“Perancangan Pengalaman Pengguna Solusi Berbasis Digital Pendukung Disabilitas Menggunakan Pendekatan Design Thinking: Kasus Pusat Layanan Disabilitas Universitas Brawijaya“.

Ismiarta AknurandaIsmiarta Aknuranda, S.T, M.Sc, Ph.D and Dr. Ir. Dian Eka Ratnawat, S.Si, M.Kom (2024) “Perancangan Pengalaman Pengguna Solusi Berbasis Digital Pendukung Disabilitas Menggunakan Pendekatan Design Thinking: Kasus Pusat Layanan Disabilitas Universitas Brawijaya“. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Universitas Brawijaya mendukung pendidikan inklusif dengan membentuk lembaga yang disebut Pusat Layanan Disabilitas Universitas Brawijaya (PLD UB). PLD UB memberikan layanan pendampingan penyusunan tugas akhir bagi mahasiswa penyandang disabilitas dengan mengikutsertakan mahasiswa volunter (mahasiswa nondifabel) sebagai tutor pendamping. Sejauh ini, berbagai permasalahan dalam proses bimbingan tugas akhir mahasiswa disabilitas belum teranalisis secara sistematik, terdefinisi jelas, dan terdokumentasikan dengan baik. Tujuan penelitian ini adalah melakukan proses evaluasi agar menghasilkan solusi dan meningkatkan pengalaman positif pada proses pendampingan mahasiswa penyandang disabilitas dalam mengerjakan tugas akhir. Metode design thinking sesuai untuk penelitian karena diperlukan eksplorasi ide solusi yang diambil dari analisis pengalaman mereka. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Responden yang diteliti adalah mahasiswa disabilitas low vision universitas brawijaya yang menjalani proses bimbingan tugas akhir beserta akademisi terkait, yakni tutor pendamping dan dosen pembimbing. Setelah dilakukan analisis permasalahan dan kebutuhan pengguna, ditemukan bahwa mahasiswa disabilitas low vision membutuhkan informasi dan bantuan dalam memahami prosedur kelulusan, tutor membutuhkan komunikasi yang baik dengan mahasiswa disabilitas agar dapat memperlancar jalannya peer tutoring, sedangkan dosen pembimbing membutuhkan sarana komunikasi dengan mahasiswa disabilitas dan tutor, serta diperlukan penataan dokumen tugas akhir agar dapat berinteraksi lebih baik untuk mengkomunikasikan tugas akhir. Rekomendasi ide solusi yang diusulkan adalah rekaman hasil bimbingan, prosedur tugas akhir berupa video interaktif yang ramah low vision, progres tugas akhir, dan reminder berupa audio. Hasil penelitian berupa rancangan tampilan situs web Peer Tutoring yang dapat dijadikan masukan dan pertimbangan untuk mengembangkan dan menerapkan sistem pendampingan tugas akhir mahasiswa penyandang disabilitas.

English Abstract

Brawijaya University supports inclusive education by establishing an institution called Pusat Layanan Disabilitas Universitas Brawijaya (PLD UB). PLD UB provides assistance services in preparing final assignments for students with disabilities by involving volunter students (non-disabled students) as tutors. After all this time, various problems in the final assignment guidance process for students with disabilities have not been systematically analyzed, clearly defined and well documented. The aim of this research is to carry out an evaluation process to produce solutions and increase positive experiences in the process of assisting students with disabilities in completing their final assignments. The design thinking method is suitable for research because it requires exploring solution ideas taken from analyzing their experiences. The sampling technique uses purposive sampling. The respondents studied were students with low vision disabilities at Brawijaya University who were undergoing the process of completing their final assignments along with their tutors and supervisors. After analyzing problems and user needs, it was found that students with low vision disabilities need information and assistance in understanding graduation procedures, tutors need good communication with disabled students in order to facilitate peer tutoring, while supervisors need a means of communication with disabled students and tutors, and are needed structuring the final assignment document so that it can interact better to communicate the final assignment. Recommended solution ideas are recorded final assignment guidance, low vision friendly interactive videos, final assignment progress, and audio reminders. The result of the research is a design for the Peer Tutoring website which can be used as input and consideration for developing and implementing a final assignment assistance system for students with disabilities.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052415
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Komputer
Depositing User: Sugeng Moelyono
Date Deposited: 28 Nov 2024 04:52
Last Modified: 28 Nov 2024 04:52
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/229274
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
YUSRIYAH RAHMAH.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Actions (login required)

View Item View Item