Analisis Daya Tarik Wisata Kuliner Pada Daerah Lokasi Dekat Kampus (Studi Kasus Jl. Soekarno Hatta Kota Malang)

Kusairi, - (2017) Analisis Daya Tarik Wisata Kuliner Pada Daerah Lokasi Dekat Kampus (Studi Kasus Jl. Soekarno Hatta Kota Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis daya tarik wisata kuliner yang berlokasi di Jl. Soekarno Hataa Kota Malang. Dengan memahami dan menganalisis daya tarik wisata kuliner yang berada di Jl. Soekarno Hatta dapat diketahui beberapa hal yang menjadi alasan Wisata Kuliner sebagai salah satu lokasi yang menarik untuk dikunjungi. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif untuk mendeskripsikan daya tarik wisata kuliner Jl. Soekarno Hatta Kota Malang. Teknik pengumpulan data yang digunakan oleh peneliti yaitu dokumentasi, observasi, serta wawancara dengan menggunakan teknik triangulasi. Prosedur analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data menurut Burhan Bungin mencakup, pengumpulan data, reduksi data, display data , serta verifikasi dan penegasan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah memahami aspek-aspek daya tarik wisata kuliner yang berada di Jl. Soekarno Hatta Kota Malang sebagai salah satu wilayah yang sangat ramai dikunjungi para penikmat kuliner.

English Abstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2017/629/051710604
Uncontrolled Keywords: Daya Tarik, Wisata, Kuliner
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.4 Secondary industries and services > 338.47 Services and specific products > 338.479 1 Services and specific products (Geography and travel)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 05 Dec 2017 03:47
Last Modified: 21 Sep 2020 03:13
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/6439
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item