Etika Lingkungan dalam Menghadapi Pencemaran oleh Industri Penyamakan Kulit di Kelurahan Cm Kecamatan Sk Kota Mlg

Saidah, Nuril Aliyatis (2017) Etika Lingkungan dalam Menghadapi Pencemaran oleh Industri Penyamakan Kulit di Kelurahan Cm Kecamatan Sk Kota Mlg. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian etika lingkungan ini mengangkat isu tentang pencemaran lingkungan Kali Badek yang dicemari oleh PT. UL di Kelurahan Cm Kecamatan Sk Kota Mlg. PT. UL merupakan salah satu industri yang membuang limbahnya ke sungai. Sungai tersebut menimbulkan bau tidak enak, sehingga sungai tersebut dinamai dengan Kali Badek. Masyarakat terdekat dengan Kali Badek tersebut adalah masyarakat RW 02 Kelurahan Cm Kecamatan Sk Kota Mlg. Aliran Kali Badek yang melewati RW 02 tersebut berlanjut ke RW 05. Di penghujung Kali Badek terdapat Coban Badek yang merupakan wilayah RW 01. Limbah PT. UL selalu berada di atas standar keseimbangan lingkungan. Terbukti dengan adanya hasil limbah cair PT. UL dari tahun 2015 hingga tahun 2016. Hasil limbah tersebut selalu dipantau oleh Badan Lingkungan Hidup Kota Mlg. Dampak pencemaran lingkungan yang terjadi yaitu banyaknya masyarakat yang menderita penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) dan semacamnya. Penyakit ISPA juga menjadi penyakit terbanyak masyarakat Kelurahan Cm Kecamatan Sk Kota Mlg selama beberapa bulan. Terbuktik dengan adanya rekap penyakit pasien dari Puskesmas Cm dari tahun 2016 hingga tahun 2017. Masyarakat terdampak RW 02, RW 05 dan RW 01 Kelurahan Cm Kecamatan Sk Kota Mlg memiliki etika lingkungan antroposentrisme. Masing-masing masyarakat di RW tersebut mementingkan kepentingannya sendiri. Masyarakat RW 02 yang terdekat dengan PT. UL sering mendapatkan bantuan. Masyarakat RW 05 memilih acuh dengan pencemaran lingkungan. Masyarakat RW 01 paling sering melakukan aksi.

English Abstract

This environmental awareness research raises the issue of environmental pollution Kali Badek which is polluted by PT. UL in Cm Village, Sk Subdistrict Mlg City. PT. UL is once industries that dumps its waste into nearby rivers. The river raises a stink smell, so the river is named with Kali Badek. The Nearest Society with Kali Badek is RW 02 Cm Village, Sk Subdistrict Mlg City. Flow of Kali Badek past RW 02 continues to RW 05. At the end Kali Badek which are called Coban Badek is RW 01. PT. UL waste is always exceed standard of environmental balance. Proved with the waste result PT. UL at 2015 until 2016. The waste result always monitored by “Badan Lingkungan Hidup Mlg City”. The impact of environmental pollution that is majority of society has acute respiratory infection etc. The acute respiratory infection is most diseases society in Cm Village, Sk Subdistrict Mlg City for several months. Proved with recapitulation of patient disease from CM’s Community Health Centers at 2016 until 2017. Environmental Awarness RW 02, RW 05 and RW 01 is Antroposentrisme. Each society in the RW have self interest. RW 02’s society is nearest with PT. UL often gets money. RW 05’s society is indifferent with environmental pollution. RW 01’s society is often action.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIS/2017/1002/051711769
Uncontrolled Keywords: Kali Badek, Masyarakat Terdampak, Dampak Pencemaran Lingkungan, Etika Lingkungan.
Subjects: 300 Social sciences > 363 Other social problems and services > 363.7 Environmental problems > 363.73 Pollution > 363.731 Social causes
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 15 Nov 2017 03:34
Last Modified: 08 Nov 2024 02:21
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/5532
[thumbnail of Nuril Aliyatis Saidah.pdf] Text
Nuril Aliyatis Saidah.pdf

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item