Pengaruh Pemberian Beberapa Jenis Pupuk N Terhadap Pembibitan Kelapa Sawit Di Rumah Kaca

Murdiansyah, Arief Rahman (2017) Pengaruh Pemberian Beberapa Jenis Pupuk N Terhadap Pembibitan Kelapa Sawit Di Rumah Kaca. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Meningkatnya areal perkebunan kelapa sawit menyebabkan dibutuhkannya ketersediaan bibit kelapa sawit dalam jumlah banyak. Penyediaan pupuk di pembibitan merupakan salah satu langkah pertumbuhan dan perkembangan tanaman yang bisa optimal sehingga pada gilirannya dapat meningkatkan produksi. Kemampuan mobilisasi nitrogen yang tinggi di dalam tanah, maka harus ada upaya untuk memperlambat pelepasan nitrogen. Upaya memperlambat pelepasan nitrogen dari pupuk dapat meningkatkan efisiensi pemupukan dan mengurangi pencemaran lingkungan. Salah satu upaya untuk meningkatkan efisiensi nitrogen adalah dengan membuat pupuk dalam bentuk slow release. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk N pada pertumbuhan dan biomassa bibit kelapa sawit dan untuk mengetahui dosis pemupukan yang memberikan hasil panen tertinggi. Penelitian ini dilakukan di Rumah Kaca dan Laboratorium Kimia Tanah Balai Penelitian Tanah Bogor dari bulan September 2015 – Oktober 2016 menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan 12 Perlakuan (Kontrol, Kontrol Parsial, Urea Standard, Urea-zeolit dosis 50, 75, dan 100%, Urea-Zeolit + Kitosan dosis 50, 75, dan 100%, Urea-Zeolit + Humat dosis 50, 75, 100%) dan 5 ulangan. Parameter yang diamati yaitu pertumbuhan dan serapan N tanaman dan sifat kimia tanah. Analisis data dilakukan dengan menggunakan SPSS 16 dan di uji lanjut dengan DMRT 5%. Hasil penelitian ini menunjukkan perlakuan nyata 75% Urea-Zeolit + Chitosan meningkatkan tinggi tanaman kelapa sawit 9 bulan sebesar 146,7 cm, berat biomassa kering 701,2 g pot -1 dengan serapan RAE 140 dan N P 2,82 g pot -1. Ada kenaikan berat biomassa kering 68% dibandingkan kontrol tanpa Urea dan 22% dibandingkan Urea standar. Formulasi Urea dengan Zeolit dan penyalutan dengan kitosan dapat mengefisien pupuk Urea hingga 25%. Dosis optimum pada perlakuan K2 yaitu urea-zolit+kitosan dengan dosis 85,81 g pot -1

English Abstract

Increasing the area of oil palm plantations leads to the availability of large quantities of oil palm seedlings. Provision of fertilizer in the nursery is one of the steps for growth and development of plants can be optimal which in turn can increase production. The ability of nitrogen to move high in the soil, then there should be an attempt to slow the release of nitrogen. Efforts to slow the release of nitrogen from fertilizers can improve fertilizer efficiency and reduce environmental pollution. One effort to improve the efficiency of nitrogen is to make the fertilizer in the form of slow release. This study aims to study the effect of giving some N fertilizers on the growth and biomass of oil palm seedlings and to know the fertilization dose that gives the highest yield. This research was conducted at Greenhouse and Soil Chemistry Laboratory of Soil Bogor Research Center from September 2015 - October 2016 using Randomized Block Design with 12 Treatments (Control, Partial Control, Urea Standard, Urea-zeolite dose 50, 75, and 100%, Urea -Zeolite + Chitosan dose 50, 75, and 100%, Urea-Zeolite + Humic dose 50, 75, 100%) and 5 replications. Parameters observed were growth and uptake of plant N and soil chemical properties. Data analysis was performed by using SPSS 16 and in further test with DMRT 5% The results of this study showed a real 75% Urea-Zeolite + Chitosan treatment increased the height of 9-month palm oil plant by 146.7 cm, dry biomass weight of 701.2 g pot -1 with RAE 140 and N uptake of P 2.82 g pot -1. There was a 68% increase in dry biomass weight compared to controls without Urea and 22% compared to standard Urea. Urea formulation with Zeolite and coating with chitosan can mengefisien Urea fertilizer up to 25%. The optimum dose on the K2 treatment is urea-zolit + chitosan of 85,81 g pot -1

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FP/2017/725/051710956
Uncontrolled Keywords: Bibit Kelapa Sawit, Pupuk N, Pertumbuhan, Nitrogen
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 633 Field and plantation crops > 633.8 Other crops grown for industrial processing > 633.85 Plants producing nonvolatile oils > 633.851 Oil palms
Divisions: Fakultas Pertanian > Ilmu Tanah
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 22 Nov 2017 06:57
Last Modified: 13 Nov 2020 03:31
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/5815
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item