Pratama, Dimas Kris (2017) Arahan Penataan Tapak Untuk Menunjang Kenyamanan Termal Aktivitas Wisata Di Kawasan Kota Tua Jakarta. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Iklim mikro adalah kondisi dari panas dan radiasi, angin, temperatur udara, kelembaban, dan presipitasi pada ruang luar yang kecil, iklim mikro spesifik pada suatu tapak dan dapat berubah-ubah di tapak tersebut. Selain itu juga pembangunan infrastruktur kota dan pertambahan penduduk menyebabkan berkurangnya ruang terbuka hijau yang berakibat meningkatnya suhu kota-kota di Indonesia khususnya DKI Jakarta. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui karakteristik tapak dan pola pemanfaatan ruang luar yang ada di Kota Tua Jakarta, kemudian membandingkan suhu iklim mikro sebelum dengan sesudah diberikan arahan. Penelitian ini menggunakan analisis software ENVI-MET untuk mengetahui kondisi karakteristik tapak. Analisis behaviour mapping dilakukan untuk mengetahui kegiatan yang ada Kawasan Kota Tua Jakarta pada siang hari, selanjutnya dilakukan analisis kenyamanan termal berdasarkan Wet-bulb Globe Temperature dengan suhu yang dihasilkan ENVI-MET dan behaviour mapping. Berdasarkan hal tersebut dilakukan arahan untuk area-area yang belum nyaman dan kemudian melakukan analisis software ENVI-MET dengan input arahan yang sudah diberikan, setelah itu dikomparasikan suhu kenyamanan iklim mikro eksisting dengan hasil analisis setelah diberikan arahan pada Kawasan Kota Tua Jakarta.
English Abstract
Micro climate is a condition where heat radiation, wind, air temperature, moist, and presipitation happens in a small scale outdoor environtment, micro climate happens specificially on a site and it can change. The increase of infrastructure and population will cause green open space decreasing and it will increase the temperature of cities in Indonesia especially DKI Jakarta. The purpose of this study is to know the site charateristics and space usage utilization in The Old City Of Jakarta and then compare the micro climate temperature before and after it given directives. This research use ENVIMET software analysis to determine the temperature condition of Old City Of Jakarta site. Behaviour mapping analysis is to know what activities that happen in Old City Of Jakarta in the afternoon, and then researcher do a thermal comfort analysis based on Wet-bulb Globe Temperature by using ENVI-MET analysis temperature and behaviour mapping. Based on that, researcher gives directives to an area where it not comfort yet to do activities, after that use ENVI-MET analysis again and use the directives as an input and compare between existing thermal comfort temperature and the thermal comfort analysis after it given directives
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2017/961/051708804 |
Uncontrolled Keywords: | Iklim Mikro, Kenyamanan, ENVI-MET, Komparasi |
Subjects: | 700 The Arts > 711 Area planning (civic art) > 711.5 Specific kinds of areas > 711.55 Functional areas > 711.558 Recreational areas |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 27 Sep 2017 09:59 |
Last Modified: | 26 Nov 2024 01:32 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/2940 |
![]() |
Text
DIMAS KRIS PRATAMA.pdf Download (17MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |