Hubungan Ketepatan Pelaksanaan Triage Dengan Tingkat Kepuasan Pasien Di Instalasi Gawat Darurat RSUD Waikabubak Kabupaten Sumba Barat Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT)

Lendu, Susanto (2024) Hubungan Ketepatan Pelaksanaan Triage Dengan Tingkat Kepuasan Pasien Di Instalasi Gawat Darurat RSUD Waikabubak Kabupaten Sumba Barat Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pelayanan kesehatan yang efektif di Instalasi Gawat Darurat (IGD) berperan penting dalam meningkatkan kepuasan pasien, terutama dalam situasi darurat. Triage merupakan proses penting dalam menentukan prioritas penanganan pasien berdasarkan tingkat keparahan kondisi mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara ketepatan pelaksanaan triage dengan tingkat kepuasan pasien di IGD RSUD Waikabubak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain cross-sectional. Sampel penelitian terdiri atas 220 pasien dan keluarga pasien yang memenuhi kriteria inklusi. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner kepuasan pasien dengan skala Likert empat tingkat yang mencakup lima dimensi kepuasan. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan signifikan antara ketepatan pelaksanaan triage dengan tingkat kepuasan pasien, dengan nilai p-value 0,003 (p < 0,05). Penelitian ini menyimpulkan bahwa pelaksanaan triage yang tepat berkontribusi pada peningkatan kepuasan pasien di IGD. Temuan ini diharapkan dapat menjadi acuan untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di IGD RSUD Waikabubak, khususnya dalam aspek pelaksanaan triage.

English Abstract

Effective healthcare services in the Emergency Department (ED) play a crucial role in improving patient satisfaction, especially in emergency situations. Triage is a critical process for determining patient care priorities based on the severity of their conditions. This study aims to investigate the relationship between triage accuracy and patient satisfaction in the ED of Waikabubak Regional Hospital. A quantitative approach with a cross-sectional design was employed. The study sample consisted of 220 patients and their families who met the inclusion criteria. Data were collected using a patient satisfaction questionnaire with a fourlevel Likert scale encompassing five dimensions of satisfaction. The results revealed a significant relationship between triage accuracy and patient satisfaction, with a p-value of 0.003 (p < 0.05). This study concludes that accurate triage implementation contributes to increased patient satisfaction in the ED. The findings are expected to serve as a reference for improving the quality of healthcare services in the ED of Waikabubak Regional Hospital, particularly in the triage process.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052416
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Annisti Nurul F
Date Deposited: 13 Feb 2025 07:33
Last Modified: 13 Feb 2025 07:33
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/236637
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Susanto Lendu.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item