Putri, Andhini Widyasari and Ir. Admaja Dwi Herlamabang, S.Pd., M.Pd. and Prima Zulvarina, S.S., M.Pd. (2024) Teorisasi Pembentukan Computational Thinking Peserta Didik Berbasis Problem-Based Learning Berbantuan Github Dan ChatGPT Melalui Pemrograman Web. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor pendukung dan penghambat dalam pengembangan kemampuan berpikir komputasi siswa melalui pemanfaatan GitHub dan ChatGPT dalam pembelajaran berbasis masalah (PBL) di SMKN 5 Malang. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan Grounded Theory. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa GitHub dan ChatGPT mendukung pengembangan keterampilan pemecahan masalah dan perancangan sistem. GitHub membantu siswa bekerja secara kolaboratif, sedangkan ChatGPT memberikan dukungan dalam memahami konsep dan menyelesaikan tugas. Namun, kompleksitas alat ini dan kurangnya pengetahuan awal siswa menjadi penghambat utama. Keterbatasan akses internet dan kurangnya pelatihan teknis juga menjadi tantangan yang perlu diatasi. Frekuensi penggunaan yang tinggi berhubungan positif dengan peningkatan kemampuan berpikir komputasional. Siswa yang lebih sering menggunakan GitHub dan ChatGPT menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan analisis dan pemecahan masalah. Sebaliknya, keterbatasan teknis dan akses menjadi hambatan dalam proses pembelajaran. Penelitian ini menyarankan perlunya pelatihan berkelanjutan bagi guru dan siswa untuk memaksimalkan pemanfaatan GitHub dan ChatGPT. Peningkatan infrastruktur teknologi dan pengembangan modul pembelajaran yang terintegrasi dengan teknologi ini juga direkomendasikan. Dengan langkahlangkah ini, diharapkan siswa dapat mengembangkan keterampilan berpikir komputasional yang lebih baik, yang akan bermanfaat dalam karier mereka di masa depan.
English Abstract
This study aims to identify the supporting and inhibiting factors in the development of students' computational thinking skills through the utilization of GitHub and ChatGPT in problem-based learning (PBL) at SMKN 5 Malang. The method used is qualitative with Grounded Theory approach. Data were collected through interviews, observations, and documentation. The results showed that GitHub and ChatGPT support the development of problem solving and system design skills. GitHub helps students work collaboratively, while ChatGPT provides support in understanding concepts and completing tasks. However, the complexity of these tools and students' lack of prior knowledge were major barriers. Limited internet access and lack of technical training were also challenges that needed to be overcome. High frequency of use was positively associated with improved computational thinking skills. Students who used GitHub and ChatGPT more frequently showed significant improvement in analytical and problem-solving skills. In contrast, technical and access limitations are barriers to the learning process. This study suggests the need for continuous training for teachers and students to maximize the utilization of GitHub and ChatGPT. Improvement of technology infrastructure and development of learning modules integrated with these technologies are also recommended. With these measures, it is expected that students can develop better computational thinking skills, which will be beneficial in their future careers.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 052415 |
Uncontrolled Keywords: | berpikir komputasi, ChatGPT, GitHub, pembelajaran berbasis masalah, perangkat AI. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > Teknologi Informasi |
Depositing User: | S Sucipto |
Date Deposited: | 17 Feb 2025 03:02 |
Last Modified: | 17 Feb 2025 03:02 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/236852 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Andhini Widyasari Putri.pdf Restricted to Registered users only Download (5MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |