“Strategi Komunikasi Internal Hotel Inaya Putri Bali dalam Membina Employee Engagement (Pada Karyawan Generasi Y)”.

Arifiana, Annisa (2017) “Strategi Komunikasi Internal Hotel Inaya Putri Bali dalam Membina Employee Engagement (Pada Karyawan Generasi Y)”. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Hotel Inaya Putri Bali sebagai perusahaan yang memiliki karyawan multigenerasi perlu memperhatikan strategi dalam meng-engage karyawan agar tidak kehilangan karyawan terbaiknya. Meskipun berdasarkan data angka turnover yang dikatakan oleh pihak manajemen relatif rendah, namun dengan adanya kecenderungan karyawan berhenti atas permintaan sendiri termasuk pada generasi Y perlu diantisipasi oleh manajemen. Oleh karena itu, Hotel Inaya Putri Bali melakukan pembinaan employee engagement sebagai upayanya dalam mengantisipasi angka turnover karyawan ditengah kondisi persaingan mempertahankan modal utama (karyawan) sebagai keunggulan kompetitif dan dominasi pekerja generasi Y sebagai sebuah angkatan kerja baru. Dilatarbelakangi fenomena pentingnya komunikasi internal dalam pencapaian employee engagement, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi komunikasi internal yang dilakukan Hotel Inaya Putri Bali dalam membina employee engagement. Paradigma dalam penelitian yang digunakan adalah konstruktivis (subjektif), dengan pendekatan kualitatif - deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan penulis adalah dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik pemilihan informan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi komunikasi internal dalam pembinaan employee engagement yang dilakukan Hotel Inaya Putri Bali adalah dengan menanamkan budaya perusahaan yang memiliki keterbukaan dan sikap supportive serta menciptakan lingkungan kerja yang kondusif. Perwujudan strategi komunikasi internal dilakukan melalui taktik komunikasi internal diantaranya yaitu, pelatihan, media internal, kegiatan spesial reguler, program penghargaan, performance appraisal, dan pendekatan internal. Masing – masing taktik komunikasi internal tersebut secara spesifik mencakup empat komponen komunikasi internal, yaitu struktur, aliran, muatan, dan iklim.

English Abstract

Hotel Inaya Putri Bali as a company that has multigenerational employees need to notice/pay attention of strategies in engaging employees in order not to lose their best employees. Although the turnover (data) is relatively low as said by the management, but there is a willingness/tendency of employees to resign by own request including the Y generation that needs to be anticipated by the management. Therefore, Hotel Inaya Purtri Bali conducts the employee engagement as an effort to anticipate the turnover of employees amidst the competitive condition to maintain the capital (employees) as a superiority competitive and the domination of Y generation as a new labor force. Backed up with the phenomenon of the importance of internal communication in achieving employee engagement, this research is aimed to understand the internal communication strategy which is conducted by Hotel Inaya Putri Bali in developing employee engagement. The paradigm used is contructivist (subjective) with qualitative-descriptive approach. The data collection techniques used by the researcher are interview, observation and documentation. The technique of selecting informant is using puposive sampling. The result of this research shows that internal communication strategy in developing employee engagement by Hotel Inaya Putri Bali is instilling a company culture that has openness and supportive attitude and creating conductive work environment. The realization/embodiment of internal communication strategy is done through the internal communication tactics such as training, internal media, special regular events, awarding events, performance appraisal, and internal approachment. Each of these internal communication tactics spesifically into four internal communication components which are structure, flow, content and climate.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIS/2017/912/051711245
Uncontrolled Keywords: Strategi Komunikasi Internal, Komunikasi Internal, Keterikatan Karyawan
Subjects: 300 Social sciences > 302 Social interaction > 302.2 Communication
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 09 Nov 2017 08:44
Last Modified: 03 Dec 2020 08:01
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/5225
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item