Analisis Produktivitas dan Kinerja Lingkungan dengan Pendekatan Green Productivity (Studi Kasus Pada UD. JAYA ABADI).

Aula, Muhammad Mahrus (2017) Analisis Produktivitas dan Kinerja Lingkungan dengan Pendekatan Green Productivity (Studi Kasus Pada UD. JAYA ABADI). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Peningkatan permintaan terhadap produk-produk meubel mendorong pertumbuhan sektor industri meubel untuk memenuhi banyaknya permintaan tersebut dan menjadikan semakin banyak usaha meubel berdiri. Peningkatan permintaan tersebut mengharuskan usaha meubel untuk meningkatkan kinerja dan produktivitas pada proses produksi seperti yang dilakukan oleh produsen meubel UD. JAYA ABADI. Sejalan dengan peningkatan produksi, industri meubel juga menghasilkan dampak negatif terhadap lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisa tingkat produktivitas dan indeks kinerja lingkungan untuk menentukan alternatif solusi perbaikan yang tepat serta melakukan estimasi kontribusi alternatif tersebut terhadap peningkatan produktivitas dan kinerja lingkungan dengan implementasi green productivity. Penentuan strategi peningkatan produktivitas dihasilkan dari tiga tahap analisis. Tahap pertama, pengukuran neraca massa dan analisis proses produksi yang dilakukan dengan memetakan setiap aliran aliran proses menggunakan Green Value Stream Mapping (GVSM) Current-state. Tahap kedua, pengukuran perhitungan produktivitas terhadap dampak lingkungannya menggunakan Green Productivity Index (GPI) kondisi awal. Tahap ketiga, penyusunan serta penentuan alternatif solusi yang didasarkan dari hasil identifikasi faktor permasalahan menggunakan Fishbone Diagram. Estimasi kontribusi alternatif solusi perbaikan kemudian dilakukan dengan menggunakan Revenue Cost Ratio sebagai analisa finansial, GVSM future-state serta GPI kondisi setelah perbaikan. Hasil analisis menunjukkan bahwa kondisi awal perusahaan memiliki nilai dampak lingkungan sebesar 26,003 dan nilai indikator ekonomi sebesar 1,266 sehingga didapat nilai GPI kondisi awal sebesar 0,0487. Hal ini berarti bahwa dampak terhadap lingkungan lebih besar daripada tingkat produktivitas perusahaan. Alternatif terpilih sebagai usulan perbaikan yaitu pengolahan limbah padat sebagai media tanam dapat meningkatkan nilai GPI menjadi 0,064 dengan nilai dampak lingkungan yaitu 19,711 dan indikator ekonomi bernilai 1,268.

English Abstract

The increasing of furniture products demand stimulate the growth of furniture industry to supply the needs and encourage the establishing of furniture company. The improvement of each business entity is required to improve performance and productivity in the production process like at UD. JAYA ABADI. The increased production of furniture industries also give a negative impact to the environment. This study aimed to analyze the level of productivity and environmental performance index to determine the appropriate alternative of corrective solutions and estimate the contribution of these alternatives on productivity improvement and environmental performance by implementing green productivity. Determining the strategy of increasing productivity was generated from the three stages of analysis. The first phase was mass balance measurement and analysis of the production process by mapping each process flow using Green Value Stream Mapping (GVSM) current-state. The second was the measurement of the environmental impact using initial condition of Green Productivity Index (GPI). The third phase was preparation and determination of alternative solutions based on the results of problem identification using the Fishbone Diagram. Estimation of contribution of corrective alternative solutions then was done using Revenue Cost Ratio as financial analysis, future state GVSM, and GPI condition after improvement. Based on the analysis, the initial condition of the company had the environmental impact of 26.003 and 1.266 of economic indicator values as well as had 0.0487 for GPI initial condition it showed that the impact on the environment is greater than the level of company productivity. Selected ix alternative as suggested improvement was the recycling of solid waste become growing media that increased the value of GPI to 0.064 the value of environmental impact become 19.711 and economic indicator increased to 1.268.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2017/550/051709399
Uncontrolled Keywords: Dampak Lingkungan, Indikator Ekonomi, Green Productivity Index, Green Value Stream Map.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.5 Management of production > 658.56 Product control, packaging; waste control and utilization
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 12 Oct 2017 02:31
Last Modified: 04 Dec 2020 02:22
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/3615
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item