Valuasi Ekonomi Wisata Petik Apel Kelompok Tani Makmur Abadi Di Kota Batu Provinsi Jawa Timur Dengan Pendekatan Travel Cost Method

Riduwan, Sheylawati (2017) Valuasi Ekonomi Wisata Petik Apel Kelompok Tani Makmur Abadi Di Kota Batu Provinsi Jawa Timur Dengan Pendekatan Travel Cost Method. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Sektor pariwisata dapat menciptakan nilai tambah bagi perekonomian di Indonesia. Selain menambah nilai perekonomian, pariwisata juga menyerap tenaga kerja. Namun, pembangunan pariwisata nasional juga harus dapat di pertanggung jawabkan terhadap lingkungan alam dan sosial budaya (Ratman, 2016). Dampak negatif yang ditimbulkan dari pariwisata terutama dampak yang sering terjadi terhadap lingkungan sekitar lokasi wisata terutama pada lokasi wisata yang menyuguhkan keindahan alam sebagai produk utama lokasi wisata tersebut adalah masyarakat yang tidak memperhatikan kebersihan lokasi wisata sehingga terjadi pencemaran lingkungan (Widyastuti, 2010). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk (1) mengidentifikasi karakteristik dan persepsi pengunjung terhadap Wisata Petik Apel KTMA. (2) Menganalisis faktor – faktor sosial ekonomi yang mempengaruhi fungsi permintaan dari Wisata Petik Apel KTMA. (3) Menghitung nilai ekonomi yang dihasilkan dari Wisata Petik Apel KTMA berdasarkan Travel Cost Method. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji statistik inferensial dan analisis kuantitatif. Metode penentuan lokasi penelitian secara sengaja dengan pertimbangan bahwa lokasi wisata merupakan salah satu wisata di Kota Batu berbasis alam dan lingkungan. Metode penentuan sampel dengan teknik non-probability sampling secara accidental sampling dengan penentuan responden secara linear time function. Teknik analasisi data yang digunakan adalah analisis deskriptif untuk persepsi dan karakteristrik pengunjung. Faktor – faktor yang mempengaruhi wisata terhadap Wisata Petik Apel KTMA menggunakan regresi linear berganda, variabel yang digunakan dalam analisis ini adalah usia, pendidikan, jarak, biaya, pendapatan, jumlah keluarga, dan jenis kelamin sebagai variabel independen (x) sedangkan jumlah kunjungan sebagai variabel dependen (y). Analisis regresi linear berganda menggunakan software STATA 14.0. Nilai ekonomi dianalisis menggunakan rumus surplus konsumen dikalikan dengan jumlah pengunjung pada satu tahun terakhir, dimana surplus konsumen didapatkan dengan menggunakan rumus integral. Hasil penelitian Valuasi Ekonomi Wisata Petik Apel KTMA bahwa karakteristik pengunjung di dominasi dengan wanita yang berperan sebagai pengambil keputusan. Biaya perjalanan yang dikeluarkan pengunjung berada pada rentang Rp. 100.000 – Rp. 362.000. Pengunjung di dominasi berasal dari Jawa Timur dengan jarak tempuh >79 KM dengan menggunakan transportasi mobil pribadi untuk berwisata. Persepsi dari pengunjung mengenai Wisata Petik Apel KTMA sudah baik hanya saja fasilitas yang disediakan kurang dalam jumlah. Faktor – faktor yang mempengaruhi permintaan wisata ke Wisata Petik Apel KTMA yang berpengaruh secara nyata adalah usia, biaya perjalanan, pendapatan, dan jumlah anggota keluarga. Berdasarkan hasil perhitungan surplus konsumen dan nilai ekonomi didapatkan nominal sebesar Rp. 4.643.034 dan Rp. 233.006.018.25.

English Abstract

The tourism sector can create added value for the economy in Indonesia. In addition to adding value to the economy, tourism also absorb labor. However, the development of national tourism must also be accountable to the natural and socio-cultural environment (Ratman, 2016). Negative impacts of tourism, especially the impacts that often occur on the environment around the tourist sites, especially on tourist sitest that serve the natural beauty as the main product of the tourist sites are people who do not pay attention to the cleanliness of tourist sites resulting in environmental pollution (Widyastuti, 2010). The purpose of this research is (1) identify the characteristics and perceptions of visitors Wisata Petik Apel KTMA. (2) analyzing the socio – economic factors that affect the demand function of Wisata Petik Apel KTMA. (3) calculating the economic value generated from Wisata Petik Apel KTMA based on travel cost method. The research approach used is quantitative approach used is descriptive statistical test, inferential statistical test and quantitative analysis. The method of determining the location of research deliberately with the consideration that the tourist location is one tour in Batu City base on nature and environment. Method of determination of sample with technique of non-probability sampling by accidental sampling with respondent determination by linear time function. The analysis method used is descriptive analysis for perception and visitors characteristic. Factors influencing tourism to Wisata Petik Apel KTMA using multiple linear regression, the variables used in this analysis are age, education, distance, cost, income, family members, and gender as independent variabel (x) while the number of visits are a variable dependent (y). Multiple linear regression analysis using STATA 14.0. the economic value is analyzed using the consumer surplus formula multiplied by the number of visitors in the past year, where the consumer surplus is obtained by using the integral formula. The result of this research of tthe Economic Valuation of Wisata Petik Apel Kelompok Tani Makmur Abadi that characteristic of visitor dominance with woman role as decision maker. Travel cost incureed visitors are in the range of Rp. 100.000 – Rp. 362.000. visitors in the dominance comes from East Java with a distance more than 79 KM by car. The perception of visitors about Wisata Petik Apel KTMA has been good, only the facilities provided are lacking in amount. Factors influencing the demand of tourism Wisata Petik Apel KTMA which significantly influences are age, travel cost, income, and family mambers. Based on the calculation of consumer surplus and economic value obtained Rp. 4.643.034 and Rp. 233.006.018.256.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2017/578/051710765
Uncontrolled Keywords: Pariwisata, Pembangunan, Perekonomian, Petik Apel, Kelompok Tani
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies > 630.92 Farmers
Divisions: Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 24 Nov 2017 07:47
Last Modified: 22 Apr 2022 01:39
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/5956
[thumbnail of SHEYLAWATI RIDUWAN.pdf] Text
SHEYLAWATI RIDUWAN.pdf

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item