Pengaruh Pemanfaatan Aset Penghidupan (Livelihood Assets) Terhadap Strategi Penghidupan Petani Jagung (Studi Kasus Di Desa Ngambon, Kecamatan Ngambon, Kabupaten Bojonegoro).

Ayum, Sri and Prof. Dr. Ir. Budi Setiawan, M.S. and Dr. Dwi Retno Andriani, S.P., M.P. (2024) Pengaruh Pemanfaatan Aset Penghidupan (Livelihood Assets) Terhadap Strategi Penghidupan Petani Jagung (Studi Kasus Di Desa Ngambon, Kecamatan Ngambon, Kabupaten Bojonegoro). Magister thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Peningkatan produksi jagung hibrida dari setiap lahan dihadapkan pada beberapa masalah seperti penggunaan asset modal dan keterbatasan bantuan bibit jagung hibrida. Kondisi ini menuntut petani dalam mengupayakan keberlangsungan hidupnya melalu berbagai macam strategi. Namun kenyataannya, tidak semua petani dapat memanfaatkan pemilihan kombinasi input sehingga hasil produksi menjadi tidak optimal. Strategi ini erat kaitannya dengan kurangnya kapasitas petani dalam memanfaatkan aset penghidupan (Livelihood Assets) yang dimilikinya. Petani di Desa Ngambon menggantungkan kehidupannya pada ketersediaan aset alam. Ketersediaan tersebut merupakan salah satu bentuk aset penghidupan yang dimiliki petani Desa Ngambon. Sejatinya bagi petani Desa Ngambon pemanfaatan aset penghidupan tidak hanya terbatas pada satu aspek aset saja, melainkan di keempat aset yang meliputi aset manusia, aset fisik, aset finansial dan aset sosial. Harapan dari pemanfaatan kelima aset tersebut ialah agar dapat mempertahankan kehidupan petani, meningkatkan pendapatan petani serta mencapai tingkat kesejahteraan sosialekonomi. Harapan ini tentunya diikuti dengan pelestarian alam di Desa Ngambon agar dapat mencapai kegiatan pertanian yang berkelanjutan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemanfaatan aset penghidupan (Livelihood Assets) yang terdiri dari modal manusia, fisik, alam, finansial dan sosial terhadap sustainable livelihood index petani jagung serta menganalisis pengaruh sustainable livelihood index petani jagung di Desa Ngambon, Kecamatan Ngambon, Kabupaten Bojonegoro. Lokasi penelitian ini berada di Desa Ngambon, Kecamatan Ngambon, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Tempat penelitian ini dipilih karena mayoritas penduduknya merupakan petani jagung hibrida dan menjadi fokus penelitian. Adapun dalam pelaksanaannya peneliti akan menggunakan metode judgemental sampling. Responden yang akan diambil datanya sebesar 60 orang mengikut banyaknya path yang ada (enam path) dikalikan sepuluh. Metode analisis yang digunakan pada penelitian meliputi analisis statistik deskriptif dan Structure Equation Model-Partial Least Square (SEM-PLS) Berdasarkan hasil penelitian memberikan informasi bahwa (1) Modal Fisik (X1), Modal Finansial (X2), Modal Sosial (X3), Modal Alam (X4), dan Modal Manusia (X5) memberikan pengaruh positif yang nyata terhadap Aset Penghidupan (Livelihood Assets) dan (2) Aset penghidupan (Livelihood Assets) yang dimiliki oleh petani jagung di Desa Ngambon, Kecamatan Ngambon, Kabupaten Bojonegoro memberikan pengaruh positif yang nyata terhadap strategi penghidupan

English Abstract

Increasing hybrid corn production from each land is faced with several problems such as the use of capital assets and limited assistance with hybrid corn seeds. This condition requires farmers to strive for survival through various strategies. However, in reality, not all farmers can take advantage of the choice of input combinations so that production results are not optimal. This strategy is closely related to the lack of capacity of farmers to utilize the livelihood assets they own. Farmers in Ngambon Village depend for their livelihood on the availability of natural assets. This availability is one form of livelihood asset owned by Ngambon Village farmers. In fact, for farmers in Ngambon Village, the use of livelihood assets is not only limited to one aspect of assets, but rather to four assets which include human assets, physical assets, financial assets and social assets. The hope of utilizing these five assets is to maintain farmers' lives, increase farmers' income and achieve a level of socio-economic prosperity. This hope is of course followed by nature conservation in Ngambon Village so that sustainable agricultural activities can be achieved. This research aims to analyze the use of livelihood assets (Livelihood Assets) consisting of human, physical, natural, financial and social capital on the sustainable livelihood index of corn farmers and to analyze the influence of the sustainable livelihood index of corn farmers in Ngambon Village, Ngambon District, Bojonegoro Regency. The location of this research is in Ngambon Village, Ngambon District, Bojonegoro Regency, East Java. This research location was chosen because the majority of the population are hybrid corn farmers and this is the focus of the research. In its implementation, researchers will use the judgmental sampling method. The respondents from whom data will be taken are 60 people based on the number of existing paths (six paths) multiplied by ten. The analytical methods used in the research include descriptive statistical analysis and Structure Equation Model-Partial Least Square (SEM-PLS) Based on the research results, it provides information that (1) Physical Capital (X1), Financial Capital (X2), Social Capital (X3), Natural Capital (X4), and Human Capital (X5) provide a real positive influence on Livelihood Assets.) and (2) Livelihood Assets owned by corn farmers in Ngambon Village, Ngambon District, Bojonegoro Regency have a real positive influence on livelihood strategies.

Item Type: Thesis (Magister)
Identification Number: 042404
Uncontrolled Keywords: Livelihood Assets, Strategi Penghidupan Petani, Petani Jagung, SEMPLS.
Divisions: S2/S3 > Magister Ekonomi Pertanian, Fakultas Pertanian
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 11 Sep 2024 06:50
Last Modified: 11 Sep 2024 06:50
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/228153
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
Sri ayum.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item