Tubuh Dan Body Suspensions ( Studi Pada Pelaku Body Suspensions Dalam Komunitas BUC (Blitar Underground Community) di Kota Blitar )

Lestari, Windy Dwi (2017) Tubuh Dan Body Suspensions ( Studi Pada Pelaku Body Suspensions Dalam Komunitas BUC (Blitar Underground Community) di Kota Blitar ). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tubuh merupakan tempat utuk melakukan segala bentuk kegiatan manusia. Tubuh juga merupakan pertemuan setiap pengalaman dan pengetahuan dari individu. Sehingga apa yang terjadi dengan tubuh adalah hal yang saling berkaitan satu sama lain. Dari akal sampai nilai sosialnya. Nilai sosial tersebut merujuk pada bagaimana setiap individu memperlakukan tubuh mereka dengan baik di masyarakat. Perakuan tubuh yang berbeda dilakukan oleh para pelaku body suspensions. Body suspensions sebagai atraksi menggantung diri yang dilakukan dengan sadar dan dianggap sebagai bentuk kesenangan oleh para pelaku body suspensions. Bentuk kesenangan tersebut menunjukan adanya kenikmatan yang dirasakan oleh para pelaku dari rasa sakit yang ditimbulkan. Rasa sakit tersebut justru dilihat sebagai sebuah perlakuan istimewa terhadap tubuh. Adanya perbedaan pemikiran dari para pelaku ini membuat adanya perbedaan makna yang diciptakan oleh para pelaku yang berbeda dari masyarakat. Pada penelitian ini, bertujuan untuk melihat proses pemaknaan pada para pelaku body suspensions. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan semiotika Roland Barthes. Analisis ini melihat pada sebuah makna tanda yang digunakan unttuk membantu pada proses memahami makna dari sebuah tanda bahasa. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa para pelaku memaknai tubuh mereka secara berbeda karena dipengaruhi latar belakang pengetahuan, pengalaman dan lingkungan sosial yang berbeda. Namun secara garis besar meraka menaruh kesenangan besar terhadap atraksi body suspensions. Para pelaku menunjukkan kesakitan adalah sebuah bentuk kesenangan dan kenikmatan di dalam body suspensions. Sehingga ada sebuah nilai sosial yang juga berbeda di dalam masyarakat tentang memaknai tubuh dan body suspensions.

English Abstract

The body is the place to do any form of human activities. The body is also an interface of every experience and knowledge of the individual. So what happens to the body is interrelated to one another from the senses to their social values. The asocial value refers to how individuals treat their bodies well in the society. The different body treatment is done by the actors of the body suspensions. The body suspensions are attractions of hanging themselves consciously and considered as a pleasure by the actors of it. The pleasure shows that there is a pain pleasant felt by the actors. The pain is actually seen as a preferential treatment for the body. The difference of thought of the actors makes the difference of meaning created by the different actors in the society. This study was aimed to look at the process of giving meaning to the body suspensions actors. This study used a qualitative method with semiotic approach from Roland Barthes. It analyzed the meaning of sign which was used to assist the process of understanding the meaning of a language of sign. The results of this study indicated that the actors interpreted their body differently due to their background knowledge, experiences, and different social environments. However, generally, they put a great pleasure to the attractions of body suspensions. The pain pleasant felt by the actors was a pleasure and enjoyment in the body suspensions. Therefore, there was a different social value in the community in giving meaning of the body and the body suspensions.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIS/2017/672/051707957
Subjects: 300 Social sciences > 307 Communities
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 01 Nov 2017 07:22
Last Modified: 26 Nov 2020 13:58
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/4691
[thumbnail of BAB VI.pdf] Text
BAB VI.pdf

Download (338kB)

Actions (login required)

View Item View Item