Purwanti, Sisilia Agustin (2018) Reduksi Waste Menggunakan Lean Service di Restoran Hotel PT X, Batu, Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Indonesia adalah salah satu negara berkembang yang memiliki tingkat pertumbuhan ekonomi cenderung meningkat salah satunya dari sektor jasa. Industri jasa yang berpengaruh di kawasan Kota Batu, Malang adalah dari industri pariwisata , perhotelan dan restoran. Hotel menyediakan fasilitas restoran yang memenuhi kebutuhan konsumen. Dalam proses pelayanannya terdapat beberapa permasalahan pemborosan atau waste. Beberapa waste yang terjadi restoran hotel adalah waste waiting, overproduction dan transportation. Waste waiting terjadi pada bagian dishwasher yaitu penumpukan gelas yang berdurasi sekitar 10 hingga 15 menit. Waste overproduction juga terlihat dari banyaknya sisa makanan yang tidak habis di dalam wadah buffet. Waste transportation juga terjadi saat chef kekurangan bahan baku makanan. Chef mendata semua bahan baku yang kurang dan dibawa menuju bagian logistik untuk selanjutnya dilakukan pembelian lagi. Permasalahan waste ini jika belum direduksi tentu akan mengakibatkan lead time yang lebih panjang, penurunan produktivitas kerja dan biaya yang semakin meningkat. Upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut salah satunya adalah menggunakan pendekatan lean service. Langkah-langkah yang digunakan dalam penelitian ini adalah mengidentifikasi aktivitas pada proses pelayanan menggunakan flowchart dan Value Stream Map. Setelah waste tiap proses diketahui dilakukan pencarian akar masalah menggunakan root cause analysis. Selanjutnya setelah akar permasalahan diketahui, pengolahan dilakukan menggunakan Failure Mode and Efect Analysis dimana metode ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mengurangi kegagalan pada suatu sistem produksi. Pada FMEA ini ditentukan nilai severity, nilai detection dan nilai occurence dimana dihasilkan nilai Risk Priority Number yang berguna untuk mengidentifikasi akar penyebab permsalahan mana yang paling berpengaruh dalam proses pelayanan di kitchen sehingga dapat ditentukan rekomendasi perbaikan yang paling tepat dan sesuai bagi proses. Hasil analisis FMEA menunjukkan 3 nilai tertinggi RPN yaitu nilai 189 pada waste trasnportation yang diakibatkan dari kebijakan perusahaan saat pemesanan event. Nilai 168 juga berasal dari waste transportation dan dikarenakan okupansi yang tinggi. Nilai yang sama yaitu 168 berasal dari waste waiting yang diakibatkan dari alur penyampaian informasi yang kurang jelas. Nilai 147 adalah pada proses pengadaan atau transportasi yang disebabkan oleh tamu yang sering berganti menu.
English Abstract
Indonesia is one of the developing countries which have economic growth tends to increase one of them from service sector. The influential service industry in Batu City, Malang is from the tourism industry, hotels and restaurants. The hotel provides restaurant facilities that meet the needs of consumers. In the service process there are some problems of waste. Some waste that occurred hotel restaurant is waste waiting, overproduction and transportation. Waste waiting occurs on the dishwasher is a stacking glass that lasted about 10 to 15 minutes. Waste overproduction is also seen from the number of leftover food that is not exhausted in the container buffet. Waste transportation also occurs when the chef lacks food raw materials. Chef will record all the raw materials are lacking and brought to the logistics for further purchase again. This waste problem if it has not been reduced will certainly lead to longer lead time, decreased work productivity and increasing costs. Efforts that can be done to overcome the problem one of them is using lean service approach. The steps to be used in this research is to identify the activity on service process using flowchart and Value Stream Map. After waste each process known to be done root search problem using root cause analysis. Furthermore, after the root of the problem is known, the processing will be done using Failure Mode and Efect Analysis where this method aims to identify and reduce the failure of a production system. In FMEA this will be determined severity value, detection value and occurence value where it will generate Risk Priority Number value which is useful to identify the root cause of the problem which is most influential in the service process in kitchen so that it can be determined the recommendation of the most appropriate and appropriate for the process. FMEA analysis result shows 3 highest value of RPN that is value 189 at waste trasnportation resulting from company policy when ordering event. Value 168 also comes from waste transportation and due to high occupancy. The same value of 168 comes from waste waiting resulting from unclear information delivery flow. The value of 147 is on the procurement or transportation process caused by guests who frequently change the menu.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2018/14/051800495 |
Uncontrolled Keywords: | Lean service, waste, root cause analysis, FMEA |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 670 Manufacturing |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Industri |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 15 Sep 2017 03:08 |
Last Modified: | 28 Dec 2020 13:24 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/2570 |
Text
BAGIAN DEPAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
BAB I.pdf Restricted to Repository staff only Download (182kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (593kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (196kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (937kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (91kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Repository staff only Download (148kB) |
Actions (login required)
View Item |