Komunikasi Pengelolaan Sumber Daya Manusia terkait Adaptasi Promosi pada Acara Festival Kuliner “Glodok Pancoran”

Ivana, Nathaniel and Maya Diah Nirwana, S.Sos, M.Si (2023) Komunikasi Pengelolaan Sumber Daya Manusia terkait Adaptasi Promosi pada Acara Festival Kuliner “Glodok Pancoran”. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Acara festival kuliner “Glodok Pancoran” merupakan bentuk kolaborasi antara Mall@AlamSutera dan JIISCOMM. Dengan latar belakang Mall@AlamSutera yang belum bangkit dari kondisi pandemi dan memiliki traffic dan income yang rendah. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui komunikasi pengelolaan sumber daya manusia terkait adaptasi promosi makanan etnis asli pada acara festival kuliner etnis “Glodok Pancoran”. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data kualitatif oleh Miles & Huberman (1994) yang terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara terstruktur dengan informan yang merupakan tim public relations dari Mall@AlamSutera dan JIISCOMM. Tim tersebut bertanggung jawab atas promosi dan adaptasi terkait dengan penyelenggaraan acara festival kuliner “Glodok Pancoran”. Kemudian, dilakukannya analisis dan diskusi hasil terhadap data yang sudah diterima agar mendapatkan kesimpulan untuk mengetahui hasil dari penelitian. Hasil dari penelitian ini adalah menemukan bahwa pada program adaptasi promosi dalam acara festival kuliner etnis “Glodok Pancoran” dalam teori keunggulan sumber daya oleh Hunt (1995) terdapat enam dimensi yang diadaptasi, yaitu a) Posisi perusahaan dalam hal sumber daya jika dibanding dengan kompetitor sangatlah minim, b) Perusahaan memiliki sumber daya berkualitas seperti atasan yang berkualitas menghasilkan karyawan berkualitas ditandai dengan keberhasilan festival “Glodok Pancoran”, c) Kuantitas sumber daya yang dimiliki oleh perusahaan saat pelaksanaan Glodok Pancoran sangatlah minim dan terbatas, d) Efisiensi perusahaan dalam memanfaatkan sumber daya dengan cara memaksimalkan jangkauan titik media promosi dan negosiasi yang baik untuk mendapatkan harga terbaik, e) Efektifitas perusahaan dalam memanfaatkan sumber daya yang dimiliki untuk mencapai hasil yang diinginkan dengan cara memaksimalkan bujet keuangan dan strategi promosi yang berhasil, f) Cara mempertimbangkan daya tahan atau keberlanjutan sumber daya perusahaan yang dilakukan dengan cara memberikan reward dan apresiasi.

English Abstract

The "Glodok Pancoran" culinary festival event is a form of collaboration between Mall@AlamSutera and JIISCOMM. With the background of Mall@AlamSutera which has not yet risen from pandemic conditions and has low traffic and income. The purpose of this research is to find out the communication of human resource management related to the adaptation of native ethnic food promotion at the "Glodok Pancoran" ethnic culinary festival event. This research uses qualitative data analysis techniques by Miles & Huberman (1994) which consists of data collection, data reduction, data presentation, and conclusion drawing. Data collection is done by structured interviews with informants who are the public relations team from Mall@AlamSutera and JIISCOMM. The team is responsible for the promotion and adaptation related to the organization of the culinary festival “Glodok Pancoran”. Then, analyze and discuss the results of the data that has been received in order to get conclusions to find out the results of the research. The result of this research is to find that in the promotion adaptation program in the event of the ethnic culinary festival “Glodok Pancoran” in the theory of resource superiority by Hunt (1995) there are six dimensions adapted, namely, a) the position of the company in terms of resources when compared with the competitors is very minimal, b) the company has quality resources such as a qualified supervisor producing quality employees marked by the success of the festival “Pancoran Glodok”, c) the amount of resources owned by the company during the implementation of the Pancora glodok is minimal and limited, d) the efficiency of the enterprise in utilizing resources in the way of maximizing the reach of a good media point of promotion and negotiation to get the best price, e) the effectiveness of the firm in using the resources it possesses to the desired results by maximising the financial budget and successful promotional strategy, f) how to estimate the resilience or sustainability of company resources by way of giving reward and appreciation.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0523110129
Uncontrolled Keywords: Komunikasi pengelolaan sumber daya manusia, adaptasi promosi, festival kuliner, Glodok Pancoran, teori keunggulan sumber daya-Human resource management communication, promotion adaptation, culinary festival, Glodok Pancoran, theory of resource excellence.
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 30 Dec 2024 02:02
Last Modified: 30 Dec 2024 02:02
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/233124
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Nathaniel Ivana.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item