Pertarungan Klaim dalam Pemberitaan Bencana (Analisis Framing pada Kontestasi Klaim Para Aktor Sosial tentang Pro-Kontra Instruksi Pembuatan Kanal Sekat oleh Presiden oleh Joko Widodo Tahun 2015 dalam Surat Kabar Kompas)

Subari, Ayuni Laily (2017) Pertarungan Klaim dalam Pemberitaan Bencana (Analisis Framing pada Kontestasi Klaim Para Aktor Sosial tentang Pro-Kontra Instruksi Pembuatan Kanal Sekat oleh Presiden oleh Joko Widodo Tahun 2015 dalam Surat Kabar Kompas). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini berupaya mengkaji pro-kontra pemberitaan surat kabar Kompas tentang permasalahan kebakaran hutan dan lahan gambut pada tahun 2015. Munculnya pro-kontra tersebut diawali dari hadirnya pernyataan dan instruksi pembuatan kanal sekat sebagai upaya menghentikan kebakaran di lahan gambut yang dilontarkan oleh Presiden Joko Widodo saat melakukan kunjungan untuk memantau kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di kebakaran lahan di Desa Guntung Damar, Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan pada tanggal 23 September 2015. Presiden mengklaim bahwwa pembuatan kanal sekat Pernyataan Presiden tersebut menuai pro-kontra dari berbagai kalangan. Sementara itu, beberapa pihak menilai bahwa kanal justru menimbulkan kekeringan bagi lahan gambut. Penelitian ini merupakan penelitian berjenis kualitatif dengan pendekatan framing model Gamson dan Modigliani. Ada tiga hal yang menjadi fokus kajian ini. 1) pengidentifikasian klaim apa saja yang muncul dalam teks berita Surat kabar Kompas yang memuat isu kanal sekat, 2) pemetaan aktor sosial yang muncul dan 3) analisa bentuk kontestasi antar aktor yang muncul dalam teks berita surat kabar Kompas. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori konstruksi masalah lingkungan dari John Hannigan. Berdasarkan hasil penelitian, terdapat tiga klaim utama yang muncul dalam pemberitaan harian Kompas. Klaim pertama melihat bahwa kanal sekat merupakan solusi bagi kebakaran lahan. Klaim ini dimunculkan oleh Presiden Joko Widodo sebagai aktor yang mewakili pemerintah pusat. Klaim kedua melihat bahwa kanal sekat dapat meningkatkan risiko bencana kebakaran di lahan gambut. Klaim tersebut dimunculkan oleh kalangan akademisi dan pakar lingkungan. Klaim ketiga melihat bahwa pembangunan kanal sekat bermasalah regulasi dan hukum. Klaim ini muncul dari aktor ketiga yaitu pemerintah daerah. Secara umum, harian Kompas lebih banyak menyoroti kontestasi antara klaim yang dibangun oleh pihak pemerintah pusat dengan pakar serta akademisi. Kecenderungan bingkai pemberitaan harian Kompas adalah melihat kanal sekat sebagai sesuatu yang berisiko bagi lahan gambut.

English Abstract

This research seeks to examine the pros and cons of pressing Kompas newspaper about forest and peatland fire issues by 2015. The emergence of the pros and cons started from the presence of statements and instructions for the creation of canal as a solution for the fire on peat land by President Joko Widodo when he was visited Guntung Damar Village, Subdistrict of Ulaan Sub-District, Banjarbaru City, South Kalimantan on September 23, 2015. The President’s claim bring the the pros and cons of various circles. In other hand, some argue that the canal actually is a risk for peatlands. This research is a qualitative research with framing approaches that used Gamson and Modigliani’s framing model. There are three things that are the focus of this study. 1) to identification of any claims that appear in the news texts of Kompas daily, 2) to mapping the social actors that appearing in this issue and 3) analyzing the forms of contestation between actors appearing in Kompas news text. The theory used in this research is the construction theory of environmental problems from John Hannigan. Based on the research results, there are three main claims that appear in Kompas daily news. The first claim sees that the canal is a solution to land fires. This claim was raised by President Joko Widodo as an actor that representing the central government. The second claim sees that the canal is a risk for peatlands. Claims are raised by academics and environmental experts. The third claim sees that the construction of problematic seals of regulatory and legal canals. This claim arises from the third actor, the local government. In general, Kompas daily highlights the contestation between claims built by the central government with experts and academics. The tendency of Kompas’s frame is to see the canal as a risk for peatlands.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIS/2017/1006/051711773
Uncontrolled Keywords: -
Subjects: 300 Social sciences > 301 Sociology and anthropology
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 15 Nov 2017 08:03
Last Modified: 11 Dec 2020 07:16
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/5555
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item