Pengaruh Konsentrasi Dan Lama Perendaman Dengan Larutan Natrium Bisulfit (NaHSO3) Untuk Memperbaiki Warna Tepung Jamur Tiram (Pleurotus ostreatus)

Togatorop, Betty Andriany (2017) Pengaruh Konsentrasi Dan Lama Perendaman Dengan Larutan Natrium Bisulfit (NaHSO3) Untuk Memperbaiki Warna Tepung Jamur Tiram (Pleurotus ostreatus). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Jamur tiram putih merupakan salah satu jenis bahan pangan yang mudah rusak, sehingga dilakukan proses penepungan untuk memperpanjang masa simpan jamur tiram putih. Proses penepungan mengakibatkan terjadinya reaksi pencoklatan pada bahan sehingga perlunya satu cara mencegah pencoklatan tersebut. Salah satu cara pencegahannya yaitu perendaman dengan Natrium Bisulfit yang juga dapat memperbaiki warna (derajat putih) dan kualitas lainnya (kadar air, rendemen, dan pH) tepung yang akan dihasilkan. Metode percobaan yang digunakan dalam penelitian yakni Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari 2 faktor. Faktor I merupakan konsentrasi Natrium Bisulfit yang terdiri dari 200 ppm, 400 ppm, dan 600 ppm. Faktor II merupakan lama perendaman yakni 15 dan 30 menit. Pengujian analisis yang dilakukan dalam penelitian meliputi derajat putih, kadar air, rendemen dan pH. Berdasarkan hasil penelitian yang telah didapatkan, maka dilanjutkan dengan pengolahan data untuk mendapatkan kombinasi perlakuan yang terbaik. Dari data hasil penelitian, maka didapatkan kombinasi perlakuan terbaik dalam usaha memperbaiki warna tepung jamur tiram putih yaitu pada konsentrasi 600 ppm dan lama perendaman 30 menit. Pada kombinasi perlakuan tersebut, didapatkan hasil derajat putih sebesar 74,02

English Abstract

White Oyster mushrooms is one of the types of food that are easily damaged, so do the siege process to extend the time save the white Oyster mushrooms. The siege process resulted in Browning reaction on the material so that the need for a way to prevent Browning.One way of prevention is immersion with Sodium Bisulfite which can also improve the color (white degree) and other qualities (moisture content, yield, and pH) of flour to be produced.The experimental method used in this research is Rancangan Acak Kelompok (RAK) which consists of 2 factors. Factor I is a concentration of Sodium Bisulfite which consists of 200 ppm, 400 ppm, and 600 ppm. Factor II is soaking time of 15 and 30 minutes.Testing analysis conducted in the study include the degree of white, moisture content, yield and pH. Based on the results of research that has been obtained, then proceed with data processing to get the best treatment combination.From the result of research data, then got the best treatment combination in the effort to improve the color of white oyster mushroom flour that is at the concentration of 600 ppm and 30 minutes of soaking time. In the combination of these treatments, obtained a white degree of 74.02

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2017/411/051709258
Uncontrolled Keywords: Derajat Putih, Natrium Bisulfit, Tepung Jamur
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 579 Natural history of microorganisms, fungi, algae > 579.6 Mushrooms
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 13 Oct 2017 06:40
Last Modified: 13 Nov 2020 07:15
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/3677
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item