Pemanfaatan Tepung Khamir Laut Utuh, Yang Dipecah Dinding Selnya Dan Direduksi Asam Nukleatnya Dalam Formulasi Pakan Untuk Pertumbuhan Ikan Sidat (Anguilla Bicolor)

Manik, Ria Retno Dewi Sartika (2017) Pemanfaatan Tepung Khamir Laut Utuh, Yang Dipecah Dinding Selnya Dan Direduksi Asam Nukleatnya Dalam Formulasi Pakan Untuk Pertumbuhan Ikan Sidat (Anguilla Bicolor).

Abstract

Ikan sidat (A. bicolor) merupakan komoditas perdagangan baik domestik maupun ekspor yang semakin popular. Pemanfaatan khamir laut sebagai bahan pakan memiliki kelemahan yaitu terdapat asam nukleat dan komponen dinding sel yang tebal dan kaku, sehingga membatasi penyerapan nutrisi. Mengoptimalkan penggunaan khamir sebagai bahan pakan, dapat dilakukan dengan dipecah dan direduksi. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan tepung khamir laut terbaik berdasarkan pertumbuhan, efisiensi pakan dan kelulushidupan ikan sidat. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan 4 perlakuan dan 3 ulangan. Empat perlakuan formula pakan iso protein (45%) dan iso energi (3.600 kkal/kg pakan), meliputi perlakuan A 0 % (kontrol), B 5% (utuh), C 5%(dipecah), D 5%(direduksi). Parameter yang diamati kelulushidupan, laju pertumbuhan spesifik, rasio konversi pakan, rasio efesiensi protein, retensi energi, retensi protein dan daya cerna. Hasil penelitian terbaik pada perlakuan D 5% (direduksi), menghasilkan nilai kelulushidupan 95,56%, laju pertumbuhan spesifik 1,12 , rasio konversi pakan 2,27 , rasio efisiensi protein 0,98 , Retensi protein 18,26%, retensi energi 16,57 dan daya cerna protein 81,96 %.

English Abstract

Ikan Sidat or eel fish (A. bicolor) is a popular fish commodity in domestic trade as well as for export commodity. The use of marine yeast as fodder suffers from some weaknesses since it contains nucleic acids and rigid thick cell walls that obstruct the absorbance of nutrition. Optimizing the use of marine yeast as fodder ingredients can be done by fragmenting and reducing the yeast. This research attempts at optimizing the use of marine yeast regarding its rate of growth, fodder efficiency and the survival rate of eel fish. This research employs the complete random design using 4 different treatments and 3 repetition. In the four treatments, the fodder contained protein (45%) and iso energy (3.600 kkal/kg fodder), which were applied to the treatment A 0% (control), B 5% (complete), C 5% (fragmented) and D 5% (reduced). The parameters used in this study were survival rate, specific growth rate, ratio of fodder conversion, ratio of protein efficiency, energy retention, protein retention and rate of metabolism. The data of this study showed the best result in the treatment D, 5% (reduced), showing survival rate value of 95.56%, specific growth at 1.12, food conversion ratio of 2.27, protein efficiency ratio of 0.98, protein retention at 18.26%, energy retention of 16.57, and protein metabolism rate at 81.96%.

Item Type: Article
Identification Number: PUB/579.562/MAN/p/2017/081705587
Uncontrolled Keywords: YEAST, ANGUILLA (fish)
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 579 Natural history of microorganisms, fungi, algae > 579.5 Fungi > 579.56 Ascomycotina ( ascomycetes)
Divisions: S2/S3 > Magister Bioteknologi Perikanan dan Kelautan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 26 Jul 2017 01:44
Last Modified: 13 Dec 2020 13:33
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/623
[thumbnail of 1. Cover.pdf] Text
1. Cover.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (79kB)
[thumbnail of 2. Abstrak.pdf] Text
2. Abstrak.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (94kB)
[thumbnail of 3. isi.pdf] Text
3. isi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (434kB)

Actions (login required)

View Item View Item