Determinan Keperilakuan Pengguna E-Samsat Di Provinsi Bali Dengan Pendekatan Umega

Yustina, Ni Luh Feby Millennia and Dr. Roekhudin, Ak., and Dr. Muhammad Khoiru Rusyidi, Ak., BKP, (2024) Determinan Keperilakuan Pengguna E-Samsat Di Provinsi Bali Dengan Pendekatan Umega. Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk memberikan bukti empiris mengenai pengaruh variabel pada model UMEGA Theory terhadap minat perilaku wajib pajak dalam mengadopsi sistem e-Samsat dan menguji peran variabel sikap sebagai variabel mediasi dalam model UMEGA. Penelitian ini juga menambahkan efikasi diri sebagai prediktor minat perilaku untuk memperluas model UMEGA. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik non-probability sampling dengan menggunakan purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 411 responden yang merupakan wajib pajak kendaraan bermotor di Provinsi Bali. Penelitian ini menggunakan metoda kuantitatif dengan data primer melalui penyebaran kuesioner. Pengolahan data menggunakan aplikasi SmartPLS. Hasil penelitian menunjukan variabel ekspektasi kinerja, ekspektasi usaha, pengaruh sosial dan risiko yang dirasakan berpengaruh terhadap sikap. Variabel sikap dan efikasi diri juga ditemukan berpengaruh terhadap minat perilaku wajib pajak kendaraan bermotor. Sikap ditemukan memediasi hubungan antara pengaruh ekspektasi kinerja, ekspektasi usaha, pengaruh sosial dan risiko yang dirasakan terhadap minat perilaku. Sementara, variabel kondisi yang difasilitasi tidak ditemukan sebagai prediktor minat perilaku wajib pajak dalam menggunakan eSamsat.

English Abstract

The objectives of this research are to gain empirical evidences regarding the effects of variables in UMEGA Theory model on the behavioral intention of taxpayers to adopt the e-Samsat system and to assess the roles of attitude as the mediating variable in the UMEGA model. Here self-efficacy was added to predict the behavioral intention for wider UMEGA model. Using non-probability sampling method and purposive sampling technique, 411 motor-vehicle taxpayers in Bali Province were selected as the respondents. This quantitative research uses primary data, which was acquired from questionnaires and was analyzed in SmartPLS. The results indicate that performance expectancy, effort expectancy, social influence and perceived risk influence the attitude, that attitude and selfefficacy affect the behavioral intention of the motor-vehicle taxpayers, and that attitude mediates the impacts of performance expectancy, effort expectance, social influence and perceived risk on the behavioral intention. In addition, facilitating conditions were not found to be the predictor for the behavioral intention of the taxpayers to use e-Samsat

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: 0424020034
Uncontrolled Keywords: UMEGA, e-Government, Minat Perilaku, Pengguna E-Samsat
Divisions: S2/S3 > Magister Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 15 Nov 2024 04:03
Last Modified: 15 Nov 2024 04:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/232154
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Ni Luh Feby Millennia Yustina.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item