Pengaruh Bauran Pemasaran Dalam Green Marketing Terhadap Kepuasan Konsumen Di Hambre Coffee Kecamatan Sukun Kota Malang.

Putra Sejati, Gregorius Krisna Agung and Prof. Dr. Ir. Budi Setiawan, M.S and Neza Fadia Rayesa, S.TP., M.Sc. (2024) Pengaruh Bauran Pemasaran Dalam Green Marketing Terhadap Kepuasan Konsumen Di Hambre Coffee Kecamatan Sukun Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Peningkatan bisnis Coffe shop yang semakin banyak saat ini tak lain disebabkan oleh peningkatan konsumsi kopi oleh masyarakat. Peningkatan tersebut perlu dibarengi dengan adanya konsep pemasaran yang berorientasi pada lingkungan sehingga tidak menimbulkan permasalahan baru. Green Marketing dapat menjadi solusi karena merupakan konsep pemasaran yang ramah lingkungan sehingga dapat membantu perusahaan untuk mendapatkan keunggulan kompetitif dari para pesainganya, citra positif yang terbentuk dari green marketing yang dijalankan oleh perusahaan secara tidak langsung juga akan mempengaruhi kepuasan konsumen yang menggunakan produknya. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskripstif kuantitatif untuk menjelaskan bagaimana green marketing mempengaruhi kepuasan konsumen. Hambre Coffee dipilih karena merupakan salah satu kedai kopi yang menggunakan green marketing dan memperhatikan konsep keberlanjutan lingkungan. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner pada konsumen, pertanyaan yang diberikan kepada responden bertipe pertanyaan tertutup dengan skala likert 1-5. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Sctructural Equation Modeling (SEM) dengan menggunakan software WarpPLS. Variabel yang terdapat pada penelitiaan ini antara lain adalah variabel eksogen yaitu Product, Price, Place, Promotion, People, Process, dan Physical Evidence. Kemudian variabel endogennya yaitu kepuasan konsumen. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini menunjukan bahwa keseluruhan variabel yaitu Product, Price, Place, Promotion, People, process, dan Physical Evidence memiliki pengaruh positif dan signifikan. Nilai koefisien jalur tertinggi dimiliki oleh variabel People (X5) sebesar 0.31, kemudian Product (X1) sebesar 0.30, dan Price (X2) sebesar 0.29. ketiga variabel tersebut berpengaruh secara signifikan kuat, nilai tersebut menunjukan bahwa hubungan positif atau berbanding lurus. Saran yang diberikan pada penelitian ini, yaitu meningkatkan kualitas karyawan dengan mengajarkan konsep green marketing yang dilakukan, meningkatkan kenyamanan tempat terutama pada beberapa bagian ruang terbuka mereka, dan menambah beberapa fasilitas lain seperti sabun ramah lingkungan dan kursi atau meja dari barang daur ulang.

English Abstract

The increase in coffee shop businesses today is driven by the growing coffee consumption among people. This increase needs to be accompanied by a marketing concept oriented towards the environment to avoid creating new problems. Green Marketing can be a solution as it is an environmentally friendly marketing concept, helping companies to gain a competitive advantage over their competitors. The positive image formed from the green marketing practices implemented by companies indirectly influences consumer satisfaction with their products. The research approach used in this study was a descriptive quantitative approach to explain how green marketing affected consumer satisfaction. Hambre Coffee was chosen because it is one of the coffee shops that uses green marketing and pays attention to environmental sustainability concepts. Data collection was carried out by distributing questionnaires to consumers. The questions given to respondents were closed-ended questions using a Likert scale of 1-5. The analysis tool used in this study was Structural Equation Modeling (SEM) with WarpPLS software. The variables in this study included exogenous variables such as Product, Price, Place, Promotion, People, Process, and Physical Evidence, and the endogenous variable, which was consumer satisfaction. The results obtained from this study indicated that all the variables, namely Product, Price, Place, Promotion, People, Process, and Physical Evidence, had a positive and significant effect. The highest path coefficient value was held by the People variable (X5) at 0.31, followed by Product (X1) at 0.30, and Price (X2) at 0.29. These three variables had a significantly strong influence, indicating a positive or directly proportional relationship. The suggestions given in this study included improving employee quality by teaching the green marketing concept being implemented, enhancing the comfort of the place, especially in some open space areas, and adding other facilities such as eco-friendly soap and furniture made from recycled materials.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: 052404
Divisions: Fakultas Pertanian > Sosial Ekonomi Pertanian
Depositing User: Unnamed user with username nova
Date Deposited: 13 Nov 2024 07:03
Last Modified: 13 Nov 2024 07:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/227694
[thumbnail of DALAM MASA EMBARGO] Text (DALAM MASA EMBARGO)
GREGORIUS KRISNA AGUNG PUTRA SEJATI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item