Maulidah, Silvana and DR. Ir. A. Wahib Muhaimin, MS. and DR. Ir. Salyo Sutrisno, MS. (2005) Model Simulasi Kebijakan Komoditas Jagung Dl Indonesia. Magister thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Jagung merupakan salah satu komoditas pangan yang memiliki nilai ekonomis tinggi, dimana permintaannya cenderung mengalami kenaikan sejalan dengan kenaikan pendapatan dan jumlah penduduk. Diversifikasi penggunaan komoditas jagung terus berkembang, misalnya sebagai bahan baku industri pakan ternak dan industri makanan olahan. Unsur strategis dari komoditas ini untuk diperdagangkan seharusnya dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan produksi dalam negeri sekaligus upaya penghematan devisa, namun karena kurang mampu merespon dengan baik menyebabkan pemenuhan kebutuhan jagung harus diimpor. Tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk: (1) menganalisis faktcrfaktor yang mempengaruhi permintaan, produksi, impor, harga, dan penawaran jagung di Indonesia, (2) menganalisis pengaruh kebijakan peningkatan luas areal panen, peningkatan teknologi dan kenaikan restriksi impor terhadap permintaan, produksi, impor, harga, dan penawaran jagung di Indonesia, (3) meramalkan permintaan, produksi, impor, harga, dan penawaran jagung di Indonesia tahun 2004- 2010. Penelitian ini menggunakan model ekonometrik dan analisis yang digunakan ialah 2SLS (Two Stage Least Squares ) serta untuk memformulasikan alternatif kebijakan dan peramalan digunakan analisis simulasi atas model yang telah dilentukan. Hasil analisis menunjukkan bahwa faktor-faktor yang berpengaruh terhadap permintaan jagung adalah harga jagung domestik, jumlah penduduk Indonesia, harga ternak unggas, populasi unggas, dan permintaan jagung periode sebelumnya. Faktor-faktor yang berpengaruh terhadap produksi jagung adalah harga jagung domestik, populasi unggas, luas areal panen, tingkdt teknologi, dan produksi jagung periode sebelumnya. Faktor-faktor yang berpengaruh terhadap impor jagung adalah permintaan jagung, produksi jagung, tingkat restriksi impor (Nominal Protection Rate), dan impor jagung periode sebelumnya. Faktor-faktor yang berpengaruh terhadap harga jagung adalah penawaran jagung, harga jagung dunia, dan harga jagung periode sebelumnya. Sedangkan faktor-faktor yang mempengaruhi penawaran jagung adalah produksi dan impor jagung. Hasil analisis simulasi kebijakan menunjukkan bahwa pada periode tahun 2004-2010, kebijakan yang mengarah pada peningkatan luas areal panen dan peningkatan tingkat teknologi sebesar 5% dan 10 % akan menyebabkan peningkatan produksi, penawaran dan permintaan jagung, sedangkan impor dan harga jagung mengalami penurunan. Sedangkan kebijakan kenaikan restriksi impor sebesar 5% dan 10% akan menyebabkan penurunan impor, penawaran dan permintaan jagung, di sisi yang lain terjadi peningkatan produksi dan harga jagung. Ditinjau dari hasil perubahannya, kebijakan peningkatan teknologi memberikan pengaruh yang terbesar dalam meningkatkan produksi dan menurunkan impor jagung. Hasil peramalan tanpa adanya kebijakan pada periode tahun 2004-2010 menunjukkan bahwa permintaan, produksi, impor, harga dan penawaran jagung di Indonesia cenderung meningkat.
English Abstract
Corn is one of food crops that having a high economic value, which the demand increases with the enhancement of income and population. Diversification of utilization of corn commodity developed as main material of livestock food industries and processed food industries. Strategic feature of this commodity seems being naturally traded is used to be the way to improve domestic production and to thrift foreign exchange, but because of the less response, however, causes to dependency on the imported corn to meet corn demands. Research was aimed at: (1) analyzing factors influencing demand, production, import, price, and supply of corn in Indonesia; (2) analyzing effects of policies on the harvest area increment, technological improvement, and import restriction increment on demand, production, impoit, price, and supply of corn in Indonesia; (3) prediction for demand, production, import, price, and supply of corn in Indonesia from 2004 through 2010. Research applies econometric model and using the 2SLS (Two Stage Least Squares) analysis method and formulating alternatives of policies and predictions requires simulation analysis on proposed model. Result of analysis indicates that factors influencing corn demand include domestic price, Indonesian population, poultry price, and corn demand in previous period. Factors influencing corn production involve domestic price, poultry population, harvest area, technological rate, and corn production in previous period. Factors affecting corn import comprise to corn demand, corn production, import restriction rate (Nominal Protection Rate), and corn import in previous period. Factors affecting corn price consist of corn supply, worldwide corn price, and corn price in previous period. Factors influencing com supply are corn production and import. Results of policies simulation analysis display that by period of 2004- 2010 , policies head for harvest area increment and technological improvement to 5 % and 10 %, resulting in improvement of production, supply, and demand of corn while decreasing import and price of corn. When policies head for import restriction inclination to 5 % and 10 %, hence, corn’s import, supply, and demand, decrease while increases production and price of corn. Regarding to the expected changes, policies oriented toward technological improvement result in the biggest influence in improving corn production and decreasing corn import. Prediction of 2004-2010 period without the policies exhibits that demand, production, import, price, and supply of corn in Indonesia tend to increase.
Item Type: | Thesis (Magister) |
---|---|
Identification Number: | 040504 |
Divisions: | S2/S3 > Magister Ekonomi Pertanian, Fakultas Pertanian |
Depositing User: | Unnamed user with username nova |
Date Deposited: | 10 Dec 2024 07:17 |
Last Modified: | 10 Dec 2024 07:17 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/233539 |
![]() |
Text
SILVANA MAULIDAH.pdf Download (23MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |