The Correlation Between Students’ Learning Interest and Their Ability to Read Descriptive Text

TSABITAH ARIF, FAIRUZ (2024) The Correlation Between Students’ Learning Interest and Their Ability to Read Descriptive Text. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Minat dan pendidikan adalah dua hal penting yang tidak dapat dipisahkan, khususnya dalam belajar bahasa. Penelitian ini menyelidiki korelasi antara minat belajar siswa dan kemampuan mereka untuk membaca, khususnya berfokus pada teks deskriptif di kalangan siswa sekolah menengah atas. Menyadari bahwa minat dapat secara signifikan mempengaruhi motivasi dan hasil belajar, penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bagaimana minat berkorelasi dengan kemampuan siswa untuk memahami teks deskriptif. Desain penelitian korelasional kuantitatif digunakan, melibatkan 95 siswa sekolah menengah atas yang telah mengisi kuesioner minat belajar dan berpartisipasi dalam tes membaca. Data dianalisis untuk menentukan kekuatan dan sifat hubungan antara minat dan kemampuan untuk membaca. Namun, nilai ratarata tes membaca yang sangat baik dan tanggapan positif yang besar dalam kuesioner tidak menjamin korelasi tingkat tinggi. Hasil penelitian menunjukkan korelasi positif tingkat rendah, dengan koefisien korelasi r sebesar 0,277 dan nilai signifikan 0,007 < 0,01. Hasil ini mungkin dipengaruhi oleh berbagai hal, termasuk kurang familiar dengan bahasa Inggris dan tidak tertarik dengan bahasa Inggris. Hal ini menunjukkan bahwa meskipun minat memang penting, kemampuan membaca dapat dipengaruhi oleh elemen-elemen lain, seperti tingkat keterlibatan siswa secara umum selama kegiatan pembelajaran dan pengetahuan mereka terhadap bahasa Inggris. Oleh karena itu, disarankan agar para guru bahasa Inggris membuat kegiatan belajar yang interaktif dan menumbuhkan lingkungan belajar yang menyenangkan dan mampu menstimulasi rasa ketertarikan siswa dalam belajar. Teknik ini dapat meningkatkan antusiasme siswa dan mendorong kemampuan untuk membaca yang lebih baik. Disarankan juga agar para peneliti selanjutnya melihat lebih dekat pada korelasi antara minat baca siswa dan kemampuan membaca mereka.

English Abstract

Interest and education are two crucial things that cannot be separated, specifically in learning a language. This study investigates the correlation between students' learning interest and their ability to read, specifically focusing on descriptive texts among high school students. Recognizing that interest can significantly impact motivation and learning outcomes, this research aims to identify how interest correlates with students' capacity to understand descriptive passages. A correlational research design was employed, involving 95 high school students who completed a learning interest questionnaire and participated in a reading test. The data were analyzed to determine the strength and nature of the relationship between learning interest and ability to read. However, excellent mean reading test scores obtained and major positive responses in the questionnaire did not guarantee a high-level correlation. The results revealed a low-level positive correlation, with a correlation coefficient of 0.277 and a significant value of 0.007 < 0.01. The results might be influenced by a variety of matters, including not knowing English and not being interested in it. It indicated that although interest does matter, the ability to read may be influenced by other elements, such as student's general level of involvement in the learning activities and their familiarity with English. Therefore, it is advised that English teachers set up interactive learning activities and foster a happy and stimulating learning environment. This technique could increase students’ enthusiasm and promote better reading abilities. It is also advised that future researchers look more closely at the correlation between students' reading interest and their reading ability

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052412
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Pendidikan Bahasa Inggris
Depositing User: Annisti Nurul F
Date Deposited: 05 Feb 2025 07:07
Last Modified: 05 Feb 2025 07:07
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/235760
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Fairuz Tsabitah Arif.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item