Pengaruh Penambahan Taro leaf powder Pada Proses Epoxy coating Terhadap Laju Korosi Dan Adhesivitas Coating Pada Baja ASTM A36,

Purnama, Alyasa Huda and Ir. Teguh Dwi Widodo, ST., M.Eng., Ph.D. and Dr. Ir. Rudianto Raharjo, ST., MT. (2024) Pengaruh Penambahan Taro leaf powder Pada Proses Epoxy coating Terhadap Laju Korosi Dan Adhesivitas Coating Pada Baja ASTM A36,. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Korosi merupakan kerusakan yang terjadi secara alami dan dapat menyebabkan potensi bahaya keselamatan, kerugian ekonomi, dan kontaminasi lingkungan. Untuk meningkatkan performa epoxy coating, bisa dilakukan dengan menambahkan filler hydrophobic pada epoxy coating. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan performa lapisan epoxy dengan menambahkan filler hydrophobic alami berupa serbuk daun talas, sehingga meningkatkan sifat ketahanan korosi dengan menurunkan tingkat laju korosi dan juga adhesivitas coating pada baja A36. Filler hydrophobic yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan daun talas karena sifatnya yang hydrophobic. Penelitian yang dilakukan menggunakan metode penelitian eksperimental dengan menggunakan metode spray coating. variabel bebas yang digunakan dalam penelitian ini adalah penambahan presentase fraksi berat taro leaf powder yang ditambahkan ke dalam epoxy coating dengan variasi 0 wt.% ; 1,0 wt.% ; 2,0 wt.% ; 3,0 wt.% ; 4,0 wt.% ; 5,0 wt.%. Pengujian dilakukan dengan mencampurkan serbuk daun talas ke dalam campuran cat epoxy kemudian diaplikasikan pada material menggunakan spray. Spesimen diuji dengan pengujian korosi dan pull-off untuk mengetahui sifat lapisannya. Kemudian pengujian pendukung juga dilakukan untuk memperkuat hasil pengujian utama, antara lain ada foto mikrostruktur, pengujian wettability dan SEM. Hasil pengujian menunjukkan dengan adanya penambahan filler dari taro leaf powder ke dalam epoxy coating dapat membuat permukaan lapisan epoxy menjadi sifat hydrophobic yang dibuktikan dengan meningkatnya nilai contact angle. Kemudian dari hasil pengujian korosi Open circuit potential (OCP) menunjukkan pergeseran nilai potensial ke arah positif dari spesimen 1% hingga pada spesimen 5%. Selain itu, pada pengujian potentiodynamic juga menunjukkan nilai laju korosi mengalami penurunan. Hal tersebut juga selaras dengan pengujian Electrical impedance spectroscopy (EIS) yang menunjukkan nilai impedansi yang menjadi semakin meningkat dengan meningkatnya penambahan kandungan filler. Lalu dari pengujian pull-off menunjukkan kekuatan daya rekat epoxy coating semakin meningkat seiring dengan meningkatnya kandungan filler di dalam matriks. Hal ini juga diperkuat oleh pengujian SEM yang menunjukkan pitting corosion yang terbentuk pada spesimen yang ditambahkan filler menjadi lebih sedikit dan juga bagian dalam lapisan menjadi semakin rapat dengan sedikitnya pori-pori atau celah.

English Abstract

Corrosion is a naturally occurring damage that can cause potential safety hazards, economic losses, and environmental contamination. To improve the performance of epoxy coatings, it can be done by adding hydrophobic fillers to the epoxy coating. This study aims to improve the performance of epoxy coatings by adding natural hydrophobic fillers in the form of taro leaf powder, thereby improving corrosion resistance properties by reducing the corrosion rate and coating adhesivity on A36 steel. The hydrophobic filler used in this study uses taro leaves because of its hydrophobic nature. The independent variable used in this research is the addition of the percentage of the weight fraction of taro leaf powder added to the epoxy coating with a variation of 0 wt.%; 1.0 wt.%; 2.0 wt.%; 3.0 wt.%; 4.0 wt.%; 5.0 wt.%. Testing was carried out by mixing taro leaf powder into the epoxy paint mixture and then applied to the material using a spray. Specimens were tested with corrosion and pulloff testing to determine the nature of the coating. Then supporting tests were also carried out to strengthen the main test results, including microstructure photos, wettability testing and SEM. The test results show that the addition of filler from taro leaf powder into the epoxy coating can make the surface of the epoxy coating hydrophobic as evidenced by the increasing contact angle value. Then from the results of Open circuit potential (OCP) corrosion testing shows a shift in potential value in the positive direction from 1% specimens to 5% specimens. In addition, potentiodynamic testing also shows that the corrosion rate value has decreased. This is also in line with Electrical impedance spectroscopy (EIS) testing which shows an impedance value that increases with increasing filler content. The pull-off test shows that the adhesion strength of the epoxy coating increases as the filler content in the matrix increases. This is also reinforced by SEM testing which shows pitting corosion formed on specimens added with filler becomes less and also the inside of the coating becomes tighter with fewer pores or gaps.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052407
Uncontrolled Keywords: Taro leaf powder, Hydrophobic, Wettability, Korosi, Adhesivitas
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Mesin
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 18 Nov 2024 03:09
Last Modified: 18 Nov 2024 03:09
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/228278
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Alyasa Huda Purnama.pdf
Restricted to Registered users only

Download (13MB)

Actions (login required)

View Item View Item