Hubungan Kebermaknaan Hidup dengan Resiliensi pada Perempuan yang Memiliki Peran Ganda

Putri, Diva Maharani and Ratri Nurwanti, S.Psi., M.Psi., (2024) Hubungan Kebermaknaan Hidup dengan Resiliensi pada Perempuan yang Memiliki Peran Ganda. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Seiring perkembangan zaman yang semakin modern, perempuan kian punya kesempatan yang lebih luas untuk berkembang dalam bidang pekerjaan, tetapi terdapat beban peran ganda yang banyak dirasakan oleh perempuan bekerja. Besarnya dualitas beban tersebut memicu kebutuhan resiliensi yang tinggi bagi perempuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kebermaknaan hidup dengan resiliensi pada perempuan yang memiliki peran ganda. Desain penelitian yang digunakan adalah kuantitatif korelasional dengan kriteria responden perempuan bekerja serta memiliki peran sebagai istri, ibu, ataupun keduanya. Teknik sampling yang digunakan adalah accidental sampling dengan jumlah sampel 93 responden. Instrumen penelitian ini terdiri dari Connor Davidson Resilience Scale (CD-RISC) dan Meaning in Life Quistionnaire (MLQ). Rata-rata usia responden ialah 40 tahun dengan standar deviasi 10.4 (X = 40, SD = 10.4). Hasil analisis menggunakan teknik Pearson’s product moment menunjukkan korelasi positif signifikan yang berarti semakin tinggi kebermaknaan hidup seseorang, maka semakin tinggi juga kemampuan resiliensi individu terkait. Hasil dari penelitian ini dapat menjadi temuan bagi perempuan yang mengemban peran ganda agar dapat menyadari pentingnya menemukan dan mencari kebermaknaan hidup sebagai langkah krusial dalam menguasai kemampuan resiliensi.

English Abstract

As modern times progress, women have increasingly broader opportunities to develop in the field of work, but there is a dual burden that is often felt by working women. The magnitude of this dual burden triggers a high need for resilience among women. This study aims to determine the relationship between the meaning of life and resilience in women who have dual roles. The research design used is quantitative correlational with the criteria of respondents being working women who also have roles as wives, mothers, or both. The sampling technique used is accidental sampling with a sample size of 93 respondents. The research instruments consist of the Connor Davidson Resilience Scale (CD-RISC) and the Meaning in Life Questionnaire (MLQ). On average age of the respondents was 40 years with a standard deviation of 10.4 (X = 40, SD = 10.4).. The results of the analysis using Pearson’s product-moment technique show a significant positive correlation, which means that the higher the meaning of life, the higher the individual's resilience ability. The findings of this study can serve as an insight for women who bear dual roles to realize the importance of finding and seeking meaning in life as a crucial step in mastering resilience skills.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052411
Uncontrolled Keywords: Kebermaknaan Hidup, Perempuan dengan Peran Ganda, Perempuan Pekerja, Resiliensi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Psikologi
Depositing User: S Sucipto
Date Deposited: 11 Feb 2025 02:34
Last Modified: 11 Feb 2025 02:34
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/236328
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Diva Maharani Putri.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item