Evaluasi Kinerja Operasional dan Pelayanan Kereta Api Penataran, Stasiun Gubeng dan Malang Kota Baru

Ananda, Raihanah Rizky (2017) Evaluasi Kinerja Operasional dan Pelayanan Kereta Api Penataran, Stasiun Gubeng dan Malang Kota Baru. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perkeretaapian saat ini telah menjadi pilihan penumpang dalam bertransportasi jarak dekat maupun jarak jauh karena dapat menampung penumpang dalam jumlah banyak dan bebas hambatan. KA Penataran merupakan salah satu kereta api yang melayani perjalanan jarak dekat yaitu Malang-Surabaya dan sebaliknya. Berdasarkan pengamatan yang telah dilakukan, fasilitas-fasilitas yang ada di KA Penataran masih ada yang belum sesuai dengan Standar Pelayanan Minimum (SPM). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi kinerja operasional dan kinerja pelayanan KA Penataran beserta Stasiun Gubeng dan Stasiun Malang Kota Baru. Evaluasi tersebut menggunakan SPM dengan membandingkan kondisi eksisting fasilitas-fasilitas dengan standar-standar di SPM, dan Metode Kano dengan mengukur kepuasan dan kepentingan penumpang terhadap fasilitas-fasilitas yang ada sehingga didapatkan arahan peningkatannya. Prioritas arahan peningkatan kinerja operasional KA Penataran adalah dengan penambahan 2 buah kereta, penambahan 2 trip perjalanan, perbaikan dan perawatan KA serta peningkatan kecepatan KA menajdi 60 km/jam. Prioritas arahan peningkatan kinerja pelayanan KA Penataran adalah penyediaan 1 perlengkapan P3K, peningkatan kualitas pelayanan petugas, perbaikan fasilitas-fasilitas yang rusak, penambahan 1 LED Display, penyediaan ramp di pintu kereta dan penyediaan CCTV. Prioritas arahan peningkatan kinerja pelayanan Stasiun Gubeng adalah penambahan 15 tempat duduk di ruang penjualan tiket, penambahan 4 pendingin ruangan, penyediaan 1 set alat pemadam kebakaran, penyediaan tangga platform, penyediaan perlengkapan P3K, penyediaan informasi angkutan lanjutan, penyediaan fasilitas ibu menyusui dan peningkatan fasilitas free charging. Priortias arahan peningkatan kinerja pelayanan Stasiun Malang Kota Baru adalah penambahan ruang untuk ruang tunggu 85 m2, perbaikan ruang parkir seluas 960 m2, penyediaan 1 set alat pemadam kebakaran, penyediaan perlengkapan P3K, penyediaan informasi angkutan lanjutan, penyediaan ramp bagi penumpang difabel, penyediaan tangga platform, penyediaan fasilitas untuk ibu menyusui dan peningkatan fasilitas free charging.

English Abstract

Many public transport passengers chose trains in both short and long distance transportation because it can accommodate passengers in large quantities and can avoid traffic jams. Penataran Train was one of the trains that serve close-range trips namely Malang-Surabaya and round trip. The existing facilities in Penataran Trainwere not in accordance with Minimum Service Standards (SPM) based on the observations made. The aim of the research was to evaluate operational performance and service performance of Penataran Train along with Gubeng Station and Malang Kota Baru Station. The research used SPM to compared existing facilities with the standards in SPM and Kano Method to knew passanger’s satisfaction and importance for the existing facilites to get the recommendations for improvement. The result showed the priority to improved Penataran Train operational performance were : added 2 trains, added 2 trips, repaired and tendaced the train and increased the speed of train to 60 km/hour.The priority to improved Penataran Train service performance were : added a first aid kit, improved the service quality of the officers, repaired the damaged facilities, added 1 LED Display, added a ramp at the door of the train and added a CCTV at every train. The recommendation of Gubeng Station service performance were added 15 seats in the ticketing room, added 4 air conditioners, added a set of fire extinguisher, added a platform ladder, added first aid equipment, added transport information, added breastfeeding facilities and upgraded of free charging facilities. The recommendation of Malang Kota Baru Station service performance were added 85 m2 of waiting room, added 960 m2 of parking lot, added a set of fire extinguisher, added first aid equipment, added transport information, added ramp for difable passanger, added a platform ladder, added breastfeeding facilities and upgraded of free charging facilities.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2017/925/051708768
Uncontrolled Keywords: kinerja, kereta api, stasiun, Malang-Surabaya, AHP.
Subjects: 300 Social sciences > 385 Railroad transportation
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 20 Sep 2017 06:20
Last Modified: 25 Nov 2024 03:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/2785
[thumbnail of RAIHANAH RIZKY ANANDA.pdf] Text
RAIHANAH RIZKY ANANDA.pdf

Download (19MB)

Actions (login required)

View Item View Item