Wijaya, Amelia Kartika and Ismiarta Aknuranda, S.T., M.Sc., Ph.D (2024) Perbaikan Pengalaman Pengguna Aplikasi Ipusnas Menggunakan Design Thinking. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Digitalisasi perpustakaan konvensional memiliki peranan penting terhadap minat baca. Pemerintah telah menggencarkan berbagai upaya untuk mendongkrak minat baca, salah satunya dengan perilisan aplikasi perpustakaan digital berbasis mobile. Aplikasi iPusnas merupakan perpustakaan digital yang dirilis pada tahun 2016 oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas). Dengan berbagai kemudahan yang ditawarkan oleh iPusnas, sayangnya aplikasi ini hanya memperoleh rating sebesar 3.69 dari 5 per bulan Oktober 2023. Adanya celah pengembangan aplikasi dan revolusi kebiasaan baca menjadi penyebab diperlukannya inovasi pengalaman pengguna pada aplikasi ini. Oleh karena itu, berdasarkan latar belakang di atas, peneliti tertarik untuk mengevaluasi dan memperbaiki permasalahan pengalaman pengguna aplikasi iPusnas menggunakan metode Design Thinking dengan heuristic evaluation dan usability testing sebagai alat uji untuk mengukur tingkat keberhasilan perbaikan yang dilakukan. Metode design thinking dipilih agar peneliti dapat memahami kebutuhan berdasarkan behavior pengguna secara mendalam dan memperbaiki masalah berdasarkan pengujian maupun feedback hingga ditemukannya solusi yang tepat guna. Pengujian high fidelity prototype terhadap 3 expert evaluator dan 5 responden usability testing dilakukan terhadap desain existing maupun desain perbaikan. Hasil pengujian menunjukkan bahwa pada desain perbaikan terjadi penurunan temuan masalah heuristic menjadi 12 masalah baru, pengingkatan aspek effectiveness menjadi 100%, aspek efficiency menjadi 0.08 goals/sec, dan aspek satisfaction menjadi 92.5 dari desain semula. Perbaikan ini diharapkan dapat menjadi saran pedoman desain kepada pihak pengembang aplikasi iPusnas.
English Abstract
Digitalization of conventional libraries plays a crucial role in promoting reading interest. Governments have implemented various initiatives to boost reading interest, one of which is the release of mobile-based digital library applications. iPusnas, a digital library launched in 2016 by the National Library of the Republic of Indonesia (Perpusnas), offers a range of conveniences. However, as of October 2023, the application only holds a rating of 3.69 out of 5. The need for user experience innovation stems from the application's development gaps and the revolution in reading habits. Therefore, this study aims to evaluate and improve the user experience issues of the iPusnas application using the Design Thinking method. Heuristic evaluation and usability testing serve as assessment tools to measure the success of the implemented improvements. The Design Thinking method is chosen to enable researchers to deeply understand user needs based on their behavior and address problems through testing and feedback until an appropriate solution is found. High-fidelity prototype testing was conducted on 3 expert evaluators and 5 usability testing respondents, evaluating both the existing and improved designs. The results indicate that the improved design reduced the number of heuristic issues to 12 new problems, while increasing the effectiveness aspect to 100%, the efficiency aspect to 0.08 goals/sec, and the satisfaction aspect to 92.5 compared to the original design. These improvements are expected to serve as design guidelines for the iPusnas application developers
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | 052415 |
Uncontrolled Keywords: | pengalaman pengguna, iPusnas, design thinking, evaluasi heuristic, usability testing-user experience, iPusnas, design thinking, heuristic evaluation, usability testing |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 06 Nov 2024 04:45 |
Last Modified: | 06 Nov 2024 04:45 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/228243 |
![]() |
Text (DALAM MASA EMBARGO)
Amelia Kartika Wijaya.pdf Restricted to Registered users only Download (12MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |