Penerapan Sistem Enterprise Resource Planning (ERP): Studi Kasus pada PT. PP (Persero) Tbk dan PT. PP Presisi Tbk.

Medyastanti, Meivida and Prof. Eko Ganis Sukoharsono,, Ph.D. and Dr. Zaki Baridwan, Ak., CA., CPA, CLI (2024) Penerapan Sistem Enterprise Resource Planning (ERP): Studi Kasus pada PT. PP (Persero) Tbk dan PT. PP Presisi Tbk. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji penerapan sistem Enterprise Resource Planning (ERP) pada PT. PP (Persero) Tbk dan PT. PP Presisi Tbk. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus dan kerangka Somers dan Nelson (2001). Data dikumpulkan melalui observasi dan wawancara mendalam dengan 19 informan yang terdiri dari top management, middle management, dan lower management (users) pada PT. PP dan PT. PP Presisi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi ERP PT. PP dan PT. PP Presisi melalui beberapa tahapan. Pertama tahap inisiasi, yaitu adanya urgensi dalam penerapan ERP, diikuti oleh tahap kedua, yaitu tahap adopsi sistem SAP sebagai platform ERP utama. Selanjutnya tahap ketiga yaitu tahap adaptasi sistem melalui kerja sama dengan PT. Telekomunikasi Indonesia sebagai konsultan implementor SAP. Keempat, tahap aseptasi melalui pelatihan pengguna dan pengujian sistem. Kelima, tahap rutinitas di mana ERP SAP resmi diterapkan di PT. PP pada 2016 dan di PT. PP Presisi pada 2017. Keenam, tahap terakhir yaitu pada tahap infusi ERP digunakan secara optimal untuk mendukung tujuan strategis perusahaan. Proses implementasi ERP pada PT. PP dan PT. PP Presisi didukung oleh faktor-faktor kunci keberhasilan (critical success factors) seperti dukungan manajemen puncak, manajemen proyek yang terstruktur, manajemen perubahan yang efektif, pelatihan pengguna, dan dukungan tim IT. Meskipun sistem ERP memberikan dampak positif pada struktur organisasi, efisiensi operasional, dan pengambilan keputusan manajerial, tantangan tetap ada, terutama dalam rekayasa ulang proses bisnis yang kompleks, komunikasi, manajemen perubahan, serta pelatihan pengguna yang belum optimal. Kualitas data dan infrastruktur teknologi juga menjadi hambatan, terutama di lokasi proyek yang jauh dari pusat. Sistem SAP yang digunakan, meski cocok untuk manufaktur, kurang ideal untuk sektor konstruksi, karena dapat menambah tantangan dalam adaptasi. Keberhasilan implementasi ERP sangat bergantung pada kemampuan perusahaan dalam mengatasi tantangan tersebut, dengan fokus pada peningkatan pelatihan pengguna, kualitas data, dan pemilihan sistem yang lebih tepat untuk sektor yang dinamis seperti konstruksi.

English Abstract

The objective of this qualitative research is to study the application of Enterprise Resource Planning (ERP) at PT PP (Persero) Tbk. and PT PP Presisi Tbk. using a case study approach and the framework of Somers and Nelson (2001). The data was harvested via observations and in-depth interviews with 19 informants consisting of the companies’ top management, middle management, and lower management (users). The findings show that the ERP implementation at PT. PP and PT. PP Presisi followed several stages. First, the initiation stage, where the urgency for ERP implementation was identified. The second stage was the adoption of the SAP system as the main ERP platform. The third stage involved system adaptation through collaboration with PT. Telekomunikasi Indonesia as the SAP implementation consultant. The fourth stage was the acceptance phase, where user training and system testing were conducted. The fifth stage, the routinization phase, saw the official implementation of ERP SAP at PT. PP in 2016 and at PT. PP Presisi in 2017. Finally, the infusion stage marked the optimal use of ERP to support the strategic objectives of both companies. The ERP implementation at PT. PP and PT. PP Presisi was supported by critical success factors such as top management support, structured project management, effective change management, user training, and IT team support. While the ERP system positively impacted organizational structure, operational efficiency, and managerial decision-making, several challenges persisted, particularly in business process reengineering, communication, change management, and insufficient user training. Data quality and technology infrastructure also posed significant challenges, especially in project locations far from the main offices. The SAP system, while suitable for manufacturing, was less ideal for the construction sector, creating additional adaptation difficulties. The success of the ERP implementation largely depended on the companies' ability to address these challenges, focusing on improving user training, data quality, and selecting a system better suited to dynamic sectors like construction.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: 0424020038
Uncontrolled Keywords: Studi Kasus, ERP (Enterprise Resource Planning), SAP, Faktor Kunci Keberhasilan
Divisions: S2/S3 > Magister Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 11 Nov 2024 04:07
Last Modified: 11 Nov 2024 04:07
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/232253
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Meivida Medyastanti.pdf
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Actions (login required)

View Item View Item