Pengaruh Pemberian Latihan Emotional Freedom Technique (EFT) Terhadap Tingkat Kecemasan Mahasiswa Yang Sedang Menjalani Skripsi

Lisyana Nani, Riyani (2024) Pengaruh Pemberian Latihan Emotional Freedom Technique (EFT) Terhadap Tingkat Kecemasan Mahasiswa Yang Sedang Menjalani Skripsi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Mahasiswa tingkat akhir sering mengalami kecemasan saat menyelesaikan skripsi. mereka menghadapi berbagai masalah, seperti masalah kesehatan, takut tidak sesuai dengan ekspektasi dosen pembimbing, kesulitan mencari literatur yang relevan, yang dapat memicu munculnya perasaan negatif yang berujung pada meningkatnya tingkat kecemasan. Emotional Freedom Technique (EFT) merupakan salah satu intervensi nonfarmakologis yang menggabungkan unsur akupunktur dan psikoterapi yang terbukti efektif dalam membantu menurunkan tingkat kecemasan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Emotional Freedom Technique (EFT) terhadap tingkat kecemasan mahasiswa yang sedang menyusun skripsi. Metode penelitian menggunakan desain penelitian pre-eksperimen dengan pendekatan one-group pre test dan post test pada 79 responden yang telah ditentukan dengan teknik purposive sampling. Kuisioner yang digunakan adalah kuisioner Hamilton Rating Scale for Anxiety (HARS). Teknik analisa data menggunakan analisis univariat untuk mengetahui karakteristik responden dan analisis bivariat untuk menganalisis Pengaruh antara dua variabel. Hasil analisis data penelitian menunjukkan bahwa pre test mayoritas responden mengalami kategori tingkat kecemasan ringan sebanyak 29 orang (36,7%) dan hasil post test sebagian besar tidak mengalami kecemasan sebanyak 61 orang (77,2%). Hasil uji statistik menggunakan Uji Wilcoxon signed Rank, menunjukkan bahwa intervensi Emotional Freedom Technique berkontribusi secara nyata terhadap penurunan tingkat kecemasan pada responden dengan nilai p-value 0,000 (p < 0.05). Bagi penelitian selanjutnya diharapkan dapat mempertimbangkan untuk menggunakan kelompok kontrol untuk memperkuat validitas hasil dan mempelajari efektifitas Emotional Freedom Technique (EFT) dalam mengelola berbagai jenis stres atau kecemasan lainnya.

English Abstract

Final year students often experience anxiety when completing their thesis. They face various problems, such as health problems, fear of not meeting the expectations of their supervisors, difficulty finding relevant literature, which can trigger negative feelings that lead to increased levels of anxiety. Emotional Freedom Technique (EFT) is a non-pharmacological intervention that combines elements of acupuncture and psychotherapy which has been proven effective in helping to reduce anxiety levels. The purpose of this study was to determine the effect of Emotional Freedom Technique (EFT) on the level of anxiety of students who are writing their thesis. The research method used a pre-experimental research design with a one-group pre-test and post-test approach on 79 respondents who had been determined using purposive sampling techniques. The questionnaire used was the Hamilton Rating Scale for Anxiety (HARS) questionnaire. The data analysis technique used univariate analysis to determine the characteristics of respondents and bivariate analysis to analyze the influence between two variables. The results of the research data analysis showed that the pre-test majority of respondents experienced a mild anxiety category of 29 people (36.7%) and the post-test results were mostly not anxious as many as 61 people (77.2%). The results of statistical tests using the Wilcoxon signed Rank Test, showed that the Emotional Freedom Technique intervention contributed significantly to reducing anxiety levels in respondents with a p-value of 0.000 (p <0.05). For further research, it is expected to consider using a control group to strengthen the validity of the results and study the effectiveness of the Emotional Freedom Technique (EFT) in managing various types of stress or other anxiety.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052416
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Annisti Nurul F
Date Deposited: 13 Feb 2025 02:00
Last Modified: 13 Feb 2025 02:00
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/236556
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Riyani Lisyana Nani.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item