Pengelolaan Alokasi Dana Desa Guna Menunjang Pembangunan (Studi Pada Desa Tegalciut Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang)

Valiandiani, Rani Dwi (2017) Pengelolaan Alokasi Dana Desa Guna Menunjang Pembangunan (Studi Pada Desa Tegalciut Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian tentang Pengelolaan Alokasi Dana Desa Guna Menunjang Pembangunan ini dilakukan berdasarkan keingintahuan peneliti bagaimana proses Pemerintah Desa Tegalciut melaksanakan pengelolaan alokasi dana desa guna membangun desa. Penelitian ini juga dimaksudkan untuk mengetahui faktor pendukung dan hambatan-hambatan yang di hadapi oleh pemerintah desa dalam pengelolaan Alokasi Dana Desa. Melihat secara langsung Peran Pemerintah Desa dalam melakukan pemenuhan pembangunan desa melalui penggunaan Dana Desa sehingga dapat menghasilkan laju pembangunan desa. Penelitian ini menggunakan data sekunder dan primer serta observasi lapangan secara langsung, Data diperoleh dari Kantor Kepala Desa Tegalciut Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang. Jenis penelitian ini deskriptif dengan metode kualitatif. Peneliti menggunakan metode ini untuk mendapatkan gambaran yang menyeluruh tentang Proses pengelolaan Alokasi Dana Desa di Desa Tegalciut Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang. Berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan bahwa dengan adanya bantuan Dana Desa yang bersumber dari Pemerintah Pusat sangat membantu dalam perkembangan pembangunan desa. Pemerintah Desa Tegalciut telah melaksanakan tahapan-tahapan dalam pengelolaan Alokasi Dana Desa sesuai dengan Peraturan Bupati Lumajang Nomor 37 Tahun 2015 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Desa. Tidak hanya dalam perencanaan, pelaksanaan maupun pengawasan, tetapi yang lebih penting adalah adanya partisipasi masyarakat untuk terlibat dalam membangun desa menjadi faktor pendukung dalam upaya memajukan pembangunan desa. Namun ada beberpa kendala dalam pengalokasian Dana Desa sehingga proses pengalokasian dana desa kurang optimal. Rendahnya sumber daya manusia aparat desa yang dilatar belakangi dengan minimnya pendidikan yang diperoleh oleh perangkat dan kurangnya koordinasi tentang pengelolaan ADD menjadi hambatan dalam proses pengelolaan Alokasi Dana Desa di Desa Tegalciut.

English Abstract

Research about Village Allocation Fund to support development is done based on the researcher curiosity about how the Tegalciut Village government in implementing the village allocation fund to develop the village. The research aimed at knowing the supporting and inhibiting factors facing by the village government in managing the Village Allocation Fund and fulfilling the village development through Village Allocation Fund. Looking directly the role of Village Government in fulfilling the village development through Village Allocation Fund so producing the village development rate. The research used secondary and primary data and field observation directly. Data were obtained from the Tegalciut Village office of Klakah Sub District, Lumajang Regency. The research was descriptiv3e with qualitative method. The researcher used the method to get comprehensive picture about the Village Allocation Fund process at the Tegalciut Village of Klakah Sub district, Lumajang Regency. Based on the results, it can be concluded that with the village grant that come from central government is very helpful for the village development. Village government of Tegalciut has implemented the stages of Village Allocation fund management based on the Regent Regulation Number 37 Year 2015 about Village Financial Management Guidance. Not only in planning, implementation or controlling, but give more emphasis at the societal participation to involve in the village development become the supporting factor in improving the village development. But there were several obstacles in allocating the village grant sot the allocation process become not optimal. The low quality of human resources of the village apparatus and lack coordination about Village Fund Allocation management become obstacle in the management process of Village Allocation Fund at Tegalciut Village.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2017/638/051708296
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan Alokasi Dana Desa, Pemerintah Desa, Pembangunan Desa.
Subjects: 300 Social sciences > 354 Public administration of economy and environment > 354.2 General considerations of public administration > 354.27 General topics of assistance > 354.279 Assistance to urban, suburban, rural areas; to small business
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 20 Oct 2017 08:38
Last Modified: 20 Nov 2020 14:38
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/4114
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item