Valuasi Ekonomi Desa Wisata Pujon Kidul Kabupaten Malang Dengan Pendekatan Individual Travel Cost Method

Khalida, Khaula Khairini (2017) Valuasi Ekonomi Desa Wisata Pujon Kidul Kabupaten Malang Dengan Pendekatan Individual Travel Cost Method. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Saat ini sering dijumpai banyak pembangunan tempat wisata baru yang berorientasi pada lingkungan. Pembangunan tempat wisata yang berorientasi pada lingkungan merupakan model pembangunan berkelanjutan (sustainable development). Pola pembangunan konvensional jasa lingkungan dari ekosistem yang tidak memiliki pasar mengakibatkan sumberdaya tersebut mengalami eksploitasi yang berlebihan. Pemanfaatan sumberdaya secara optimal dan berkelanjutan, diperlukan pengetahuan mengenai manfaat sumberdaya alam secara menyeluruh, baik manfaat yang nyata (tangible) maupun manfaat yang tidak dapat dinyatakan secara jelas (intangible). Kedua manfaat tersebut perlu dikelola dengan seimbang agar dapat memberikan manfaat secara berkelanjutan. Pemberian nilai manfaat tersebut, dapat dilakukan pada semua tempat wisata yang berbasis lingkungan termasuk di Desa Wisata Pujon Kidul. Desa ini terletak 29 kilometer dari pusat Kota Malang. Desa wisata ini merupakan 5 besar desa wisata terbaik nasional. Desa wisata yang dirintis mulai tahun 2010 ini memiliki berbagai sumberdaya alam yang sangat menarik untuk dikunjungi seperti wisata edukasi pertanian, budaya, ekonomi, didukung wisata alam yang indah. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan karakteristik sosial ekonomi dan persepsi pengunjung Desa Wisata Pujon Kidul, (2) Menganalisis faktor-faktor yang berpengaruh terhadap frekuensi kunjungan di Desa Wisata Pujon Kidul, (3) Menganalisis valuasi ekonomi dari Desa Wisata Pujon Kidul. Penelitian ini dilakukan di Desa Wisata Pujon Kidul, Kabupaten Malang, Provinsi jawa Timur. Penentuan lokasi dilakukan secara sengaja (purposive) berdasarkan pertimbangan bahwa Desa Wisata Pujon Kidul merupakan 5 besar desa wisata terbaik nasional pada tahun 2016 menurut Kementrian Pariwisata. Selain itu juga karena Desa Wisata Pujon Kidul memiliki jumlah pengunjung yang banyak sehingga penting untuk mengetahui pengaruh dari jumlah pengunjung tersebut terhadap kondisi alam di Desa Wisata Pujon Kidul. Kegiatan penelitian dilakukan pada bulan Mei 2017. Mengambil waktu 8 hari dengan rincian 2 hari penelitian dilakukan pada hari biasa, 2 hari penelitian dilakukan di hari libur nasional, dan 4 hari penelitian dilakukan di akhir pekan. Teknik pengambilan sampel untuk pengunjung dalam penelitian ini dilakukan secara purposive, yaitu pengambilan responden yang ditemui di lokasi secara disengaja sesuai dengan persyaratan yang dikehendaki, yaitu sesuai dengan kriteria yang sesuai dengan penelitian. Adapun kriteria yang ditetapkan yaitu : Berumur minimal 17 tahun, Tidak melakukan kunjungan terhadap tempat wisata lain pada saat mengunjungi Desa Wisata Pujon Kidul, Mengunjungi Desa Wisata Pujon Kidul minimal 1 kali dalam satu tahun terakhir. ii Karakteristik sosial ekonomi pengunjung Desa Wisata Pujon Kidul yang paling menonjol adalah pengunjung dengan usia 20-30 tahun, berasal dari dalam wilayah Malang, berstatus belum menikah, tingkat pendidikan Perguruan Tinggi, selain itu kebanyakan dari pengunjung merupakan pelajar atau mahasiswa, total pendapatan Rp 1.200.001,00-Rp 2.400.000,00, mencapai lokasi Desa Wisata Pujon Kidul menggunakan kendaraan pribadi, membawa rombongan 1-5 orang, dan sebagian besar adalah perempuan. Berdasarkan hasil wawancara, pengunjung mengetahui keberadaan lokasi dari teman atau keluarganya, sebagian besar pengunjung tertarik akan pemandangan alam yang tersaji di lokasi dan bermotivasi untuk piknik atau kumpul keluarga, mereka berpendapat bahwa perlu adanya tambahan fasilitas berupa papan informasi. Desa Wisata Pujon Kidul sebagai rekreasi alam dinilai aman oleh pengunjung, pelayanan oleh petugas dilakukan dengan baik, akses menuju lokasi mudah, tidak terdapat masalah kebersihan. Berdasarkan hasil regresi terhadap kelima variabel bebas yaitu; biaya perjalanan, tingkat pendidikan, tingkat pendapatan, usia, dan jenis kendaraan, terdapat tiga variabel yang berpengaruh secara signifikan terhadap permintaan kunjungan wisata ke Desa Wisata Pujon Kidul. Ketiga variabel tersebut adalah biaya perjalanan, total pendapatan, dan usia. Variabel biaya perjalanan, tingkat pendapatan, dan usia signifikan pada taraf 10%. Berdasarkan hasil perhitungan maka diketahui surplus konsumen berdasarkan metode biaya perjalanan individu sebesar Rp. 292.517,6645 per individu per kunjungan dan selanjutnya didapat nilai ekonomi lokasi sebesar Rp 15.961.865.798,178. Penerimaan yang didapatkan oleh pengelola hanya 1,7% dari nilai ekonomi Desa Wisata Pujon Kidul. Lebih tingginya nilai ekonomi dibanding dengan penerimaan dari pujon kidul menunjukkan masih adanya potensi yang harus dikembangkan. Pengelola diharapkan dapat melakukan pengembangan wisata dengan meningkatkan fasilitas di Desa Wisata Pujon Kidul agar penerimaan yang didapatkan dapat mendekati nilai ekonomi Desa Wisata Pujon Kidul

