Peran Regulasi Emosi Terhadap Konsep Diri Pada Mahasiswa yang Sedang Mengerjakan Skripsi

Risfaningrum, Annisa Nurfadilla and Thoyyibatus Sarirah, S.Psi., M.Si. (2024) Peran Regulasi Emosi Terhadap Konsep Diri Pada Mahasiswa yang Sedang Mengerjakan Skripsi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tekanan emosional dan tantangan dalam penyusunan skripsi seringkali dihadapi oleh mahasiswa sehingga memicu rendahnya konsep diri. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran regulasi emosi, baik cognitive reappraisal maupun expressive suppression terhadap konsep diri mahasiswa yang sedang mengerjakan skripsi. Responden dari penelitian kuantitatif korelasional ini berjumlah 119 mahasiswa yang didapatkan dari metode purposive sampling dan merupakan mahasiswa aktif Strata 1 (S1) yang sedang mengerjakan skripsi dari seluruh Indonesia dengan jumlah responden laki-laki sebesar 44,5% dan jumlah responden perempuan sebesar 55,5%. Instrumen penelitian ini terdiri dari Skala Emotional Regulation Questionnaire (ERQ) dan Skala Personal Self-Concept (PSC) dengan teknik analisis data menggunakan Multiple Regression Analysis. Berdasarkan hasil analisis diketahui bahwa terdapat peran positif signifikan dari cognitive reappraisal terhadap konsep diri sebesar 84.7% dan peran negatif signifikan dari expressive suppression terhadap konsep diri sebesar 76.4%. Oleh karena itu, penelitian ini menunjukkan bahwa kedua dimensi dari regulasi emosi berperan signifikan terhadap konsep diri sehingga mahasiswa diharapkan dapat mengevaluasi suatu masalah dengan lebih positif (cognitive reappraisal), kemudian dapat memberikan respon emosi yang bijak dengan mempertimbangkan situasi (expressive suppression). Hal ini dapat memicu timbulnya konsep diri yang positif sehingga mendorong mahasiswa untuk menghadapi permasalahan skripsi.

English Abstract

Emotional pressure and challenges in writing a thesis are often faced by students, which triggers low self-concept. Therefore, the aim of this research is to determine the role of emotional regulation, both cognitive reappraisal and expressive suppression, on the self-concept of students who are working on their thesis. Respondents from this correlational quantitative research were 119 students obtained from the purposive sampling method and were active Strata 1 (S1) students who were working on their thesis from all over Indonesia with the number of male respondents being 44.5% and the number of female respondents being 55.5%. This research instrument consists of the Emotional Regulation Questionnaire (ERQ) Scale and the Personal Self-Concept (PSC) Scale with data analysis techniques using Multiple Regression Analysis. Based on the results of the analysis, it is known that there is a significant positive role of cognitive reappraisal on self-concept of 84.7% and a significant negative role of expressive suppression on self-concept of 76.4%. Therefore, the implication of this research is to help provide information, especially for students who are working on their thesis to build emotional regulation in themselves so that it has a positive impact on self-concept which helps students solve their thesis challenges.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 0524110144
Uncontrolled Keywords: konsep diri, mahasiswa yang sedang mengerjakan skripsi, regulasi emosi-emotion regulation, self-concept, students who are working on a thesis
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Psikologi
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 12 Dec 2024 02:51
Last Modified: 12 Dec 2024 02:51
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/231234
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Annisa Nurfadilla Risfaningrum.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item