Konflik Perebutan Sumberdaya Pesisir (Studi Kasus Pantai Gemah) Desa Keboireng, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur

Rahmawan, Nurman (2017) Konflik Perebutan Sumberdaya Pesisir (Studi Kasus Pantai Gemah) Desa Keboireng, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Konflik akan selalu menjadi bagian dalam kehidupan manusia. Konflik dapat terjadi kapan saja dan dimana saja termasuk dalam perebutan sumberdaya pesisir. Pantai Gemah di Desa keboireng yang baru dibuka sebagai destinasi wisata pada tahun 2017 menimbulkan beragam konflik yang mengakibatkan terhambatnya pengembangan kawasan wisata Pantai Gemah di Desa Keboireng, sehingga diperlukan upaya penyelesaian untuk mencapai tujuan keberlanjutan wisata yang diharapkan. Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan keunggulan wisata Pantai Gemah, mencari faktor-faktor penyebab terjadinya konflik, membuat model penyelesaian konflik berdasarkan akar masalah yang menyebabkan konflik. Lokasi penelitian berada di Desa Keboireng, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah snowball sampling sehingga informan yang didapatkan yaitu pihak Pokdarwis (kelompok sadar wisata), Ketua Karang Taruna, Masyarakat Pedagang, Instansi terkait. Metode analisis data di lapang menggunakan model Miles and Huberman. Hasil penelitian menunjukan bahwa konflik yang terjadi antara pihak-pihak yang terlibat disebabkan oleh ketidakjelasan kepemilikan lahan sehingga menimbulkan perbedaan pemahaman dan kepentingan antara berbagai pihak. Upaya yang sudah dilakukan untuk menyelesaikan konflik antara lain mediasi dan arbitration namun upaya-upaya tersebut belum menyelesaikan masalah sampai keakarnya. Diharapkan dengan adanya konflik yang terjadi instansi yang memiliki kewenangan terhadap lahan yang menjadi perebutan segera menyelesaikan dan membuat keputusan untuk memberikan hak pengelolaan yang jelas.

English Abstract

Conflicts will always be a part of human life. Conflicts can occur anytime and anywhere, including in the seizure of coastal resources. Keboireng Gemah beach in the village recently opened as a tourist destination in 2017 rise to various conflicts that resulted in delays in the development of tourism in the village Keboireng Gemah coast, so that the necessary remedies to achieve sustainability goals tourist expected. This study aimed to describe excellence Gemah Beaches, look for factors that cause conflicts, create a model of conflict resolution based on the root problems that caused the conflict. The research location is in the village of Keboireng, District Besuki Tulungagung, East Java. This research is a qualitative research. The sampling technique used was snowball sampling so that the informant obtained Pokdarwis (aware group travel), Chairman of the Youth, Community Traders, relevant government institutions. Methods of data analysis in the field using a model of Miles and Huberman. The results showed that the conflict between the parties involved is caused by unclear land ownership, giving rise to differences in understanding and interest between the various parties. Efforts are already underway to resolve another conflict between mediation and arbitration, but these efforts have not solve the problem until keakarnya. Hopefully, by the conflicts agencies that have authority over the land seizure immediately resolve and made the decision to give a clear management rights.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPR/2017/396/051706485
Uncontrolled Keywords: Konflik, Perebutan Sumberdaya, pesisir, Conflict, seizing of resources, coastal
Subjects: 300 Social sciences > 303 Social Processes > 303.6 Conflict and conflict resolution
Divisions: Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Sosial Ekonomi Agrobisnis Perikanan
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 08 Dec 2017 03:17
Last Modified: 29 Sep 2020 07:36
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/6690
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item