English Abstract

Currently often found a lot of development of new tourist attractions oriented to the environment. Development of eco-oriented tourism is a model of sustainable development. The pattern of conventional development of environmental services from ecosystems that do not have a market causes these resources to experience excessive exploitation. Optimal and sustainable use of resources, knowledge of the benefits of natural resources as a whole, both tangible and unexploited benefits. Both of these benefits need to be managed in a balanced manner so as to provide benefits in a sustainable manner. The value of these benefits can be done at all eco-based resorts including in Pujon Kidul Tourism Village. The village is located 29 kilometers from the center of Malang. This tourist village is the top 5 best national tourist village. The tourism village started in 2010 has a variety of natural resources are very interesting to visit such as agricultural education, cultural, economic, supported by a beautiful natural attractions. The objectives of this research are (1) Describe the socioeconomic characteristics and perceptions of the visitors of Pujon Kidul Village, (2) To analyze the factors that influence the frequency of visits in Pujon Kidul Village, (3) Analyze the economic valuation of Pujon Kidul Tourism Village . This research was conducted in Pujon Kidul Tourism Village, Malang Regency, East Java Province. Determining the location is done purposively based on the consideration that Pujon Kidul Tourism Village is the top 5 best national tourism village in 2016 according to the Ministry of Tourism. In addition, Tourism Village Pujon Kidul has a lot of visitors so it is important to know the effect of the number of visitors to the natural conditions in the Village Tourism Pujon Kidul. Research activities were conducted in the month of Mel 2017. Taking 8 days with 2-day research details were conducted on weekdays, 2 days of research were conducted on national holidays, and 4 days of research were conducted at the weekend. The sampling technique for visitor in this research is done purposively, that is, the respondent's intentionally encountered at the location according to the desired requirement, that is according to the criteria according to the research. The criteria are: 1. At least 17 years old, do not visit other tourist sites when visiting Pujon Kidul Tourism Village, Visiting Pujon Kidul Tourism Village at least once in the past year The most prominent socio-economic characteristic of visitors of Pujon Kidul Village is the visitors with the age of 20-30 years, coming from Malang region, having unmarried status, education level of higher education, besides most of the visitors are students or students, total income Rp 1,200. 001,00-Rp 2.400.000,00, reach the location of Tourism Village Pujon Kidul using private vehicle, bringing entourage 1-5 people, and mostly are women. From interviews, visitors know the location of their friends or family, most visitors are attracted to the natural scenery that is presented at the site and motivated for a family picnic or gathering, they argue that the need for additional facilities such as information boards. Pujon iv Kidul Tourism Village as a natural recreation is declared safe, service by officers is done well, access to location is easy, there is no hygiene problem. Based on the results of regression to the five independent variables namely; Travel cost, education level, income level, age, and vehicle type, there are three variables that significantly influence the demand of tourist visit to Pujon Kidul Tourism Village. The three variables are travel cost, total income, and age. The variable of travel cost, income level, and age is significant at 10% level. Based on the calculation results, the consumer surplus is known based on the method of individual travel costs of Rp. 292.517,6645 per individual per visit and then get the economic value of the location of Rp 15,961,865,798,178. The revenue earned by managers is only 1.7% of the economic value of Pujon Kidul Tourism Village. The higher economic value compared with the acceptance of the pujon kidul indicates the potential to be developed. Managers are expected to do the development of tourism by improving the facilities in the Village Tourism Pujon Kidul for acceptance obtained can approach the economic value of Tourism Village Pujon Kidul.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2017/633/051710849
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.4 Secondary industries and services > 338.47 Services and specific products > 338.479 1 Services and specific products (Geography and travel)
Divisions: Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 12 Dec 2017 01:20
Last Modified: 22 Apr 2022 01:47
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/6811
[thumbnail of KHAULA KHAIRINI KHALIDA.pdf] Text
KHAULA KHAIRINI KHALIDA.pdf

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item