Dian Ariyani, Sinta (2024) Hubungan Antara Diabetes Self-Care Activities (DSCA) Terhadap Kejadian Komplikasi Neuropati Kaki Diabetik Pada Pasien DM Tipe-2 di Wilayah Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Neuropati kaki diabetik merupakan salah satu komplikasi mikrovaskuler yang paling umum terjadi pada penderita diabetes melitus tipe-2 dan dapat menyebabkan kecacatan apabila tidak ditangani dengan baik. Perilaku self-care, seperti pengaturan pola makan, aktivitas fisik, kontrol gula darah, perawatan kaki, dan kepatuhan minum obat memainkan peran penting dalam pencegahan dan pengelolaan komplikasi ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara Diabetes Self-Care Activities (DSCA) terhadap kejadian komplikasi neuropati kaki diabetik. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif analitik dengan pendekatan cross-sectional. Sebanyak 150 responden pasien diabetes melitus dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner The Summary of Diabetes Self-care Activities (SDSCA) dan kuesioner Neuropathy System Score (NSS) yang kemudian dianalisis menggunakan uji statistik Spearman Rho. Penelitian ini menemukan hubungan signifikan antara Diabetes Self-Care Activities (DSCA) terhadap kejadian komplikasi neuropati kaki diabetik (p-value = 0.037; ɑ < 0.05; r = -0.170) dengan arah gerak negatif dan kekuatan hubungan sangat lemah. Hal ini menunjukkan bahwa perilaku self-care hanya memiliki sebagian dari kontribusi terhadap tingkat keparahan neuropati, sehingga faktor lain lebih mendominasi seperti durasi diabetes melitus, kadar lipid, tekanan darah, dll. Rekomendasi bagi penelitian selanjutnya, yaitu membahas mengenai faktor risiko lain yang mempengaruhi kejadian komplikasi neuropati kaki diabetik.
English Abstract
Diabetic foot neuropathy is one of the most common microvascular complications in patients with type-2 diabetes mellitus and can lead to disability if not properly managed. Self-care behaviors, such as dietary regulation, physical activity, blood sugar control, foot care, and medication adherence play an important role in the prevention and management of this complication. This study aims to determine the relationship between Diabetes SelfCare Activities (DSCA) and the incidence of diabetic foot neuropathy complications. This study used an analytic descriptive design with a cross-sectional approach. A total of 150 respondents with diabetes mellitus were selected using purposive sampling technique. Data were collected using The Summary of Diabetes Self-care Activities (SDSCA) questionnaire and the Neuropathy System Score (NSS) questionnaire which were then analyzed using the Spearman Rho statistical test. This study found a significant relationship between Diabetes Self-Care Activities (DSCA) and the incidence of diabetic foot neuropathy complications (p-value = 0.037; ɑ < 0.05; r = -0.170) with negative direction of motion and very weak relationship strength. This suggests that self-care behaviors only partially contribute to the severity of neuropathy, with other factors dominating such as duration of diabetes mellitus, lipid levels, blood pressure, etc. Recommendations for future research include discussing other risk factors that may contribute to the severity of neuropathy.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 052416 |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan |
Depositing User: | Annisti Nurul F |
Date Deposited: | 13 Feb 2025 08:17 |
Last Modified: | 13 Feb 2025 08:17 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/236692 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Sinta Dian Ariyani.pdf Restricted to Registered users only Download (5MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |