Nurlaella Wildia, Ninna (2024) Hubungan Antara Tekanan darah Selama dengan Kecemasan Selama Kehamilan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Tekanan darah adalah tekanan yang diberikan dinding arteri pada saat jantung memompa darah ke seluruh jaringan di tubuh. Peningkatan tekanan darah selama kehamilan dapat menyebabkan masalah kesehatan jiwa seperti kecemasan selama kehamilan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara tekanan darah dengan kecemasan selama kehamilan. Metode penelitian yang digunakan yaitu korelasional dan pendekatan cross sectional. Instrumen yang digunakan berupa Sphygmomanometer Manual, Stetoskop dan kuesioner Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS) yang dilakukan pada 246 responden yang menjadi sampel. Teknik sampling yang digunakan yaitu teknik non-probability sampling dilakukan secara purposive sampling. Hasil uji korelasi Spearman Rho didapatkan hasil p-value 0,000 dengan koefisien korelasi 0,726. Penelitian ini didapatkan sebanyak 166 responden dengan tekanan darah normal dan sebanyak 189 responden tidak memiliki kecemasan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara tekanan darah dengan kecemasan selama kehamilan. Semakin tinggi tekanan darah maka semakin tinggi pula tingkat kecemasan ibu hamil. Hasil penelitian dapat dijadikan sebagai pengembangan intervensi untuk mencegah peningkatan tekanan darah dan masalah kesehatan jiwa maternal seperti kecemasan pada ibu hamil.
English Abstract
Blood pressure is the pressure by the arterial wall when the heart pumps blood to all tissue in the body. Increase blood pressure during pregnancy can cause maternal mental health problem such as anxiety during pregnancy. The purpose of this research is to determine the correlation between blood pressure and anxiety during pregnancy. The research methode used a correlational study with a cross sectional approach. This Research used manual sphygmomanometer stethoscope for measuring blood pressure and Hamilton Anxiety Rating Scale questionnaire to determine of maternal mental health problem which was administered to 246 respondent in the sampel. The sampling technique used is a non probability sampling technique carried out by purposive sampling. The result of the Spearman Rho correlation test shoed a p-value 0,000 with a correlation coefficient 0,726. This research found that 166 respondents had normal blood pressure and 189 respondents did non have anxiety. So it can be concluded that there is a correlation between blood pressure and anxiety during pregnancy. The higher the blood pressure, the higher the anxiety level of preganant women. The result of this research can be used to develop intervention to prevent increases blood pressure and maternal mental health problem such as anxiety in pregnant women.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 052416 |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan |
Depositing User: | Annisti Nurul F |
Date Deposited: | 11 Feb 2025 08:27 |
Last Modified: | 11 Feb 2025 08:27 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/236411 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Ninna Nurlaella wildia.pdf Restricted to Registered users only Download (5MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |