Sugiono, Eka Nurilla Sari (2017) Pemanfaatan Tepung Kulit Pisang Agung Sebagai Bahan Pembuatan Plastik Biodegradable. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Polimer plastik yang tidak mudah terurai menyebabkan pencemaran lingkungan. Hal tersebut mendorong untuk menyelamatkan lingkungan, dengan mengembangkan kemasan bersifat biodegradable. Salah satu bahan yang cocok digunakan adalah buah pisang, karena terkandung pati sebesar 70% dari berat keringnya, juga kulit pisang yang masih terkandung pati 59%, dan dapat diperoleh maksimal dengan pembentukan tepung. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui proporsi tepung kulit : pati pisang, dan konsentrasi gliserol yang tepat untuk menghasilkan bioplastik dengan sifat fisik dan mekanik terbaik. Penelitian ini menggunakan RAK dua faktorial. Faktor I adalah proporsi tepung kulit : pati pisang (75%:25%, 50%:50%, dan 25%:75%), faktor II adalah konsentrasi gliserol (2% dan 3%), dan diulang 4 kali. Parameter yang diuji adalah kuat tarik (Cuq et al., 1996), elastisitas (Bastioli, 2005), swelling (Yuwono dan Susanto, 1998), kecerahan (Yuwono dan Susanto, 1998), biodegradibilitas (Sanjaya, 2011), dan rendemen (Kusumaningrum et al., 2013). Data hasil penelitian dianalisis menggunakan Minitab18 untuk mengetahui nilai ANOVA, apabila terdapat beda nyata dilanjutkan dengan uji BNT 5%. Pemilihan perlakuan terbaik dengan cara membandingkan data yang diperoleh dengan standar ASTM. Hasil penelitian menunjukkan plastik biodegradable terbaik pada tepung kulit 25% : pati pisang 75%, gliserol 2% dengan rendemen 2,51%, kuat tarik 3,78 N/cm3, elastisitas 19,17%, swelling 28,71%, kecerahan (L*) 44,13, dan terdegradasi selama 26 hari. Pada penelitian selanjutnya perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai bahan tambahan yang dapat meningkatkan kuat tarik dan elastisitas sehingga menghasilkan bioplastik dengan sifat fisik dan mekanik sesuai dengan standar.
English Abstract
Plastic polymers that do not readily decompose cause environmental pollution. It is encouraging to save the environment, by developing biodegradable packaging. One of the suitable materials used is banana, because it contains 70% starch of dry weight, also banana skin that is still contained 59% starch, and can be obtained with the maximum formation of flour. The purpose of this research is to know the proportion of skin powder: banana starch, and the appropriate concentration of glycerol to produce bioplastic with the best physical and mechanical properties. This research uses two factorial RAK. Factor I is the proportion of skin powder: banana starch (75%: 25%, 50%: 50%, and 25%: 75%), factor II is glycerol concentration (2% and 3%), and repeated 4 times. The parameters tested were tensile strength (Cuq et al., 1996), elasticity (Bastioli, 2005), swelling (Yuwono and Susanto, 1998), biodegradability (Sanjaya, 2011), and yield ( Kusumaningrum et al., 2013). The data of the research were analyzed using Minitab18 to find out the ANOVA value, if there was real difference followed by 5% BNT test. Selection of best treatment by comparing data obtained with ASTM standard. The results showed the best biodegradable plastics in 25% banana flour: 75% banana starch, 2% glycerol with 2.51% yield, tensile strength 3.78 N/cm3, elasticity 19.17%, swelling 28.71%, brightness ( L *) 44.13, and is degraded for 26 days. In further research it is necessary to conduct further research on additives which can increase tensile strength and elasticity so as to produce bioplastic with physical and mechanical properties in accordance with the standard.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FTP/2017/481/051709329 |
Uncontrolled Keywords: | Biodegradable, Gliserol, Pati Pisang, Tepung Kulit |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 668 Technology of other organic products > 668.4 Plastics > 668.41 Techniques, procedures, apparatus, equipment, materials > 668.419 Auxiliary techniques and procedures > 668.419 2 Waste technology |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 18 Oct 2017 01:27 |
Last Modified: | 27 Jun 2022 01:36 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/3870 |
![]() |
Text
Eka Nurilla Sari Sugiono.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |