Uji Histopatologi Hati Ikan Koi (Cyprinus Carpio L.) Yang Terinfeksi KHV (Koi Herpes Virus) Di Wilayah Blitar

Indrawanto, Damang Prasetya (2017) Uji Histopatologi Hati Ikan Koi (Cyprinus Carpio L.) Yang Terinfeksi KHV (Koi Herpes Virus) Di Wilayah Blitar. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penyakit Koi Herpes Virus merupakan salah satu masalah yang perlu diperhatikan dalam kegiatan budidaya ikan koi. Oleh karena itu, perlu diketahui apakah terjadi kerusakan pada organ ikan sehingga nantinya bisa ditemukan cara penanganan dan pencegahan dari infeksi KHV untuk meminimalisir kerusakan pada organ ikan koi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh dari infeksi Koi herpes Virus (KHV) dan gambaran histopatologi hati ikan koi (Cyprinus carpio L.) Gambaran histopatologi tersebut untuk mengetahui apakah infeksi KHV dapat mengakibatkan kerusakan pada hati ikan koi serta mengetahui gejala klinis ikan koi terinfeksi Koi Herpes Virus. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Pelaksanaan penelitian diawali dengan pengujian parameter utama yaitu uji Polymerase Chain Reaction (PCR) pada organ insang dan hati ikan koi (Cyprinus carpio L.). Setelah didapatkan organ insang yang positif KHV maka selanjutnya dilakukan uji histopatologi pada organ hati ikan dan diketahui KHV menyebabkan kerusakan sel pada hati seperti inflamasi (tingkat kerusakan sebesar 62,37 %), degenerasi hidrofik (tingkat kerusakan sebesar 24,47 %), hemorrhagic (tingkat kerusakan sebesar 35,52 %), dan nekrosis (tingkat kerusakan sebesar 38,95 %). Sedangkan parameter penunjang yang diamati adalah gejala klinis ikan yang terinfeksi KHV dan pengukuran kualitas air seperti suhu, pH dan oksigen terlarut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ikan yang positif terinfeksi KHV. Gejala klinis menunjukkan adanya ciri-ciri perubahan morfologis ikan yaitu sirip geripis, pendarahan pada kulit, insang pucat, dan perubahan tingkah laku seperti berenang terbalik, cenderung menyendiri, nafsu makan menurun, dan gerakan tidak stabil. Pengukuran kualitas air menunjukkan hasil suhu 27,5 °C, pH 7, dan oksigen terlarut sebesar 4,85 mg/l.

English Abstract

In koi farming activities, the disease of Koi Herpes Virus (KHV) is one of the issues that need to concernced. Therefore, an assessment to find the damage of fish organs is needed so that the handling and prevention from KHV can be known to minimize the damage of koi fish organs. The purpose of this study was to determine the impact of Koi herpes virus (KHV) infection and the histopathology of koi liver (Cyprinus carpio L.). The histopathology is used to analyze whether or not the KHV infection could lead to liver damage and to determine the clinical symptoms of the infected koi fish. The method used in this study was a descriptive method. The research was initiated by the main parameter testing which was a test on Polymerase Chain Reaction (PCR) on the gills and liver of the fish (Cyprinus carpio L.). After the result showed that the gills were positively infected with KHV, the histopathologic test on the fish liver was performed. Thus, KHV was known to cause cells damage in the liver such as inflammation (damage rate of 62,37%), hydropic degeneration (damage rate of 24,47%), hemorrhagic (damage rate of 35,52%), and necrosis (damage rate of 38,95%). There was also an observation on the supporting parameters such as the clinical symptoms of the infected fish and the water quality measurements consisting of temperature, pH, and dissolved oxygen. The results showed that the clinical symptoms of the positively infected fish are the morphological change of fish characteristics, namely fins decay, skin bleeding, pale gills, and several behavioral changes such as inverted swims, seclusion tendency, decreased appetite, and unstable movement. The water quality measurements showed a temperature of 27,5°C with pH 7 and dissolved oxygen of 4,85 mg/l.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2017/627/051707081
Uncontrolled Keywords: Cyprinus carpio L., Hati, Koi Herpes Virus, Uji Histopatologi
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.3 Culture of cold-blooded vertebrates > 639.37 Culture of amphibians and specific kinds of fishes > 639.374 83 Culture of specific kinds of fishes (Cyprinus carpio (Common carp))
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Manajemen Sumberdaya Perairan
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 08 Dec 2017 07:59
Last Modified: 26 Nov 2020 10:08
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/6718
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item