapatkan rasio N/P yang tepat sehingga didapatkan struktur komunitas fitoplankton yang menguntungkan dan dapat dicerna oleh ikan. Penelitian dilakukan pada bulan Mei-Juni 2017 selama 12 hari di luar ruangan Laboratorium Reproduksi Ikan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Brawijaya. Penelitian menggunakan metode eksperimental dengan Rancangan Bujursangkar Latin yang terdiri atas 4 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan terdiri dari A (rasio N/P 4 : 1), B (rasio N/P 6 : 1), C (rasio N/P 10 : 1) dan D (rasio N/P 16 : 1). Penelitian menggunakan media tanah yang berasal dari UPT PTPB Kepanjen, Malang yang telah dikeringkan dan diayak. Air yang digunakan adalah air tawar dengan volume air setiap unit penelitian yaitu 5 liter. Bibit fitoplankton berasal dari kolam budidaya air tawar Sumber Mina Lestari, Dau, Malang dengan padat tebar awal 5000 sel/liter untuk setiap unit penelitian. Pengamatan suhu, pH dan oksigen terlarut diamati 2 kali dalam sehari, Nitrat, Orthofosfat dan karbondioksida bebas diukur pada hari ke-0, ke-6 dan ke-12 penelitian dan pengukuran kesadahan dilakukan sekali pada akhir penelitian. Pengamatan fitoplankton dilakukan 2 hari sekali dan dilakukan perhitungan meliputi kepadatan, kelimpahan relatif, indeks keanekaragaman dan indeks dominasi. Hasil penelitian didapatkan nilai kepadatan fitoplankton perlakuan A sebesar 67143 sel/liter, perlakuan B sebesar 59357 sel/liter , perlakuan C sebesar 50679 sel/liter dan pada perlakuan D sebesar 43429 sel/liter. Pada perlakuan A dan B ditemukan 3 divisi fitoplankton yaitu Chlorophyta, Chrysophyta dan Cyanophyta, dengan kelimpahan tertinggi terdapat pada divisi Chrysophyta. Pada perlakuan C dan D ditemukan 2 divisi fitoplankton yaitu Chlorophyta dan Chrysophyta. Kelimpahan Chrysophyta perlakuan C lebih banyak dibandingkan dengan Chlorophyta, sedangkan pada perlakuan D diperoleh kelimpahan Chlorophyta lebih banyak dibandingkan Chrysophyta. Hasil uji ANOVA menunjukkan Fhitung lebih besar dari Ftabel pada taraf 5% dan 1%, sehingga terdapat pengaruh pemberian pupuk dengan rasio N/P terhadap kepadatan dan struktur komunitas fitoplankton. Hasil uji beda nyata terkecil (LSD) setiap perlakuan menunjukkan notasi yang berbeda pada setiap perlakuan sehingga terdapat perbedaan ix pengaruh pada masing-masing perlakuan. Adapun kondisi kualitas air selama penelitian yaitu suhu berkisar antara 25,8 – 27,4⁰C. Nilai pH berkisar antara 6,5 – 6,93. Kadar oksigen terlarut berkisar antara 4,04 – 4,43 ppm. Kadar karbondioksida bebas berkisar antara 3,99 – 7,99 ppm. Kadar Nitrat berkisar antara 0,428 – 2 ppm dan Orthofosfat berkisar antara 0,026 - 0,5 ppm. Adapun nilai kesadahan total berkisar antara 90 – 160 ppm dengan nilai Ca2+ sebesar 35 – 60 ppm. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa rasio N/P terbaik adalah perlakuan D dengan rasio N/P 16 : 1 karena fitoplankton yang banyak tumbuh berasal dari divisi Chlorophyta yang menguntungkan dan dapat dicerna oleh ikan, serta tidak ditemukan fitoplankton dari divisi Cyanophyta. Selanjutnya, dapat dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai pengaruh perbedaan jenis tanah dan rasio C : N : P : Si/Ca terhadap struktur komunitas fitoplankton.
English Abstract
Phytoplankton are fish natural feed and their life depend on Nitrogen and Phosphorous in form of Nitrat and Orthophosphate. Therefore, fertilization is needed to fullfil those nutrients availability for them. The difference of N/P ratio can affect community structures of phytoplankton. The research aims to analyse the difference effect of N/P ratio toward phytoplankton community structures, so it can be used for fertilization strategy with precise N/P ratio to grow the benefit phytoplankton for fish growth. This research used Latin Square Design (LSD) 4 treatments and 4 repetitions with different N/P ratios, they are 4:1, 6:1, 10:1 and 16:1 used soil and freshwater media in experiment tubs for 12 days. The result showed that the difference of N/P ratio gave difference effect to phytoplankton density (F0,05 > Ftabel). Least Significance Difference (LSD) analysis showed the phytoplankton density average for each treatment is different, the higher density is N/P ratio 4:1 and the lower density is N/P ratio 16:1. Furthermore, phytoplankton community structures analysis showed that different N/P ratios gave the difference compositions of phytoplankton. N/P ratio 4:1 consisted of 6% Chlorophyta, 74% Chrysophyta, 20% Cyanophyta. N/P ratio 6:1 consisted of 8% Chlorophyta, 75% Chrysophyta, 17% Cyanophyta. N/P ratio 10:1 consisted of 26% Chlorophyta, 74% Chrysophyta. N/P ratio 16:1 consisted of 52% Chlorophyta, 48% Chrysophyta. Nitrat values range between 0,428 – 2 ppm and Orthophosphate range between 0,026 – 0,5 ppm. Temperature, pH, dissolved oxygen and free carbondioxide were still on kind condition, then the hardness value was on moderate to hardness category.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPR/2017/922/051712287 |
Uncontrolled Keywords: | Pemupukan, Rasio N/P, Struktur komunitas, Fitoplankton |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 579 Natural history of microorganisms, fungi, algae > 579.8 Algae / Algae culture / Microalgae--Cultures and culture media > 579.83 Chlorophyta (Green algae) |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumberdaya Perairan |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 15 Dec 2017 03:16 |
Last Modified: | 27 Nov 2020 03:10 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/7093 |
Actions (login required)
View Item |